AIBerita TeknologiGadgetTekno

Samsung Pamer TV Micro RGB 130 Inci & Visi AI Livin di CES 2026

Cek inovasi Samsung CES 2026, TV Micro RGB 130 inci dengan Vision AI Companion. Intip visi masa depan Inovasi Samsung AI Living di sini.

Samsung resmi membuka ajang CES 2026 melalui acara eksklusif “The First Look 2026” di Las Vegas. Dalam panggung utama ini, raksasa teknologi asal Korea Selatan tersebut memperkenalkan visi “Your Companion to AI Living”, sebuah konsep di mana kecerdasan buatan (AI) terintegrasi penuh dalam ekosistem perangkat sehari-hari.

CEO Samsung Electronics, TM Roh, menegaskan bahwa kekuatan Samsung terletak pada konektivitas antar perangkat yang semakin personal.

“Kami ingin menghadirkan pengalaman AI yang benar-benar relevan, mulai dari ponsel, layar visual, hingga peralatan rumah tangga,” ungkapnya.

TV Micro RGB 130 Inci

Samsung Tv Micro Rgb 130 Inci R95h Ces 2026 1
Samsung

Salah satu inovasi yang paling mencuri perhatian di Samsung CES 2026 adalah TV Micro RGB 130 inci. Berbeda dengan TV konvensional, perangkat ini menggunakan sumber cahaya RGB mikro independen untuk akurasi warna yang luar biasa alami.

Keunggulan utama TV Samsung 2026 ini meliputi:

  • Micro RGB AI Engine Pro
    • Prosesor pintar yang mengatur presisi warna secara real-time.
  • Vision AI Companion (VAC)
    • Asisten AI yang memberikan rekomendasi tontonan, musik, hingga resep makanan berdasarkan konteks suasana hati pengguna.
  • AI Soccer Mode Pro
    • Fitur khusus yang membawa atmosfer stadion ke dalam rumah melalui optimasi gambar dan juga suara.
  • AI Sound Controller Pro
    • Memberi kendali penuh kepada pengguna untuk mengatur volume komentar atau suara latar penonton secara terpisah.

Ekosistem Smart Home

Samsung Digital Appliances Bespoke Ai Why Samsung Jeong Seung Moon Interview Thumb932
Samsung Newsroom

Samsung juga merevolusi area dapur dengan Family Hub versi terbaru yang lebih cerdas. Kulkas pintar ini kini dilengkapi AI yang mampu:

  1. Memantau stok makanan dan minuman secara otomatis.
  2. Membuka pintu kulkas lewat perintah suara atau sensor otomatis.
  3. Memberikan notifikasi bahan makanan yang harus segera dibeli berdasarkan kebiasaan belanja pengguna.

Selain itu, Samsung CES 2026 juga memperkenalkan Bespoke AI Laundry Combo yang mencuci lebih cepat, serta Bespoke AirDresser yang memiliki kemampuan “menyetrika” pakaian secara otomatis menggunakan uap pintar.

Audio dan Monitor Gaming Odyssey G9 3D 6K

CEO Samsung TM Roh memperkenalkan visi AI Living di acara The First Look CES 2026 Las Vegas
Samsung Newsroom

Di sektor hiburan dan gaming, Samsung tidak main-main dengan merilis:

  • Odyssey G9 3D 6K
    • Monitor gaming revolusioner dengan dukungan visual 3D tanpa kacamata.
  • Music Studio 5 & 7
    • Speaker WiFi terbaru untuk audio spasial yang imersif.
  • Tizen OS Terbaru
    • Samsung menjamin pembaruan sistem operasi hingga 7 tahun ke depan, memastikan perangkat tetap relevan dalam jangka panjang.

Baca Juga:

Enable Notifications OK No thanks