Mobo ASRock X399 Taichi Dan Profesional Gaming Support Processor AMD Threadripper

Pada ajang Computex 2017 Taipeh, ASRock lkembali unjuk gigi dengan memamerkan seri motherboard andalan terbarunya yaitu X399 Taichi dan X399 Professional gaming, yang dikhususkan bagi dukungan processor AMD Threadripper yang akan datang.

Platform HEDT mendatang ini hadir dengan pilihan processor 8-16 core dan didesain untuk menyaingi model motherboard Intel seri X299 dengan processor Skylake-X yang memiliki hingga 18-core. Kedua motherboard ini hadir dengan skema desain yang sangat mirip.

Motherboard AsRock  X399 Professional Gaming telah dilengkapi dengan soket TR4 dan sistem pengiriman daya 10 + 2 fase. Power telah disediakan oleh konektor 8-Pin tunggal dan ada total sekitar delapan slot DIMM DDR4 yang dapat mendukung kapasitas total hingga 128 GB. Diketahui Motherboard ini mengemas empat slot PCI-e 3.0 x16, single slot PCI-e 3.0 x1 dan dua port M.2.

Yang membuatnya terlihat semakin tangguh adalah Penyimpanannya sendiri mencakup 8 port SATA III, single port U.2, dual port USB 3.0 dan ini juga termasuk konektor daya 6-Pin untuk menyedot slot ekspansi saat menjalankan beberapa rangkaian kartu grafis diskrit.

Sementara seri Taichi ASRock X399 di sisi lain memiliki spesifikasi yang hampir sama namun tata letak panel belakang sedikit berbeda. dimana yang mencakup 10 port USB 3.0, 2 port USB 3.1, dual port Gigabit Ethernet LAN, 7.1 channel audio jack dan adaptor nirkabel Wi-Fi. Diketahui Desain ASRock X399 Taichi ini tampak sedikit lebih mencolok dengan desain dial mekanis pada ASRock Taichi berbasis Intel. Sejauh ini nampaknya ASRock masih belum mau mengungkap kedua motherboard tersebut.

Exit mobile version