TeknoTutorial Tekno

Paduan Cara Membuat Blog Pribadi di Blogger.com Lengkap dengan Gambar

Kata siapa membuat blog itu susah? Bagi kamu yang hobi menulis, membuat blog pribadi adalah hal yang dianjurkan untuk membentuk wadah tempat menuangkan ide-ide kreatif. Sehingga orang lain juga bisa menikmati hasil karya kamu tersebut.

Membuat blog pribadi sebenarnya tidak sulit dan cara membuat blog pribadi itu sangat mudah tanpa mengeluarkan uang sepeserpun alias gratis geng.

Pasalnya saat ini sudah banyak sekali situs untuk membuat blog gratis. Disamping mudah, juga praktis untuk digunakan. Layanan tersebut diantaranya adalah Blogger.com, WordPress, Weebly dan masih banyak layanan lainnya.

Kendala bagi para pemula membuat blog paling utama adalah kurangnya pengetahuan terkait blog tersebut. Namun kamu jangan khawatir, karena Dafunda Tekno kali ini akan membagikan cara membuat blog pribadi gratis di Blogger.com.

Cara Membuat Blog Pribadi di Blogger.com

Waktu yang dibutuhkan: 4 menit

Disamping tidak harus membayar alias gratis, membuat sebuah halaman blog melalui Blogger tidak banyak memilik persyaratan kok. Kamu cukup mengikut beberapa langkah berikut ini.

  1. Langkah awal, kunjungi situs Blogger.com

    Nanti akan muncul seperti tampilan di bawah ini. Lalu klik pada Buat Blog untuk mulai membuat blog.

  2. Login menggunakan akun Gmail

    Nanti kamu akan diminta untuk memasukkan akun Gmail yang ingin kamu gunakan untuk membuat blog
    Jika belum memiliki akun Gmail. kamu bisa membaca cara membuat akun Gmail baru.

  3. Jika sudah melakukan login, selanjutnya pilih profil yang ingin kamu gunakan

    Dafunda Tekno menyarankan pilihlah Blogger Profile lalu klik Create a limited Blogger profile

  4. Masukkan nama Blogger yang ingin kamu pakai

    Masukkan nama blogger di kolom display name. Lalu klik continue to Blogger.

  5. Selanjutnya kamu akan masuk ke halaman blogger.

    Lalu klik create new blog

  6. Melengkapi informasi blog

    Pada kolom Title isikan judul blog kamu, Address adalah nama domain blogspot.com. dan Theme untuk memilih blog. Kemudian klik create blog!

  7. Blog sudah berhasil kamu buat

    Nah sekarang kamu akan dibawa ke halaman dashboard blog yang sudah disediakan Blogger.com. Seperti di bawah ini tampilannya.


Begitulah cara membuat blog pribadi di Blogger.com gratis. Sekarang kamu sudah bisa mulai menulis di blogger kamu untuk berbagi hasil karya kreatifitas milik kamu untuk dinikmati oleh semua orang.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.