GadgetTekno

Inilah Spesifikasi Andalan Samsung Galaxy M20

Samsung kali ini mulai terjun ke zona smartphone entry-level. Ya! mungkin Samsung tidak sanggup lagi mendengar ocehan para pengguna smartphone yang menganggap Samsung menjual HP harga tinggi namun spesifikasi pas-pasan banget.

Melalui Galaxy M10 dan Galaxy M20, Samsung membuktikan bahwa bisa memberikan HP Android murah dengan kualitas terbaik juga tentunya.

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M20

Dari kedua Galaxy M Series ini, tentu Galaxy M20 yang cukup banyak menarik perhatian pengguna. Meski lebih fokus untuk pasar entry-level, Samsung sudah meracik smartphone ini semenarik mungkin terutama dari segi desain dan spesifikasinya.

Menggunakan Infinity-V Seluas 6,3 inci Full HD+

Jika sebelumnya banyak yang mengira Samsung tidak suka membuat smartphone memiliki poni, namun dugaan itu meleset, setelah Samsung memperkenalkan dengan desain terbarunya, termasuk sudah menggunakan Infinity-V.

Akhirnya Samsung mengambil keputusan dengan memperkenalkan Galaxy M Series menggunakan Infinity-V sekalipun pada Galaxy M20. Ini adalah sebuah poni yang layaknya seperti tetesan air yang jatuh atau disebut dengan waterdrop yang sebelumnya sudah banyak digunakan oleh pabrikan smartphone terbaru saat ini.

Nah Galaxy M20 ini datang dengan layar berukuran 6,3 inci beresolusi FullHD+. Selain itu tidak kalah menariknya lagi, aspek ratio 19,5:9 dengan rasio screen-to-body hingga lebih dari 90%.

Perfoma Lebih Gahar Berkat Exynos 7904

Samsung lebih percaya diri dengan menggunakan chipset Exynos 7904 dari pada mengandalkan besutan dari Qualcomm atau MediTek untuk dapur pacu Galaxy M20. Chipset 14 nonometer tersebut sudah menggunakan CPU Octa-core dengan clock speed mencapai 1,8 GHz digandeng dengan GPU Mali G71 MP2.

Demi menorong lebih jauh kinerja chipset yang tersemat, Samsung juga sudah membekali opsi RAM dua variasi yaitu 3 GB dan 4 GB. Begitu juga dengan memori internalnya yaitu 32 GB dan 64 GB. Tersedia juga slot MicroSD yang bisa menambah ruang penyimpanan hingga 512 GB.

Sedangkan urusan dayanya, Samsung sudah menyematkan baterai dengan kapasitas yang tidak bisa dibilang kecil, yaitu 5.000 mAh. Disamping itu Samsung mengjalim baterainya sudah mendukung kemampuan fast charging tiga kali lebih cepat jika dibandingkan dengan baterai pada umumnya.

Memiliki Kamera Ganda di Belakang

Walaupun HP samsung seri terbaru kali ini fokus untuk kelas entry-level, Samsung tidak tanggung-tanggung memberikan keunggulan di sektor kamera Galaxy M20 dengan kamera ganda. Konfigurasi kamera Samsung Galaxy M20 adalah 13 MP dengan aperture f/9.1 + 5 MP yang berguna untuk lensa ultra-wide.

Menariknya lagi kamera utama 13 MP yang ada di Galaxy M20 ini sudah dilengkapi dengan fitur Live Focuk. Dengan fitur ini foto bokeh yang dihasilkan dari Galaxy M20 terlihat tampak nyata.

Untuk kamera depan, Samsung juga sudah melengkapi Galaxy M20 dengan sensor 8 MP dengan aperture f/2.0 untuk memberikan hasil foto selfie yang bagus. Tidak lupa pula Samsung sudah memberikan fitur Selfie-Focus dan Display-flash.

Harga Samsung Galaxy M20 dan Ketersediaan

Dilihat dari segi keamanan, Samsung sudah menyediakan sensor pemindai sidik jari di Galaxy M20 pada bagian belakang. Ditambah dengan tersematnya fitur Fast Face atau Face unlock yang memanfaatkan bantuan kamera depan.

Jika bicara soal warna, Samsung menawarkan Galaxy M20 dalam dua pilihan warna yang terlihat lebih premium dari pada kebanyakan smartphone sekelasnya. Kedua warna yang ditawarkan tersebut adalah Charcoal Black dan Ocean Blue.

Nah kamu tentu penasaran soal harga Samsung Galaxy M20 bukan? Seperti yang Dafunda Tekno katakan di atas, Samsung sudah berani memberikan harga yang murah.

Dimana untuk versi RAM 3 GB dan 4 GB dijual seharga INR 13.000 atau setara dengan Rp 2,2 juta. Sedangkan Galaxy M20 menggunakan Experience 9.5 berbasis Android 8.1 Oreo dibandrol seharga INR 11.000 atau setara dengan Rp 1, 8 juta.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks