Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
TeknoApps & OSFinTechTutorial Tekno

Cara Hapus Akun DANA Secara Permanen dengan Mudah

Panduan lengkap cara hapus akun DANA secara permanen. Ikuti langkah-langkah mudah dan cepat untuk menonaktifkan akun DANA-mu!

Menghapus akun dompet digital seperti DANA bisa menjadi pilihan bagi pengguna yang ingin beralih ke layanan lain atau sekadar ingin menutup akun demi alasan keamanan. Namun, tidak semua orang mengetahui cara hapus akun DANA secara permanen dengan langkah yang tepat.

Dalam artikel ini, kami akan membahas beberapa metode mudah dan praktis untuk menutup akun DANA kamu secara permanen, sehingga kamu tidak perlu bingung atau khawatir akan data yang tertinggal. Simak panduan lengkapnya di bawah ini!

Cara Hapus Akun DANA

Cara Hapus Akun DANA
Image: dana

Melansir dari situs resmi DANA, berikut beberapa cara untuk hapus akun DANA yang harus kamu tahu.

1. Hapus via Aplikasi

  • Buka aplikasi DANA.
  • Ketuk ikon profil di sudut atau menu navigasi.
  • Pilih opsi “Help Center” dari menu yang muncul.
  • Ketuk menu “Account & Profile” di dalam Help Center.
  • Pilih submenu “Account & Profile” untuk melanjutkan.
  • Gunakan kolom pencarian dan ketikkan “delete account”.
  • Pilih hasil pencarian yang sesuai, seperti pertanyaan “What if I want to stop using Dana?”.
  • Ketuk ikon chat biru yang bertuliskan “Resolution Center”.
  • Isi data diri, identitas, serta alasan dan masalah terkait penghapusan akun.
  • Setelah mengisi formulir, kirim dan tunggu balasan dari tim DANA untuk menyelesaikan proses penghapusan akun.

2. Hapus via Email

  • Buka email.
  • Buat pesan baru dengan menunjukkan alamat email ke help@dana.id.
  • Tuliskan “Permohonan Penutupan Akun DANA” pada bagian subjek email.
  • Gunakan isi email untuk mengungkapkan keinginan untuk menghapus akun DANA kamu, sertakan alasan yang relevan.
  • Pastikan untuk menyertakan informasi pengguna seperti nama pengguna dan nomor HP yang terdaftar pada akun.
  • Setelah selesai, klik tombol “Kirim” untuk mengirimkan email.
  • Tunggu balasan dari tim DANA untuk proses selanjutnya.

Hal yang Perlu Kamu Perhatikan Sebelum Hapus Akun DANA

Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Menghapus Akun DANA
Image: dana

Di DANA, pengguna tidak hanya bisa melakukan transaksi pembayaran, tetapi juga memanfaatkan layanan pinjaman uang. Oleh karena itu, bagi pengguna yang ingin menutup akun DANA mereka, harus memastikan bahwa semua cicilan DANA Paylater telah dibayar lunas.

Selain itu, berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum hapus akun DANA Premium kamu:

  • Pastikan akun DANA memiliki saldo, sekurang-kurangnya saldo tidak boleh kosong.
  • Akun DANA Premium tidak dapat dihapus secara permanen.
  • Pastikan e-mail yang terdaftar untuk proses penghapusan akun sudah sesuai.
Suka makan Mie Ayam

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.