Perkembangan dunia teknologi terus berkembang termasuk perkembangan smartphone. Pada awal tahun 2019 ini, beberapa pabrikan smartphone melakukan inovasi dengan menghadirkan ponsel lipat.
Ponsel yang bisa dilipat layarnya. Berikut Dafunda Tekno akan memberikan rekomendasi ponsel lipat tahun 2019.
Rekomendasi Ponsel Lipat Tahun 2019
1.Samsung Galaxy Fold

Samsung Galaxy Fold bisa dibilang sebagai pelopor ponsel lipat. Layar Samsung Galaxy Fold berukuran 4,6 inchi saat dilipat dan akan berukuran 7,3 inchi ketika dibentangkan.
Ponsel ini memiliki RAM yang begitu besar yaitu 12 GB dengan ROM 512 MB. Baterai smartphone ini berkapasitas 4.380mAh.
Smartphone ini dijual dengan harga Rp 28 jutaan.
Baca Juga : Harga Dan Spesifikasi Samsung Galaxy Fold
2.Huawei Mate X

Huawei Mate X nampaknya akan menjadi kompetitor serius bagi Samsung Galaxy Fold. Kedua pabrikan ini saling mengkritik produk smartphone lipat kompetitor satu sama lain.
Baca Juga : Huawei Dan Samsung Saling Ejek Ponsel Lipat
Berbeda dengan Samsung Galaxy Fold, Huawei Mate X menggunakan 2 layar pada smartphonenya. Layar bagian depan berukuran 6,6 inchi dan layar bagian belakang berukuran 6,36 inchi.
Lebih mahal daripada Samsung Galaxy Fold. Smartphone ini dibanderol dengan harga Rp 36 jutaan. Mungkin karena memakai 2 layar kali ya
Baca Juga : Harga Dan Spesifikasi Huawei Mate X, Ponsel Lipat Dengan Harga 36 Jutaan
3. Oppo Foldable

Oppo pun tidak ingin ketinggalan untuk meramaikan pasar ponsel lipat. Meskipun saat ini spesifikasi dan detail belum dilemparkan kepada media. Namun, harga smartphone lipat ini diperkirakan mencapai Rp 28 jutaan.
4. Xiaomi Foldable Phone

Pabrikan smartphone yang dilabeli sebagai pabrikan dengan harga smartphone murah ini nyatanya juga bergabung dalam persaingan smartphone lipat. Belum diketahui spesifikasi dan harga yang akan dilempar ke pasaran nantinya.