Cara Membuat Logo Menggunakan Fitur Clipping Mask di Crello

Cara Membuat Logo Bunda Dengan Clipping Mask

Salah satu fungsi utama dari clipping mask adalah membuat logo atau foto/gambar mengikuti bentuk bidang tertentu. Misalkan kamu sedang membuat logo atau ingin membuat foto profil akun media sosial berbentu bundar, maka kamu disini bisa menggunakan yang namanya clipping mask.

Bagi kamu yang sudah mahir aplikasi Photoshop, tentu membuat clipping mask bukan lagi sesuatu yang sulit karena di dalam aplikasi tersebut sudah tersedia fiturnya. Namun jika kamu yang tidak memiliki Photoshop? jangan khawatir, kali ini Dafunda Tekno akan bagikan cara membuat logo menjadi bentuk bundar dengan menggunakan fitur clipping mask.

BACA JUGA:

Cara Membuat Bentuk Bundar Logo dengan Clipping Mask

Pada tutorial ini kamu tidak perlu harus download dan install Photoshop, karena dengan sebuah situs Crello kamu sudah bisa mendesain logo sesuai dengan keinginan kamu nantinya.

Waktu yang dibutuhkan: 5 menit

Situs Crello adalah salah satu situs desain grafis yang sudah menyediakan fitur clipping mask. Kamu yang suka membuat logo, gambar atau foto mengikuti bidang tertentu, bisa mencoba menggunakan Crello. Yuk langsung saja simak beberapa langkah membuat logo dengan mengikuti bidang tertentu berikut ini.

  1. Pertama kamu harus login terlebih dahulu ke situs Crello.

    Jika kamu belum memiliki akun Crello, silahkan daftar terlebih dahulu.

  2. Setelah login, masukkan ukuran desain di set dimension

    Lalu pilih LET’S GO

  3. Kemudian klik MY FILES

    Lalu unggah foto atau gambar yang ingin kamu edit.

  4. Selanjutnya pilih OBJECTS dan pilih Frames

    Pilih salah satu bingkai yang ingin kamu gunakan. Di sini Dafunda Tekno akan memilih frame bundar.

  5. Lalu kembali ke MY FILE,

    kemudian seret foto atau gambar ke dalam bingkai

  6. Nah jika sudah untuk mengunduh gambar tersebut klik DOWNLOAD

    Pastikan kamu memilih PNG Transparent supaya background putih di hilangkan.

  7. Beginilah hasilnya kira-kira

    Selesai, kamu sudah berhasil merubah gambar mengikuti frame bundar tersebut.


Kamu sebenarnya juga bisa memasukkan foto atau gambar ke dalam bingkai menggunakan Canva. Namun di Canva nanti kamu tidak bisa membuat hasil dengan format PNG Transparent, karena kamu harus membayarnya. Jadi solusinya adalah menggunakan Crello saja.

Begitulah cara membuat clipping mask di Crello. Kamu sekarang bisa memotong gambar menjadi bundar atau dengan bentuk lain yang sudah tersedia. Semoga bermanfaat.

Exit mobile version