TeknoTips

Cara Mudah Mengulang Video Live di Instagram

Instagram kembali memperkenalkan fitur terbaru bakal membuat pengguna betah menggunakannya. Seperti apa fitur terbaru dari Instagram tersebut? seperti dikutip melalui situs resminya, sekarang kamu sudah bisa mengulang video live di Instagram dengan mudah lho.

Yups selain dapat menyimpan langsung ke galeri foto dan video, ternyata mulai sekarang kamu sudah bisa nonton ulang video live yang kamu bikin di Instagram. penasaran bagaimana caranya?

Cara Nonton Ulang Video Live di Instagram

Nah Dafunda Tekno kali ini akan membagikan tips nya buat kamu yang ingin menonton ulang video live di Instagram. Simak berikut penjelasan lengkapnya.

Gunakan Tombol Share yang Tersedia Setelah Live

cara nonton ulang live streaming di instagram

Jika kamu kepingin banget mengulang live video di Instagram, cukup gampang guys caranya. Nah jika sudah selesai melakukan live Instagram akan ada pilihan tombol bernama Share. Tombol Share ini akan tampak pada bagian bawah layar smartphone kamu apabila sudah selesai melakukan live di Instagram serta dengan viewers live kamu.

Disaat kamu menekan tombol Share, makan video live Instagram kamu akan ditambahkan ke feed Stories secara otomatis. Video di feed tersebut akan ditampilkan lengkap dengan apa yang terjadi selama kamu melakukan live termasuk dengan komentar serta jumlah like yang diberikan.

Video Ulang Dapat Tayang dalam Jangka Waktu 24 Jam Sebelum Terhapus Secara Otomatis

cara nonton ulang live streaming di instagram

Menurut laporan dari TheVergeVideo Live Instagram ini hanya bisa tayang selama 24 jam saja sebelum video tersebut terhapus secara otomatis. Teman di instagram kamu akan mendapatkan notifikasi adanya rekaman Live dengan bentuk tombol Play pada bagian bawah ikon di feed Stories.

Nah apabila kamu tidak mau rekaman live streaming dimasukkan ke Stories alias akan tayang ulang maka bisa juga dihapus lho. Caranya dengan memilih opsi discard yang sudah tersedia. Gimana gampang banget kan?

Dengan adanya fitur ini, semakin menambah keseruan saat live di Instagram. Seperti pada sebelumnya, Instagram juga sudah melengkapi dengan fitur Save yang memungkinkan kamu untuk menyimpan video live langsung ke galeri smartphone. Ayo buruan live di Instagram sekarang dan cobain fitur terbarunya tersebut.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks