Lusa kemarin, kami telah memberitakan jika aplikasi layanan berbagi pesan WhatsApp sedang melakukan ujicoba fitur voice status. Namun sepertinya bukan fitur ini saja yang sedang mereka kembangkan.
Pada hari ini. WABetaInfo yang merupakan sumber terpercaya dalam memberitakan berbagai fitur WhatsApp menyebut jika aplikasi ini sedang mengembangkan satu fitur lainnya. Yaitu fitur mengirim gambar/foto tanpa kompresi (pecah). Bahkan untuk resolusi gambar yang begitu tinggi.
Tentunya ini merupakan kabar yang baik. Pasalnya memang sejak dahulu WhatsApp di kenal melakukan kompresi kepada gambar atau foto yang di kirimkan penggunanya secara langsung. Simak penjelasan di bawah ini untuk lebih mengetahui seperti apa fitur tersebut tengah di kembangkan.
WhatsApp Ujicoba Hilangkan Kompresi Gambar

Melansir artikel dari CNN Media. Selain melakukan ujicoba fitur voice status. Dimana penggunanya dapat membuat status WA dengan suara layaknya voice note. WhatsApp juga tengah kembangkan pembaruan yang sering menjadi keluhan dan rahasia umum para penggunanya.
Per laporan 25 Januari 2023, aplikasi yang tergabung dengan META ini berusaha menghilangkan kompresi kepada gambar di bagikan sesama penggunanya, terutama melalui chat. Di yakini, WhatsApp segera meluncurkan fitur yang memungkinkan pengguna mengirimkan foto beresolusi tinggi hingga ukuran aslinya.
Saat ini, fitur pengiriman foto di WhatsApp dilakukan dalam versi kompresi atau pengecilan pada ukuran foto dari ukuran aslinya. Hal ini membuat sejumlah pengguna kerap memilih opsi lain untuk mengirim foto agar ukurannya tak berubah. Fitur ini tengah mereka lakukan pada aplikasi beta Android versi 2.23.2.11.
Janjikan Ukuran & Kualitas Gambar Sesuai Dengan Ukuran File Aslinya

Pembaruan tersebut merupakan tindak lanjut mereka terkait adanya masalah pada versi beta sebelumnya. Pada versi beta 2.21.15.7. Meski telah terdapat tiga pengaturan yang bisa pengguna sesuaikan yaitu automatic, best quality, dan data saver. Namun tetap tidak memungkinkan pengguna mengirim foto pada resolusi aslinya.
Pada pilihan best quality. Aplikasi akan tetap melakukan kompresi tetap dilakukan pada sistem meski tingkat kompresinya tidak begitu terlalu rendah. Dengan hadirnya versi beta Android versi 2.23.2.11 yang berusaha menghapus kompresi gambar tersebut. Pastinya memberikan angin segar bagi pengguna yang ingin berkirim foto dalam kualitas aslinya.
Sayangnya, baik CNN Media sekaligus WABetaInfo belum dapat memastikan kapan fitur terbaru ini akan mereka terapkan secara luas. Lalu, belum dapat kepastian juga apakah fitur tersebut akan terdapat juga untuk fitur berbagi video.