Anime & MangaOtakuOtaku List

5 Jenis Serangga yang Jadi Andalan Klan Aburame di Naruto

Halo penggemar Anime dan Manga, kali ini kita akan membahas serangga yang jadi andalan klan Aburame di Naruto. Penasaran? Yuk cek disini yah.

Dalam serial Naruto, banyak klan dengan ciri khas dan gaya bertarung yang berbeda-beda. Salah satunya yaitu klan Aburame, klan yang satu ini berasal dari desa Konoha dan mempunyai kekuatan unik yaitu menggunakan serangga untuk bertarung. Nah kali ini kita akan membahas jenis serangga yang jadi andalan Aburame di Naruto.

Seperti biasa sebelum masuk kedalam pembahasan, kami ingin memberitahu bahwa artikel ini mengambil informasi dari sumber yang sudah ada. Masih penasaran? Baiklah mari kita mulai pembahasannya yah.

Berikut Adalah Jenis Serangga yang Menjadi Andalan Klan Aburame

1. Kikaichu

Kikaichu | serangga andalan Aburame
Kikaichu|©Masashi Kishimoto, Studio Pierrot

Pertama ada Kikaichu, serangga yang satu ini merupakan serangga yang paling umum digunakan oleh anggota klan Aburame. Jadi setiap anggota klan, menjadikan tubuhnya sebagai inang tempat kikaichu untuk bersarang dan berkembang biak.

Bila kita perhatikan tentunya hal ini merupakan sesuatu yang berbahaya dan mengerikan. Namun sebagai gantinya, Shinobi tersebut akan mendapatkan kemampuan untuk mengendalikan serangga dan menggunakannya untuk menyerang.

2. Bikochu

Bikochu | serangga andalan Aburame
Bikochu|©Masashi Kishimoto, Studio Pierrot

Selanjutnya yaitu Bikochu, serangga yang satu ini sangat hebat dan sempat digunakan oleh klan Aburame dalam Perang Dunia Shinobi. Nah karena hal tersebut, Bikochu pun berubah menjadi spesies yang terancam punah.

Nah menurut informasi yang kami dapatkan, serangga yang satu ini sangat terkenal karena mempunyai indra penciuman yang sangat tajam. Dalam serial Naruto, serangga ini pernah akan digunakan untuk mencari Sasuke, tapi hal tersebut gagal karena spesies yang satu ini malah mencium kentut Naruto.

3. Kidaichu

Kidaichu
Kidaichu|©Masashi Kishimoto, Studio Pierrot

Berikutnya adalah Kidaichu, seperti yang bisa kita lihat, serangga yang satu ini mempunyai bentuk mirip kumbang yang biasanya dimanfaatkan oleh klan Aburame untuk penggunaan Jutsu serangga parasit.

Sebenarnya sih serangga yang satu ini mempunyai ukuran yang kecil atau normal layaknya serangga pada umumnya. Namun, jika mereka mengkonsumsi chakra dengan jumlah besar, maka pertumbuhannya juga sangat cepat.

4. Rinkaichu

Rinkaichu
Rinkaichu|©Masashi Kishimoto, Studio Pierrot

Kemudian ada Rinkaichu, serangga yang satu ini sangat kecil karena mempunyai ukuran sebesar nano dan termasuk kedalam jenis serangga berbisa. Sebagai spesies berbisa tentunya sangat berbahaya bagi siapa pun yang berdekatan dengannya.

Nah menurut informasi yang kami dapatkan, Rinkaichu mampu menghancurkan sel musuh mereka dan menyebabkan rasa sakit yang luar biasa. Terus katanya serangga ini harus melakukan kontak fisik dengan lawan secara langsung.

5. Shokaichu

Shokaichu
Shokaichu|©Masashi Kishimoto, Studio Pierrot

Terakhir adalah Shokaichu, serangga yang satu ini mempunyai bentuk seperti ulat yang berwarna putih atau mungkin larva. Spesies yang satu ini mampu menggali ke dalam tanah untuk mencari tanda chakra khusus.

Selain itu serangga yang satu ini juga mempunyai fungsi lain yang tentunya tidak kalah menarik, yaitu berfungsi sebagai pencari informasi dan penyalur informasi antar anggota dan yang baru terungkap pengguna serangga ini yaitu Muta Aburame.


Demikianlah pembahasan mengenai jenis serangga yang menjadi andalan Klan Aburame di Naruto. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira nih bagaimana sih menurut kalian soal kemampuan special mereka?

Pastikan untuk selalu kunjungi Dafunda atau instal aplikasinya di playstore agar kalian tidak ketinggalan update terbaru dari kami seputar dunia Game, Movie, Anime dan Pop Culture.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks