Berita TeknologiHardwareTekno

ASUS Indonesia Gelar ASUS Solution Day, Hadirkan Produk B2B

ASUS memamerkan produk-produk yang terdiri dari server, mini pc, business router, dan ekosistem ProArt dalam acara ASUS Solution Day di Hotel Shangri-La Jakarta (27/02).

ASUS Indonesia, pemimpin teknologi global yang menyediakan perangkat, komponen, dan solusi paling inovatif dan intuitif di dunia menggelar ASUS Solution Day pada hari Selasa, 27 Februari 2024 di Hotel Shangri-La Jakarta, Jakarta Pusat.

Acara bertajuk Beyond Boundaries: Discovering the Next Wave of Technology ini menampilkan jajaran produk komersial ASUS yang menyasar sektor business to business (B2B).

Dalam acara ini, ASUS membawa 10 mitra Independent Software Vendor (ISV) yang menggunakan produk-produk komersial ASUS dalam menjalankan bisnisnya. Audiens dapat melihat presentasi solusi dari ASUS & ISV serta berdiskusi langsung dengan para ahli.  

Adapun produk-produk ASUS yang dipamerkan terdiri dari server, workstation, ProArt ecosystem, Expert WiFi router, hingga produk terpanas yang baru saja diluncurkan saat CES 2024 awal tahun lalu, ASUS NUC.

Asus-solution-day

“Melalui Solution Day ini juga, kami berniat memperkenalkan lebih jauh sektor commercial ASUS yang fokus menawarkan solusi bisnis yang cepat, fleksibel, dan cerdas agar dapat membantu organisasi membuat pilihan yang tepat untuk sukses.”

ujar Kris Ardianto selaku OPBG Business Development Manager ASUS Indonesia

ASUS Solution Day diharapkan dapat menjadi gerbang pertama bagi para decision maker yang mencari cara untuk tetap unggul dalam lanskap yang kompetitif dengan menyediakan solusi komprehensif yang disesuaikan untuk berbagai sektor, termasuk FSI, manufaktur, pendidikan, pemerintahan, dan lainnya.

Selain produk konsumernya, ASUS akan terus mengembangkan teknologi in-house kelas dunia dan solusi kustom untuk bisnis yang memungkinkan semua mitranya di seluruh dunia mencapai tujuan mereka ke depannya.

Tentang ASUS

ASUS adalah pemimpin teknologi global yang menyediakan perangkat, komponen, dan solusi paling inovatif dan intuitif di dunia untuk menghadirkan pengalaman luar biasa yang meningkatkan kehidupan orang-orang di mana pun. Dengan tim yang terdiri dari 5.000 pakar R&D internal, ASUS dikenal di dunia karena terus menata ulang teknologi masa kini untuk masa depan. ASUS telah mendapatkan lebih dari 11 penghargaan setiap hari untuk kualitas, inovasi, dan desainnya. Selain itu, ASUS berada di peringkat di antara Perusahaan yang Paling Dikagumi di Dunia versi majalah Fortune.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks