Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita TVMCUTV

(SPOILER): Apa Yang Menyebabkan Kecelakaan Mobil di Seri She-Hulk?

Jadi apa yang menyebabkan kecelakaan mobil di episode pertama She-Hulk minggu lalu? Well, langsung saja simak pembahasan berikut!

Jadi apa yang menyebabkan kecelakaan mobil di episode pertama She-Hulk minggu lalu?

Sebelum memulai pembahasan. Gue hanya mengingatkan bahwa sesuai judul artikel ini. Artikel ini akan membahas aspek spesifik yang terdapat di episode pertama seri She-Hulk (2022) MCU yang tayang minggu lalu.

Jadi bagi kamu yang mungkin hingga tulisan ini diunggah belum menyaksikan episodenya, well SPOILER ALERT!!!

Penyebab Kecelakaan Mobil

https://www.youtube.com/watch?v=JZUMTjgdUyE

Oke, jadi seperti yang kita saksikan dalam episode perdananya. Awal-awal pembukaan episodenya mengisahkan asal-usul (origin) Jennifer Walters (Tatiana Maslany) menjadi She-Hulk.

Dan terungkap bahwa Jennifer menjadi She-Hulk setelah tak sengaja terkena tetesan darah sepupunya, Bruce Banner aka Hulk (Mark Ruffalo). Nah penyebab mengapa tetesan darahnya bisa nempel di tubuh Jennifer akibat ia berusaha menyelamatkan sepupunya dari dalam mobil keduanya yang meluncur jatuh dari tepi jalan.

Lalu mengapa kecelakaan mobil maut tersebut bisa terjadi? Well, seperti yang kita lihat dalam episodenya. Ketika sedang ngobrol dan mengendarai mobilnya. Tiba-tiba saja, muncul sebuah pesawat luar angkasa di hadapan kaca depan mobil.

Kaget melihat pesawat tersebut. Jennifer pun hilang kendali dan alhasil, membuatnya banting setir ke pembatas tepi jalannya hingga mobilnya jatuh dan terguling-guling.

Pesawat Siapakah Yang Muncul Itu?

kecelakaan mobil she-hulk
Pesawat di She-Hulk | ScreenRant

Nah setelah menjawab misteri dari penyebab kecelakaan mobil seri She-Hulk tersebut. Kini marilah kita jawab misteri selanjutnya. Spesifiknya, misteri dari pesawat luar angkasa yang menyebabkan kecelakaan mobil hebat tersebut.

Jadi ya, pesawat apakah atau milik siapakah yang tiba-tiba muncul itu? Well, melansir Nerdist, pesawat tersebut adalah milik ras dari Planet Sakaar atau Sakaarian. Bagi kamu yang lupa, Sakaar adalah planet yang pertama kali tampil dalam film Thor: Ragnarok (2017).

Di planet inilah Thor (Chris Hemsworth) terdampar. Dan juga secara mengejutkan, tempat tinggal Banner/Hulk dalam waktu yang cukup lama pasca ending Avengers: Age of Ultron (2015). Selain itu selama tinggal di Sakaar, Hulk menjadi jawara tarung yang sangat dominan.

Kenapa Kapal Saakar Mengincar Hulk?

Kalau memang pada dasarnya pernah menjadi jawara yang diagung-agungkan. Lalu mengapa mereka di episode perdana She-Hulk kemarin malah menjadi penyebab kecelakaan mobil mautnya tersebut?

Well, kalau untuk jawaban pastinya banget sih belum ketahuan. Alias, kita tentunya harus bersabar menunggu lagi penjelasannya di episode mendatangnya. Tapi kalau menurut fan theory gue, bisa jadi kapal ini dikirim oleh The Grandmaster (Jeff Godblum) yang masih kesal banget sama Hulk.

“Loh kesal kenapa emangnya?” Well, kalau kamu masih ingat. Pasca bertemu Thor di Thor: Ragnarok, pada dasarnya Banner/Hulk kabur dari Sakaar. Melihat bahwa petarung andalannya ini kabur begitu saja, Grandmaster pun memerintahkan anak buahnya untuk menangkap Hulk kembali.

Namun bukan karena Hulk saja. Ia juga kesal karena Valkyrie (Tessa Thompson) yang secara teknis juga anak buah Grandmaster, ikut mereka. Nah setelah bertahun-tahun gagal, akhirnya melalui episode perdana She-Hulk kemarin ia atau anak buahnya pun, berhasil menemukan Hulk.

Tapi sekali lagi ingat guys ini semua masih teori. Untuk lebih pastinya, mari kita tunggu saja lagi episode-episode mendatangnya oke? Sekarang, bagaimana nih pendapatmu dengan pembahasan ini?

Related Posts

1 of 15
Enable Notifications OK No thanks