Berita TeknologiGadgetTekno

Spesifikasi Samsung Galaxy M15, Oke Buat Game dan Fotografi!

Berikut adalah spesifikasi lengkap hp Samsung Galaxy M15 yang cocok banget buat main game dan fotografi, dengan baterai jumbo.

Samsung Galaxy M15 akan bersaing di kategori ponsel entry-level, yang cocok untuk mereka yang memiliki anggaran terbatas tetapi ingin memiliki smartphone dengan spesifikasi yang bagus.

Smartphone ini menonjol dalam hal baterai yang memiliki kapasitas 6000mAh dan chipset MediaTek Dimensity 6100 Plus yang kuat. Oleh karena itu, hp ini termasuk dalam kategori entry level yang dapat kamu andalkan untuk bermain game dan melakukan multitasking di tahun 2024 ini.

Selain memberikan kenyamanan dalam bermain game, Samsung Galaxy M15 juga memiliki kamera dengan resolusi 50MP yang sangat cocok untuk kegiatan fotografi. Bagaimana spesifikasi lengkap dari Samsung Galaxy M15 ini? Simak ulasannya berikut ini!

Spesifikasi Samsung Galaxy M15

1. Layar panel Super AMOLED dengan refresh rate hingga 90Hz

Spesifikasi Samsung Galaxy M15
Image: samsung.com

Samsung Galaxy M15 akan memberikan kenyamanan dan kepuasan yang luar biasa karena memiliki layar panel Super AMOLED dengan refresh rate hingga 90Hz.

Layar Samsung Galaxy M15 menampilkan gambar yang sangat jelas dan gerakan yang halus saat multitasking. Mengenai ukuran layar, ponsel ini memiliki layar seluas 6,5 inci dengan resolusi sebesar 1080 x 2340 piksel.

Kecerahan layarnya mencapai 800 nits. Oleh karena itu, menonton film dan scroll media sosial akan jadi lebih memuaskan.

2. Layar bergaya water drop dengan bezel tebal

Samsung Galaxy M15
Image: samsung.com

Samsung Galaxy M15, yang termasuk dalam kategori smartphone kelas bawah, memiliki desain yang tidak terlalu mewah dengan layar water drop dan bezel yang tebal di setiap sisinya serta menggunakan bahan plastik. Tersedia dalam tiga varian warna, yaitu light blue, dark blue, dan gray, bodi belakangnya terlihat polos.

Berbicara tentang desain, Samsung Galaxy M15 memiliki dimensi yang sangat kecil, dengan ukuran 160,1 x 76,8 mm dan ketebalan bodi 9,3 mm. Meskipun sedikit berat dengan berat 217 gram, hal ini dapat kita maklumi karena baterainya juga memiliki kapasitas yang besar.

3. Kamera 50MP

Spesifikasi Samsung Galaxy M15
Image: samsung.com

Bagi penggemar fotografi, Samsung Galaxy M15 menawarkan kualitas kamera yang dapat kamu andalkan. Meskipun tidak banyak fitur, kamera ini memiliki resolusi tinggi yang mampu menghasilkan foto yang jelas. Di bagian belakang, terdapat tiga lensa, yaitu wide 50MP, ultrawide 5MP, dan depth 2MP.

Untuk kamera depan, hanya ada satu lensa dengan resolusi 13MP yang dapat ditemukan pada Samsung Galaxy M15.

Terdapat beberapa fitur canggih yang ditawarkan, seperti AF (auto focus) untuk meningkatkan fokus, gyro-EIS, dan HDR. Untuk kemampuan videografi, resolusi tertinggi yang dapat dihasilkan adalah 1080p@30fps.

4. Chipset MediaTek Dimensity 6100 Plus (6nm)

Mediatek Dimensity 6100
Image: Mediatek

Bagi penggemar game, Samsung Galaxy M15 adalah pilihan yang handal karena memiliki performa yang kuat. Smartphone ini dilengkapi dengan chipset MediaTek Dimensity 6100 Plus (6nm), dengan pilihan RAM besar hingga 4GB/6GB/8GB, dan ruang penyimpanan yang sangat luas hingga 128GB/256GB.

Dengan demikian, kamu tidak perlu khawatir akan terjadi lag saat menggunakan banyak aplikasi sekaligus.

Walaupun Samsung Galaxy M15 belum diluncurkan, kita dapat memperkirakan skor AnTuTu Benchmark yang mungkin akan didapatkannya.

Menurut laporan dari nanoreview.net, skor AnTuTu Benchmark untuk chipset MediaTek Dimensity 6100 Plus (6nm) seharusnya berada di kisaran 400 ribuan. Dengan demikian, game-game seperti PUBG Mobile dapat kamu mainkan dengan lancar.

5. Baterai 6000mAh

Spesifikasi Samsung Galaxy M15
Image: samsung.com

Dengan daya sebesar 6000mAh, berbagai kegiatan kamu dapat didukung sepanjang hari. Selain memiliki baterai yang tahan lama, kemampuan pengisian dayanya juga mendukung 25W.

Samsung Galaxy M15 menawarkan beberapa fitur utama lainnya, seperti sensor NFC, gyroscope, dan sensor fingerprint yang ditempatkan di sisi samping. Selain itu, ponsel ini juga sudah kompatibel dengan jaringan 5G karena menggunakan chipset 5G.

Related Posts

Enable Notifications OK No thanks