TeknoTips

2 Cara Mudah Membuat Best Nine Intagram 2019

Pada akhir tahun, biasanya pengguna Instagram sering memamerkan sembilan foto yang memiliki jumlah like terbanyak yang dibuat menjadi kolase dalam satu gambar.

Kolase itu pula dilabeli dengan tagar #bestnine sebagai tanda sembilan foto terbaik dari pengguna. Nah kali ini Dafunda Tekno ingin bagikan dua cara membuat best nine Instagram 2019. Bagi yang belum tahu caranya, yuk simak berikut ulasan lengkapnya.

Pengguna kini sudah bisa membuat best nine 2019 di Instagram. Cara membuat best nine Instagram 2019 ini, kamu harus memiliki aplikasi atau layanan dari pihak ketiga.

Aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat best nine Instagram 2019 ini adalah Topnine.co.

2 Cara Membuat Best Nine Instagram 2019

Kali ini ada 2 cara yang dapat kamu gunakan untuk membuat best nine Instagram 2019. Pertama dengan mengunjungi situs topnine.co melalui browser dan kedua melalui aplikasi Android yang bisa kamu unduh melalui link di bawah ini.

Kedua cara membuat best nine 2019 Instagram ini sama langkahnya. Saat kamu mengunjungi situs topnine.co, masukkan username (ID) Instagram dan tekan tombol ‘continue’.

Pada halaman selanjutnya, kamu akan diminta untuk mengisi alamat e-mail yang aktif. Lalu klik pada tombol ‘Find My Top Nine’.

Membuat Best Nine Instagram 2019
Cara membuat best nine Instagram 2019 | Kompas.com

Beberapa saat kemudian situs atau aplikasi topnine.co memperlihatkan best nine Instagram 2019 yang berisi sembilan foto yang diambil menurut jumlah like terbanyak.

Susunan foto dalam bentuk kolase tersebut menurut popularitasnya. Pada pojok kiri atas tertempel foto yang jumlah like paling banyak. Lalu di ujung sebelah kanan bawah adalah foto yang paling sedikit like nya dari keseluruhan foto.

Lalu terlihat pula beberapa informasi mengenai foto kolase tersebut, seperti berapa jumlah ‘like’ pada sembilan foto, hingga jumlah rata-rata ‘like’ per fotonya.

Foto Best Nine Instagram 2019 Juga Bisa Disimpan

Jika kamu ingin menyimpan hasil dari kolase best nine tersebut di ponsel caranya cukup menekan tombol ‘Save to Photos’. Sementara jika ingin dibagikan foto best nine 2019 di Instgram, cukup tekan tombol ‘Share on Instagram’.

Hapus Email di Aplikasi Saat Membuat Best Nine Instagram 2019

Demi menjaga keamanan seperti masalah privasi, Dafunda Tekno sarankan untuk menghapus email yang didaftar saat membuat best nine 2019 Instagram di topnine.co.


Itulah cara membuat best nine Instagram 2019 yang dapat kamu coba sekarang juga. Jika kamu mengalami kendala saat membuat best nine Instagram nantinya, silahkan tanyakan melalui kolom komentar di bawah ini.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.