Situs resmi untuk Film live-action dari Manga Relife karangan Yayoiso mulai menyangkan trailer penuhnya pada kamis ini. Semua Pemeran tampak muncul dalam trailer kali ini. Seperti, karakter Chizuru Hishiro yang diperankan oleh Yuna Taira sangat pas membawa karakter Hishiro dalam Live action ini.
Trailer tersebut juga memperdengarkan lagu temanya yang berjudul “Sakura” dinyanyikan oleh Sonoko Inoue. Takeshi Furusawa ( Live-action Another dan Clover) akan mengarahkan film ReLIFE. dan dijadwalkan akan Kick-off di bioskop Jepang pada tanggal 15 April, dan Endingnya sendiri akan dibuat orisinal. Jadi, dalam film ini Arata Kaizaki akan sampai di kelulusan proyek ReLIFe. Patut ditunggu bukan? Situs resmi juga mengungah 1 lagi trailer yang berdurasi 1 menitan tersebut.
Trailer penuh Live Action ReLIFE memperlihatkan semua pemeran penting
Sinopsis ReLIFE:
Menceritakan tentang protagonis bernama Kaizaki Arata, seorang pria pengangguran 27 tahun yang gagal di setiap wawancara kerja. setelah berhenti dari perusahaan terakhirnya, hidupnya berubah setelah ia bertemu Yoake Ryou dari Relife Research Institute. yang menawarinya obat yang dapat mengubah penampilannya ke umur 17 tahun dan menjadi subjek dalam percobaan selama satu tahun. Dengan demikian, ia pun memulai hidupnya sebagai seorang siswa SMA sekali lagi.
Relife adalah Manga web drama fantasi sains Jepang seinen yang masih berlanjut, ditulis dan diilustrasikan oleh Yayoiso. mulai diterbitkan oleh NHN PlayArt di website Comico sejak 12 Oktober 2013 dan memiliki enam volume kompilasi bab diterbitkan oleh Earth Star Entertainment dirilis sejauh ini. Sebuah adaptasi anime diumumkan pada tanggal 13 Februari, 2015 dan ditayangkan di televisi pada tanggal 2 Juli, 2016 dan 24 Juni 2016, sebanyak 13 episode, seri ini dirilis secara penuh di web. kemudian, Tokyo MX, gyt, GTV, dan BS11 menyiarkan setiap episode dalam format mingguan.
Apakah kalian sudah tidak sabar menunggu Film ini ? kemungkinan pasti, film karya Yayoiso akan tayang di bioskop indonesia nantinya, Mengingat fans ReLife ditanah air sangat banyak.