GadgetReview GadgetTekno

Harus Tahu! Ini dia 10 Laptop Gaming yang Paling Banyak Dicari Mahasiswa

Sebelum membeli laptop gaming murah dengan spesifikasi tinggi, Kamu wajib membaca beberapa hal yang perlu diperhatikan pada laptop gaming. Nah jika sudah tahu beberapa hal tersebut, DafundaTekno yakin Kamu tidak akan salah memilih laptop gaming sesuai dengan kebutuhan dan isi dompet.

Sebagai mahasiswa yang aktif diberbagai organisasi tentu memerlukan sebuah perangkat yang dapat digunakan untuk menyelesaikan tugas disegi multimedia, seperti mendesain kaos, logo dan lainnya. Tidak lupa pula laptop tersebut digunakan untuk bermain game dan mudah dibawa kekampus.

Daftar Laptop Gaming Terbaik Sering Dicari Mahasiswa

Kali ini DafundaTekno akan memberikan rekomendasi buat Kamu yang membutuhkan laptop dengan spesifikasi mumpuni. Laptop tersebut dapat Kamu gunakan bermain game dan menyelesaikan tugas kuliah tanpa hambatan apapun. Kira-kira laptop bagaimana yang cocok untuk Kamu beli ? Nah berikut ini adalah pilihan laptop yang banyak dicari oleh mahasiswa, mungkin Kamu salah satu dari mereka.

1. Asus ROG GL552VX-DM044T

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Asus memang sudah banyak mengeluarkan produk berupa perangkat gaming dengan kualitas tidak tanggung-tanggung atau istilah nya tingkat “dewa”. Asus ROG GL552VX-DM044T menjadi salah satu pilihan laptop dengan spesifikasi terbilang gokil.

Laptop ini dapat Kamu jadikan sebagai pengisi hari yang kosong dengan bermain game dan mengurus tugasmu. pengalaman untuk bermain game Asus ROG ini jawaban yang tepat. Harga juga terbilang tinggi, dibandrol sebesar Rp 13,3 jutaan.

SpesifikasiAsus ROG GL552VX-DM044T
ProsesorIntel Core i7 6700 HQ
Speed2.6 GHz Turbo Boost 3.6 GHz
VGANvidia GTX950M 2 GB
HDD1 TB
RAMDDR3 12 GB
Ukuran Layar15.6″
Resolusi LayarFHD 1920 x 1080 pixel
OSWindows 10 Home
HargaRp 13,3 jutaan

2. MSI FX420

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Mungkin merek satu ini tidak sering muncul di kelas laptop lainnya. Namun laptop gaming satu ini banyak diminati oleh mahasiswa, karena dengan harga yang terjangkau murah. Walaupun murah, spesifikasi yang diberikan tidak abal-abal. Laptop MSI FX420 dengan harga Rp 4,2 jutaan sudah dapat Kamu gunakan untuk bermain game dengan kualitas grafis tingkat dewa.

SpesifikasiMSI FX420
ProsesorIntel Core i3 2310M
Speed2.1 GHz
VGAAMD Radeon HD6470 1 GB
HDD500 GB
RAMDDR3 2 GB
Ukuran Layar14.1″
Resolusi LayarHD 1366 x 768 pixel
OSDOS
HargaRp 4,2 jutaan

3. Gigabyte Q2432A-02

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Jangan bilang Kamu anak gamers, jika merek satu ini tidak Kamu kenali. Gigabyte adalah salah satu produsen sebagai penyedia perangkat gaming yang tidak bisa diremehkan. Gigabyte Q2432A-02 adalah salah satu laptop gaming dengan harga cukup terjangkau. Laptop ini dapat Kamu beli seharga Rp 4,9 jutaan.

SpesifikasiGigabyte Q2432A-02
ProsesorIntel Core i5 2410M
Speed2.3 GHz
VGAAMD Radeon HD6730M 1 GB
HDD500 GB
RAMDDR3 2 GB
Ukuran Layar14.”
Resolusi LayarHD 1366 x 768 pixel
OSDOS
HargaRp 4,9 jutaan

4. Asus X550DP-XX181D

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Mencari laptop gaming yang sering dibeli mahasiswa, Asus X550DP-XX181D bisa Kamu jadikan sebagai pilihan yang tepat. Prosesor AMD yang mumpuni dan VGA yang garang, Kamu gak usah pikirin soal bermain game. Sebab dengan menggunakan laptop ini, dijamin bermain game lancar. Laptop Asus ini dibandrol seharga Rp 4,7 jutaan.

SpesifikasiAsus X550DP-XX181D
ProsesorAMD A8 5550M
Speed2.1 GHz up to 3.1 GHz
VGAAMD Radeon HD8670M + AMD Radeon HD8550
HDD500 GB
RAMDDR3 2 GB
Ukuran Layar15.6″
Resolusi LayarFHD 1920 x 1080 pixel
OSDOS
HargaRp 4,7 jutaan

5. Asus A451LB-WX076D

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Laptop gaming berikut nya yang sering diborong oleh mahasiswa keren seperti Kamu adalah Asus A451LB-WX076D. Dengan harga yang cukup miring, Kamu sudah dapat menjalankan berbagai game populer saat ini seperti GTA V. Harga yang diberikan untuk Asus ini sebesar Rp. 5,1 jutaan saja.

SpesifikasiAsus A451LB-WX076D
ProsesorIntel Core i3 4010M
Speed1.7 GHz
VGANvidia GeForce GT740M
HDD500 GB
RAMDDR3 2 GB
Ukuran Layar14.”
Resolusi LayarHD 1366 x 768 pixel
OSDOS
HargaRp 5,1 jutaan

6. HP G4-2132TX

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Jika Kamu sedang mencari laptop untuk bermain game dan banyak diminati oleh mahasiswa adalah datang dari produk HP. Laptop ini sudah dibekali prosesor Intel generasi ketiga. Selain itu laptop ini sudah menyajikan grafis yang menarik dan performa yang keren. Nah untuk harga laptop ini tidak perlu khawatir, harga yang dibandrol untuk HP G4-2132TX ini sebesar Rp 5,3 jutaan.

SpesifikasiHP G4-2132TX
ProsesorIntel Core i3 3210M
Speed2.5 GHz
VGAAMD Radeon 7670 2 GB
HDD500 GB
RAMDDR3 4 GB
Ukuran Layar14.1″
Resolusi LayarHD 1366 x 768 pixel
OSWindows 7 Home Basic
HargaRp 5,3 jutaan

7. Dell Inspiron N3442

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Laptop gaming selanjutnya datang dari Dell. Dell Inspiron N3442 ini jika dilihat dari spesifikasi memang tidak mengusung tingkat dewa, namun untuk jenis game seperti Call of Duty jangan pernah diragukan untuk memainkannya di laptop ini. Harga yang dibandrol tidak mahal, hanya sebesar Rp 5,4 jutaan.

SpesifikasiDell Inspiron N3442
ProsesorIntel Core i3 4005U
Speed1.7 GHz
VGANvidia GeForce GT820M 2 GB
HDD500 GB
RAMDDR3 4 GB
Ukuran Layar14.1″
Resolusi LayarHD 1366 x 768 pixel
OSDOS
HargaRp 5,4 jutaan

8. Lenovo Yoga 500-14IBD

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Laptop gaming banyak diminati oleh mahasiswa selanjutnya adalah Lenovo Yoga 500-14IBD. Produk ini juga tidak kalah saing dengan perangkat untuk bermain game lainnya. Dengan tampilan premium cukup gahar untuk dipamer didepan teman-temanmu di kampus. Untuk harga laptop satu ini seharga Rp 10,3 jutaan.

SpesifikasiLenovo Yoga 500-14IBD
ProsesorIntel Core i5 5200U
Speed2.2 GHz up to 2.7 GHz
VGAIntel HD Graphics 5500
HDD1 TB
RAMDDR3 4 GB
Ukuran Layar14″
Resolusi LayarHD 1366 x 768 pixel
OSWindows 10
HargaRp 10,3 jutaan

9. Asus ROG GL522JX-DM174H

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Asus ROG GL522JX-DM174H ini sudah memiliki spesifikasi yang wah. Dengan prosesor VGA yang mantab, Kamu sudah sudah bisa bergaya depan teman-teman di kampus. Laptop ini sangat cocok buat Kamu penggila game. Harga untuk laptop ini adalah Rp 13 jutaan.

SpesifikasiAsus ROG GL522JX-DM174H
ProsesorIntel Core i7 4750 HQ
SpeedTurbo Boost up to 3.6 GHz
VGANvidia GTX950M 4 GB
HDD1 TB
RAMDDR3 4 GB
Ukuran Layar15.6″
Resolusi LayarFHD 1920 x 1080 pixel
OSDOS
HargaRp 13 jutaan

10. Acer Aspire E5-552G

laptop-gaming-terbaik-punya-mahasiswa

Acer Aspire E5-552G adalah salah satu laptop yang menggunakan prosesor AMD yakni “Carrizo”. Laptop ini cukup tangguh untuk bermain game. Acer ini sendiri didesain dengan tampilan yang elegan. Untuk harga dapat dibandrol sebesar Rp 8 jutaan.

SpesifikasiAcer Aspire E5-552G
ProsesorAMD APU FX-8800P “Carrizo”
Speed2.10 GHz Turbo Boost up to 3.4 GHz
VGAAMD Radeon (Dual Graphics) R8 M365DX, 2GB VRAM
HDD1 TB
RAMDDR3 2×4 GB
Ukuran Layar15.6″
Resolusi LayarHD 1366 x 768 pixel
OSWindows 10
HargaRp 8 jutaan

Itulah beberapa daftar laptop gaming murah terbaik yang banyak dicari oleh mahasiswa umumnya. Jika Kamu juga punya rekomendasi seputar laptop gaming murah yang sering digunakan oleh mahasiswa lainnya. Silakan share melalui kolom komentar di bawah. Tenang! menulis pendapat atau komentar tidak dipungut biaya kok 😀

Jangan lupa Boorkmark Dafunda di browser Kamu. Karena DafundaTekno akan mengulas beberapa daftar laptop murah 2016 lainnya kedepan. Apa Kamu sudah lihat review laptop gaming 5 jutaan, laptop gaming 3 jutaan, dan laptop gaming 2 jutaan? jangan sampai ketinggalan ya!

Jangan Lewatkan Rekomendasi Laptop Gaming Terbaik Di DafundaTekno Berikut ini

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks