Kali ini Dafunda Tekno telah menyediakan beberapa link live streaming Indonesia vs Bahrain dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona asia. Laga Indonesia vs Bahrain ini bakal di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025). Dijadwalkan laga ini bakal kick-off pukul 20:45 WIB.
Indonesia dan Bahrain telah bertemu di lapangan hijau setidaknya delapan kali. Dalam pertemuan-pertemuan itu, Indonesia meraih kemenangan sebanyak dua kali, sementara Bahrain juga berhasil memenangkan tiga pertandingan.
Selain itu, tiga pertandingan lainnya berakhir dengan hasil imbang. Pertandingan-pertandingan ini menunjukkan persaingan yang cukup seimbang antara kedua tim, dengan masing-masing memiliki momen kemenangan maupun tantangan tersendiri.
Baik Indonesia maupun Bahrain telah menunjukkan kemampuan dan semangat kompetitif mereka dalam setiap pertandingan yang berlangsung.
Link Live Streaming Indonesia vs Bahrain

Indonesia dan Bahrain sendiri tergabung dalam Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga. Selain kedua tim tersebut, Grup C juga diisi oleh Jepang, Arab Saudi, Australia, dan China.
Jepang sendiri telah memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026 usai mengemas 19 poin sejauh ini, disusul Australia di posisi kedua dengan 10 poin dan Arab Saudi 9 poin. Sedangkan Indonesia, Bahrain, dan China berturut-turut mengemas 6 poin.
Kelima tim yang tersisa bakal bersaing untuk mengamankan 1 tiket terakhir dan menemani Jepang lolos ke Piala Dunia 2026. Indonesia wajib meraih 3 poin di laga tersebut untuk menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.
Berikut ini adalah link live streaming yang dapat kalian gunakan:
Laga melawan Bahrain sendiri menjadi pembuktian bagi pelatih baru Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. Di laga perdananya, Indonesia kalah telak dengan skor 5-1 atas Australia pekan lalu.
Untuk diketahui, di hari yang sama Jepang bakal melawan Arab Saudi pukul 17:35 WIB. Sementara China melawan Australia pukul 18:00 WIB.
Demikianlah pembahasan mengenai Link Live Streaming Indonesia vs Bahrain Kualifikasi Piala Dunia 2026. Gimana pendapat kamu mengenai artikel ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Tekno agar kamu tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Teknologi dari kami.