TeknoTutorial Tekno

Cara Cek Nomor NISN Siswa SD, SMP, dan SMA Lewat Internet

Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) merupakan kode yang digunakan sebagai pengenal siswa di sekolah. Standar tersebut berlaku untuk dapat membedakan antara satu siswa dengan yang lainnya seluruh sekolah Indonesia dan Sekolah luar negeri. Nah Sudah tahu belum cara cek nomor NISN siswa, SD, SMP, dan SMA lewat internet?

Tidak semua siswa dapat mengetahui NISN nya sendiri, karena bisa jadi karena kesalahan orang tua saat melakukan daftar ulang atau kesalahan sekolah. NISN siswa tidak tercantum di dalam rapor atau lembar absensi juga menjadi penyebab siswa tidak mengetahui nomor NISN miliknya.

Cara Cek Nomor NISN Siswa SD, SMP dan SMA Lewat Internet

Waktu yang dibutuhkan: 3 menit

Namun jangan khawatir karena kamu bisa langsung pergi ke kantor Kemendikbud atau juga bisa langsung mengunjungi situs Kemendikbud x Dapodik. Yuk simak cara mengetahui Nomor NISN Siswa SD/ SMP/ SMA.

  1. Buka situs Kemendikbud melalui browser yang ada di hp atau laptop kamu

    Pertama buka dulu aplikasi Google Chrome atau browser lainnya. Kemudian ketik : https://referensi.data.kemdikbud.go.id/nisn/
    Cara Cek Nisn Siswa Terbaru (1)

  2. Informasi Kemdikbud

    Seperti yang tertera di kolom informasi. karena https://nisn.data.kemdikbud.go.id/ masih belum diakses, makanya kamu harus mengakses melalui tautan di atas pada poin nomor satu.
    Cara Cek Nisn Siswa Terbaru (2)

  3. Pilih pada Pencarian Nama

    Langkah untuk cek NISN siswa terbaru selanjutnya klik pada tombol ‘Pencarian Nama’ yang berada di sebelah pojok kiri atas.
    Cara Cek Nisn Siswa Terbaru (3)

  4. Selanjutnya masukkan data diri kamu

    Masukkan biodata di dalam kolom yang tersedia. Seperti Nama Siswa, Tempat Lahir, Tanggal Lahir dan Nama Ibu. Setelah itu isikan juga kode captcha yang tersedia di dalam kolom.Cara Cek Nisn Siswa Terbaru (4)

  5. Tunggu beberapa saat hingga proses pencarian selesai

    NISN kamu akan terlihat jika terdaftar di situs Kemendikbud.Cara Cek Nisn Siswa Terbaru 2020


Itulah cara untuk cek Nomor NISN siswa SD, SMP, hingga SMA dengan mudah lewat internet. Nah kamu sekarang tidak perlu khawatir lagi jika merasa kehilangan nomor NISN atau lupa dengan NISN siswa.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks