Berita TeknologiTekno

Karyawan Xiaomi Dapat Bagian Saham Hingga Rp 335 Miliar

Baru-baru ini, Xiaomi dilaporkan telah memberikan 1.000 saham perusahaan kepada para karyawannya secara cuma-cuma. Hal ini dilakukan sebagai bentuk selebrasi atas kesuksesan yang telah diraih. Sehingga mereka berhasil masuk ke dalam daftar Fortune 500 versi global kali pertama.

Lebih dari 2.000 karyawan mendapatkan hadiah tersebut. Seperti yang Dafunda Tekno kutip dari South China Morning Post, pada saat itu saham Xiaomi berada di angka 9,11 dolar Hong Kong.

Jika dibandingkan dengan kurs saat itu, maka setiap karyawan bisa mendapat jatah saham setara Rp 17 juta. Xiaomi juga membeberkan jumlah saham yang dibagikan mencapai angka 187.5 juta dolar Hong Kong atau setara Rp 335 miliar.

Xiaomi Berada di Posisi ke-468 Perusahaan Terbaik

Saat ini Xiaomi telah berhasil menduduki peringkat ke -468 dan terdaftar ke dalam Fortune Global 500. Sedangkan di bidang layanan internet serta retail, mereka masih tetap berada di posisi ke 7.

Pencapaian yang luar biasa tersebut tidak lepas dari keberhasilannya dan dilihat dari pembukuan pendapatan mereka yang mampu memperoleh sebesar USD 26,4 miliar atau Rp 369 triliun di tahun fiskal lalu. Di samping itu, mereka juga mampu memperoleh keuntungan USD 2 miliar atau setara Rp 27 triliun pada tahun fiskal yang sama.

Yang paling spesial, Xiaomi adalah perusahaan yang paling muda berhasil masuk ke dalam daftar Fortune Global 500 edisi 2019. Produsen smartphone terbesar ke empat di dunia ini sudah beranjak berusia 9 tahun sejak didirikan pada April 2010 lalu.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks