Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Anime & MangaOtakuOtaku List

4 Syarat Utama untuk Menjadi Seorang Yonko di One Piece

Halo penyuka anime dan manga, kali ini Dafunda Otaku ingin membahas syarat utama jadi Yonko di One Piece. Penasaran? Yuk langsung cek yah.

Yonko merupakan sebutan bagi 4 Kaisar Lautan yang menguasai sebagian lautan New World. Menjadi seorang Kaisar, tentunya kita bisa mendapatkan banyak hal yang sangat menguntungkan. Tapi untuk mencapai hal tersebut, tidak mudah dan pastinya ada beberapa kualifikasi yang harus dipenuhi. Nah kali ini Dafunda Otaku ingin membahas syarat utama jadi Yonko di One Piece.

Seperti biasa sebelum masuk kedalam pembahasan, kami ingin memberitahu bahwa artikel ini mengambil informasi dari sumber yang sudah ada. Masih penasaran? Baiklah mari kita mulai pembahasannya.

Berikut Syarat Utama Jadi Yonkou di One Piece

1. Harus Mengalahkan Yonko Sebelumnya

Harus Mengalahkan Yonko Sebelumnya | syarat jadi Yonko di One Piece
Harus Mengalahkan Yonko Sebelumnya|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Syarat yang pertama yaitu harus mengalahkan salah satu Yonko sebelumnya. Jadi buat kalian yang belum tau Yonko itu bisa diartikan sebagai 4 Kaisar. Nah yang namanya 4 Kaisar tentunya harus berjumlah 4 orang dong.

Jadi kalau ada 5 orang dan mereka semua mengaku Yonko, pasti salah satunya ada yang tidak resmi. Tentunya hal ini juga dilakukan oleh Kurohige, dimana ia membunuh Shirohige secara terang-terangan, supaya supaya dunia tau akan tindakannya.

2. Mempunyai Pasukan Armada yang Besar

Mempunyai Pasukan Armada Yang Besar
Mempunyai Pasukan Armada Yang Besar|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Syarat selanjutnya yaitu harus mempunyai pasukan armada yang besar. Sebenarnya sih syarat ini tidak terlalu penting, soalnya kalau kita lihat cuman Shanks saja yang katanya tidak punya Armada besar, tapi tetap bisa jadi Yonko.

Namun mayoritas para Yonko mempunyai pasukan Armada besar. Tentunya hal ini bukan untuk sebagai pajangan saja, tapi mengingat Yonko ini sosok yang besar. Tentunya mempunyai pasukan dengan jumlah besar merupakan salah satu point yang sangat penting.

3. Harus Mempunyai Daerah Kekuasaan

Harus Mempunyai Daerah Kekuasaan
Harus Mempunyai Daerah Kekuasaan|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Syarat berikutnya yaitu harus mempunyai daerah kekuasaan. Nah untuk syarat yang satu ini tentunya terbilang harus alias wajib, soalnya arti dari Yonko sendiri yaitu 4 Kaisar Lautan, yang artinya mereka seorang penguasa.

Nah untuk menjadi seorang penguasa, tentunya kita harus mempunyai daerah yang kita kuasai, contoh yang bisa kita ambil Kurohige. Setelah naik jadi Yonko ia langsung mengambil alih daerah kekuasaan Shirohige. Terus Yonko yang lain juga mempunyai daerah kekuasaan masing-masing.

4. Mendapat Pengakuan dari Yonko yang lain

Mendapat Pengakuan Dari Yonko Yang Lain | syarat jadi Yonko di One Piece
Mendapat Pengakuan Dari Yonko Yang Lain|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Syarat terakhir yaitu harus mendapat pengakuan dari Yonko lain, tentunya untuk kualifikasi yang satu ini wajib banget, contohnya seperti Kurohige. Setelah ia membunuh Shirohige, ia tidak langsung menjadi Yonko.

Tapi setelah mengalahkan sisa-sisa pasukan Shirohige, barulah Yonko yang lain mengakui kehebatan Kurohige dan Blackbeard pun jadi Yonko. Terus kaya Luffy, Morgan mengakuinya sebagai Yonko ke-5, tapi Yonko yang lain tidak mengakuinya. Jadinya gelar Yonko ke-5 Luffy itu tidak resmi.


Demikianlah pembahasan mengenai syarat utama jadi Yonko di One Piece. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira Luffy bisa jadi Kaisar Lautan? Terus jangan lupa untuk selalu mengunjungi Dafunda Otaku yah.

Related Posts

1 of 212
Enable Notifications OK No thanks