Anime & MangaOtaku

Seiyuu Baru Anime Kono Yusha ga Ore Diumumkan

Situs resmi seri anime Kono Yusha ga Ore TUEEE, Kuse ni Shincho Sugiru megumumkan dua nama Seiyuu hari Rabu kemarin. Mereka adalah Kengo Kawanishi sebagai Mash dan Aoi Koga sebagai Eruru, pengguna sihir berdarah naga.

Kono Yuusha Ga Ore TUEEE Kuse Ni Shinchou Sugiru #DafundaOtaku

Kedua karakter tersebut adalah teman masa kecil. Anime ini sendiri akan tayang perdana di AT-X mulai dari 2 Oktober mendatang. Masayuki Sakoi bertanggung jawab atas produksi anime ini sebagai sang sutradara bersama studio White Fox.

Kenta Ihara menulis dan mengawasi skrip, Mai Toda mengurus desai karakter. Sedangkan MYTH & ROID akan membawakan lagu Opening anime yang berjudul TIT FOR TAT, sedangkan lagu Ending berjudul be perfect, plz! dibawakan Riko Azuna.


Sumber: ANN

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks