Buat kalian yang belum tau Visual Novel merupakan salah satu genre yang cukup menarik dalam sebuah game. Soalnya mekanisme game visual novel itu cukup simpel tapi cerita yang dibawakan sangat detail. Jadi buat kalian yang main game dengan dasar ingin mengetahui ceritanya, sangat cocok untuk bermain visual novel. Oleh karena itu kali ini Dafunda ingin berbagi rekomendasi visual novel terbaik di Android.
Visual Novel ini merupakan game yang cukup santai, soalnya kalian cuman perlu memilih kalimat yang disediakan untuk menentukan jalan cerita kedepannya. Biasanya visual novel ini memiliki beberapa ending yang berbeda, sesuai dengan alur cerita yang pemain pilih.
BACA JUGA:
- 4 Alasan Kenapa Kalian Harus Membaca Light Novel
- Distrik Chiyoda Jadi Salah Satu Wisata Anime Terbaik
- Inilah Peringkat Light Novel Terbaik 2019 yang Wajib Kamu Ketahui!
Contents Navigation
Berikut Rekomendasi Visual Novel Terbaik di Android
Lalu visual novel apa saja nih yang mempunyai jalan cerita sangat bagus? Kalau kalian penasaran dan ingin tau, kalian bisa melihat daftar pembahasannya di bawah ini.
1. Fox Hime Zero
Rekomendasi visual novel terbaik pertama di Android adalah Fox Hime Zero. Novel yang satu ini bercerita tentang Yan yang merupakan sebuah mahasiswa, ia dikirim oleh sekolahnya untuk melakukan sebuah proyek yaitu melakukan penelitian di gunung.
Nantinya Yan tidak akan sendirian, ia ditemani oleh dua wanita berwujud manusia setengah rubah, wanita yang pertama bernama Mori, sedangkan wanita rubah yang kedua bernama Lord Sky Fox.
2. Opus: Rocket of Whispers
Rekomendasi visual novel terbaik di Android selanjutnya adalah Opus: Rocket of Whispers. Novel yang satu ini bercerita tentang John, satu-satunya manusia yang selamat dari wabah akhir zaman.
Nah di game ini kalian akan mengungkap teka-teki di balik wabah tersebut dan ternyata bukan John saja yang selamat, tapi ada seorang pendeta bernama Fei yang selamat dan akan menemani John untuk berpetualang.
3. Ace Attorney
Rekomendasi visual novel terbaik di Android berikutnya adalah Ace Attorney. Novel yang satu ini bercerita tentang Seorang pengacara yang memecahkan kasus. Bukan cuman itu saja, kalian juga akan menemukan objek tersembunyi dan elemen petualangan.
Pada dasarnya kalian harus memulai sebuah kasus, mengumpulkan bukti, mewawancarai orang sampai mengalahkan lawan di pengadilan. Selain itu ada fitur yang dimana kamu tidak melupakan apa pun ketika sedang bermain.
4. Danganronpa: Trigger Happy Havoc Anniversary Edition
Kemudian ada Danganronpa: Trigger Happy Havoc Anniversary Edition. Buat kalian para wibu dan otaku, pasti sudah tidak asing dengan serial yang satu ini. Buat kalian yang belum tau, serial pertamanya merupakan anime.
Sedangkan serial keduanya berupa visual novel. Game ini bercerita tentang sekelompok anak-anak di Hope’s Peak, mereka harus saling membunuh tapi tidak boleh ketahuan oleh yang lain.
5. If My Heart Had Wings
Rekomendasi visual novel terbaik di Android selanjutnya yaitu If My Heart Had Wings. Buat kalian yang belum tau, novel yang satu ini memiliki banyak fitur bagus, termasuk bisa dimainkan secara offline.
Selain itu visual novel yang satu ini fitur komentar yang memungkinkan player meninggalkan suatu komentar pada adegan untuk dibaca nanti.
6. Mysterious Forum and 7 Rumors
Rekomendasi visual novel terbaik di Android berikutnya yaitu Mysterious Forum and 7 Rumors. Novel ini bercerita tentang sebuah forum rahasia yang diurus oleh klub surat kabar sekolah, ada beberapa gosip yang di posting oleh forum dan menjadi kenyataan.
Game ini diwajibkan untuk menyaksikan setiap percakapan yang terjadi, tapi nantinya akan ada pilihan aksi yang bisa kalian pilih untuk menentukan alur cerita. Di game ini juga kalian bisa melakukan interaktivitas seperti melakukan telepon atau chatting,
7. Gris
Kemudian ada Gris. Visual novel yang satu ini bercerita tentang seorang gadis yang tersesat di dunianya sendiri. Di game tersebut, kalian harus membantunya menavigasi dunia itu, berhubungan dengan emosinya, dan menavigasi kenyataan.
Bukan cuman itu saja game ini juga memiliki puzzle yang harus kalian selesaikan dan kalian tidak akan menemukan kematian atau sesuatu yang berbahaya, sehingga kalian bisa bermain dengan kecepatan yang bisa kalian tempuh.
8. To the Moon
Rekomendasi visual novel terbaik di Android terakhir yaitu To the Moon. Novel yang satu ini bercerita tentang Dr. Eva Rosalene dan Dr. Neil Watts yang memiliki pekerjaan aneh, yaitu memberikan kesempatan kedua untuk hidup.
Mereka pun mempunyai klien bernama Johnny yang merupakan orang tua yang ingin pergi ke bulan. Nah di game tersebut, kalian harus mencari serpihan dari kenangan pada ingatan Johnny.
Demikianlah rekomendasi visual novel terbaik di Android yang wajib kalian coba. Setelah membaca artikel ini dan melihat daftarnya, kira-kira menurut kalian visual novel mana yang paling bagus?