OtakuAnime & Manga

Sinopsis The Boy and the Heron, Anime Terbaru Studio Ghibli

Sinopsis anime The Boy and the Heron, film terbaru dari studio Ghibli. Penasaran dengan ceritanya? Langsung cek disini.

Studio Ghibli dan Hayao Miyazaki mengumumkan bahwa mereka akan merilis anime baru yang berjudul The Boy and the Heron. Film The Boy and the Heron telah dirilis di beberapa bioskop di Indonesia sejak tanggal 13 Desember 2023. Bagi yang ingin tau alur ceritanya seperti apa, berikut sinopsis anime The Boy and the Heron.

Studio Ghibli adalah sebuah studio animasi Jepang yang terkenal di seluruh dunia. Didirikan pada tahun 1985 oleh Hayao Miyazaki dan Isao Takahata, studio ini telah menghasilkan beberapa film animasi yang dianggap sebagai karya klasik. Studio ini terkenal karena gaya animasinya yang indah dan cerita yang mendalam.

BACA JUGA:

Berikut Sinopsis Anime The Boy and the Heron

Film ini menceritakan kehidupan seorang anak laki-laki bernama Mahito selama Perang Dunia II. Pada suatu malam, Mahito menerima berita bahwa rumah sakit tempat ibunya dirawat mengalami kebakaran yang hebat. Namun, yang mengejutkan adalah bahwa jasad ibunya tidak ditemukan.

Sinopsis-anime-the-boy-and-the-heron
Sinopsis-anime-the-boy-and-the-heron | Studio Ghibli

Setelah kepergian ibunya, ayah Mahito Shoichi, yang memiliki sebuah pabrik, menikah lagi dengan Natsuko, adik ibunya. Tanpa diketahui oleh Mahito, ibu tiri tersebut sedang hamil anak dari ayahnya.

Shoichi dan Mahito akhirnya tinggal di rumah Natsuko setelah menikah, bersama dengan beberapa lansia yang bekerja sebagai pembantu rumah tangga.

Ketika Mahito tiba di rumah, dia melihat ada seekor burung cangak abu yang terbang melewati pekarangan rumah tersebut. Meskipun begitu, cangak tersebut memiliki makna yang lebih dari sekedar burung biasa.

Tidak lama kemudian Mahito mengalami gangguan dari Cangak Abu, seorang makhluk dari dunia lain. Cangak Abu mengungkapkan bahwa ibu Mahito sebenarnya tidak meninggal, melainkan berpindah ke dunia lain.

Mahito mengalami berbagai kejadian aneh yang terus terjadi dalam hidupnya. Namun, pada suatu waktu, Natsuko tiba-tiba menghilang dan ditemukan berada di sebuah menara yang berlokasi dekat dengan rumah mereka.

Mahito mengambil keputusan dengan menuju menara tersebut untuk menyelamatkan Natsuko. Ia ditemani oleh si Cangak Abu dan mereka berpindah ke dunia bawah air. Dunia tersebut memiliki perbedaan yang signifikan dengan realitas.

Mahito memiliki keraguan tentang ibunya yang masih hidup. Namun, ia menemukan penampakan ibunya dalam bentuk yang berbeda. Selain itu, ia juga bertemu dengan kakek buyutnya yang sudah lama menghilang.


Demikianlah sinopsis anime The Boy and the Heron. Setelah mengetahui alur ceritanya seperti, dan tau anime ini dikerjakan oleh studio mana, apakah kamu tertarik untuk menontonnya? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks