Berita TeknologiTekno

Daftar Paket Internet Sahur Telkomsel, Harga Mulai Rp 2.500

Dalam menyambut bulan suci Ramadhan, Telkomsel menawarkan paket internet terbaru bernama “Sahur Internet Malam”. Paket ini hanya dapat dinikmati para pelanggan (simPATI, Loop dan Kartu AS).

Persis seperti namanya, paket internet Telkomsel ini lebih tertuju kepada pengguna yang menginginkan kuota ekstra untuk menemani momen sahur sepanjang bulan puasa.

Paket Internet Telkomsel ‘Sahur Internet Malam’

Karena itu, paket ini hanya dapat digunakan dalam waktu tertentu saja. Paket dapat dinikmati mulai dari pukul 00.00 – 07.00. Artinya apabila kamu menggunakan internet di luar jam tersebut, maka kuota internet yang terpakai adalah kuota reguler yang dimiliki.

Harga paket internet Telkomsel sahur ini bervariasi dan harganya cukup terjangkau. Mulai dari Rp 2.500 hingga Rp 22.000 dengan masa aktif mulai 2 hari hingga 31 hari.

Daftar Paket Internet Telkomsel ‘Sahur Internet Malam’ 2020

Daftar Paket Sahur Internet Malam Telkomsel 1
Daftar Paket Sahur Internet Malam Telkomsel | kompas.com

Bagi yang penasaran dengan paket internet Telkomsel ‘sahur internet malam’ kamu bisa simak selengkapnya melalui tabel di bawah ini.

  • Sahur Internet Malam 2 GB – Rp .2.500 (masa aktif 2 hari, kuota 2 GB);
  • Sahur Internet Malam 10 GB – Rp 5.500 (masa aktif 2 hari, kuota 10 GB)
  • Sahur Internet Malam 5 GB – Rp 10.000 (masa aktif 8 hari, kuota 5 GB);
  • Sahur Internet Malam 10 GB – Rp 12.000 (masa aktif 8 hari, kuota 10 GB)
  • Sahur Internet Malam 5 GB – Rp 15.000 (masa aktif 31 hari, kuota 5 GB)
  • Sahur Internet Malam 15 GB – Rp 22.000 (masa aktif 31 hari, kuota 15 GB)

Bagi yang tertarik untuk membeli paket internet Telkomsel ‘sahur internet malam’ bisa langsung melalui aplikasi MyTelkomsel dan kunjungin halaman “Paket Sahur Internet Malam”.

Halaman tersebut dapat diakses melalui menu “Belanja” – “Internet“. Nanti kamu bakal melihat halaman paket internet Telkomsel sahur tadi. Tinggal pilih paket internet mana yang kamu inginkan dan klik tombol “Buy” atau ‘Beli‘ untuk melanjutkan proses transaksi.

Perlu dicatat, bagi pelanggan kartu Telkomsel pascabayar (Kartu Halo) tidak bakal menemui menu “Paket Sahur Internet Malam”. Bagi yang belum punya aplikasi MyTelkomsel, kamu dapat mengunduh melalui tautan atau link di bawah ini.

Itulah daftar paket internet Telkomsel yang bisa kamu nikmati selama bulan Ramadhan. Gimana tertarik gak?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks