WhatsApp baru saja mengumumkan fitur terbaru yang sudah lama ada di daftar wishlist pengguna. Fitur terbaru dari WhatpApp tersebut berguna untuk membatalkan pesan chat setelah terkirim. Pada kolom pemberitahuan WhatsApp, pengguna akan diberikan waktu 7 menit untuk menghapus pesat chat yang sudah terkirim.
Dafunda Tekno kali ini akan membagikan cara membatalkan pesan yang sudah terkirim di WhatsApp baik antar individu maupun grup. Simak berikut ulasannya.
Cara Mudah Membatalkan Pesan yang Sudah Terkirim di WhatsApp
- Langkah awal, buka chat obrolan yang berisi pesan yang ingin kamu batalkan.
- Ketuk dengan memendam beberapa saat pada pesan, kemudian akan muncul menu. Gulir pada bagian menu, dan pilih ikon tong sampah.
- Akan ada dua pilihan “hapus untuk saya” dan “hapus untuk semua orang”.
- Selanjutnya pilih “Hapus untuk semua orang” untuk membatalkan pesan yang kamu inginkan tersebut.
Fitur tersebut sudah bisa kamu gunakan saat ini dan sudah banyak yang menikmati fitur ini baik pengguna Android, iPhone, dan Windows Phone seluruh dunia.
Itulah cara cukup mudah untuk menghapus pesan yang sudah dikirim di WhatsApp. Bagaimana pendapat kalian mengenai fitur terbaru di WhatsApp ini? bagikan pendapat kamu dikolom komentar dibawah ini ya!