Spesifikasi resmi Huawei Enjoy 70X sudah rilis. Huawei, baru saja merilis smartphone terbaru dari seri Enjoy, yaitu Huawei Enjoy 70x, di pasar China. Huawei Enjoy 70x, datang dengan desain yang lebih modern, sleek, dan terlihat sangat mewah.
Selain itu, Huawei Enjoy 70X, hadir dengan layar yang memiliki tepi melengkung dan lengkap dengan kamera selfie yang terletak di tengah. Sehingga, berbeda dari desain berbentuk pil dalam laporan sebelumnya sebutka.
Bagian belakangnya, lengkap dengan modul kamera berbentuk melingkar yang berisi dua sensor dan lampu kilat LED dengan dua warna. Yuk, kita simak informasi spesifikasi lengkapnya berikut ini!
Spesifikasi Huawei Enjoy 70x

Smartphone ini, akan menggunakan prosesor Kirin 8000A 5G. Namun, untuk konektivitas 4G, kemungkinan akan bervariasi tergantung pada wilayah masing-masing. Huawei Enjoy 70X, bakal hadir dengan layar seluas 6,7 inci yang memiliki resolusi 1920×1200 piksel dan mampu menampilkan 16,7 juta warna.
Mesin ini, lengkap dengan sistem navigasi satu klik Beidou dan menggunakan Hongmeng OS 4.3. Selain itu, lengkap juga dengan layar yang ramah untuk mata. Daya tahan baterai yang tahan lama, tahan banting dengan penilaian bintang lima, serta berbagai fungsi menarik lainnya.
Kamera Low Light RYYB 50MP, merupakan fitur istimewa yang dibuat untuk meningkatkan kualitas fotografi saat cahaya sangat terbatas. Dari segi spesifikasi, Huawei Enjoy 70x mengalami peningkatan yang signifikan.
Menariknya, layar ini juga lengkap dengan pemindai sidik jari yang terletak di bawahnya. Untuk urusan fotografi, smartphone ini memiliki kamera utama 50 MP dengan sensor RYYB dan depth sensor 2 MP. Serta, memiliki kamera depan yang beresolusi 8 MP.
Huawei Enjoy 70x, hadir dengan layar OLED berukuran 6,78 inci yang menawarkan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 120 Hz. Smartphone ini, memiliki baterai berkapasitas 6.100 mAh yang mendukung pengisian daya cepat 40 watt. Naik dari kapasitas sebelumnya yang hanya 6.000 mAh.
Pilihan Warna dan Harga

Kamu bisa memilih dari empat warna yang tersedia, yaitu Lake Green, Spruce Blue, Snow White, dan Golden Black.
Berikut adalah detail harga smartphone Huawei Enjoy 70x.
- Versi 8/128 GB seharga 1.799 yuan (sekitar Rp 3,97 juta)
- Kapasitas 8/256 GB seharga 1.999 yuan (sekitar Rp 4,4 juta)
- Versi 8 GB RAM dan 512 GB penyimpanan, seharga 2.299 yuan (sekitar Rp 4,9 juta)
Awalnya, jadwal peluncuran pada 30 Desember 2024. Tetapi sekarang, telah ada perubahan menjadi 3 Januari 2025.
Demikian informasi mengenai spesifikasi dan harga smartphone baru Huawei Enjoy 70x. Semoga informasi ini bermanfaat!
Baca juga: