Lewat situs resminya pada 21 September 2020, pihak staf telah memperlihatkan trailer untuk anime Yuru Camp season 2. Selain itu dalam cuplikan videonya terungkap jadwal penayangan anime ini.
Yuru Camp merupakan manga Jepang karya Afro. Manga ini telah terbit melalui majalah manga seinen terbitan Houbunsha, Manga Time Kirara Forward, sejak bulan Juli 2015 sampai Februari 2019.
Kemudian komik ini pindah ke situs web Houbunsha dan aplikasi manga bertajuk Comic Fuz. Adaptasi animenya telah diproduksi oleh Studio C-Station dan tayang pada Januari 2018.
Trailer Anime Yuru Camp Season Dua
Rencananya anime comedy ini akan tayang perdana pada Januari 2021. Namun sayangnya pihak staf masih merahasiakan informasi yang lain terkait anime slice of life tersebut.
Jajaran seiyuu yang hadir dalam proyek anime ini adalah.
- Nao Touyama sebagai Rin Shima
- Yumiri Hanamori sebagai Nadeshiko Kagamihara
- Sayuri Hara sebagai Chiaki Oogaki
- Aki Toyosaki sebagai Aoi Inuyama
- Rie Takahashi sebagai Ena Saitou
Jajaran staf yang terlibat dalam proyek pembuatan anime ini adalah, Masato Jinbo menjadi sutradara anime ini, Mutsumi Ito menulis dan mengawas cerita, lalu Mutsumi Sasaki mendesain karakter, kemudian Yoshiaki Kyougoku menjadi pengawas, dan DeNA Contents Planning.
Sinopsis Anime Laid-Back Camp

Liburan musim panas yang sempurna bagi para gadis adalah menghabiskan waktu dengan orang yang mereka cintai. Tetapi Rin Shima menghabiskan liburannya dengan berkemah sendirian di dasar gunung Fuji.
Mulai dari mendirikan tenda sampai mengumpulkan kayu bakar, ia melakukannya dengan sendiri, dan tidak ada rencana untuk meninggalkan dunia kecilnya tersebut.
Namun pada malam hari Rin terkejut, karena Nadeshiko Kagamihara orang yang hilang bertemu dengannya. Awalnya Rin berencana melihat bintang sendirian, namun hal itu terganggu karena kehadiran Nadeshiko.
Singkat cerita adik Nadeshiko menjemput kakaknya pada malam itu, kemudian mereka merenung dan membuat rencana untuk berkemah bersama-sama.
Demikianlah cuplikan video dari season 2 anime Yuru Camp. Nah setelah melihat trailernya, bagaimana harapan dan pendapat kalian tentang anime ini?