Banyak sekali rekomendasi drachin terbaik yang bisa kamu tonton untuk mengisi waktu malam, seperti beberapa rekomendasi drama China modern yang tayang di iQIYI. Dari genre romantis, hingga cerita misteri dan kolosal.
Setiap drama, menawarkan alur cerita dan nuansa yang berbeda daripada drama Korea. Drama China di iQIYI, sering jadi pilihan utama bagi kamu yang mencari hiburan. Platform ini, menawarkan banyak drama, baik terbaru maupun yang sudah lama tayang.
Selain alur ceritanya yang menarik, rekomendasi drama terbaik di iQIYI juga dibintangi oleh banyak bintang terkenal dan populer.
Berikut ini beberapa rekomendasi drama China modern di iQIYI yang wajib banget kamu saksikan!
Rekomendasi Drama China Modern Terbaik Tayang di iQIYI
1. The Best Thing (2025)
Genre: | Medis, kehidupan, romansa |
Tahun rilis: | 2025 |
Jumlah episode: | 28 |
Pemeran: | Zhang Ling He, Xu Ruo Han |
Platform streaming: | iQIYI, Jiangsu TV |
Cerita drachin modern The Best Thing, mengisahkan tentang Shen Xifan, seorang manajer tata graha hotel yang sangat berdedikasi. Namun, ia mengalami kesulitan tidur dan sakit kepala akibat beban kerja yang berat. Dalam upayanya untuk mengatasi masalah tersebut, ia memutuskan untuk mencoba pengobatan tradisional Tiongkok.
Kemudian, ia bertemu dengan He Suye, seorang dokter yang memiliki kepribadian lembut dan berkelas. Sayangnya, rutinitas padat Shen Xifan seringkali membuatnya melupakan pengobatan yang Suye berikan, sehingga menimbulkan frustrasi bagi He Suye.
Seiring berjalannya waktu, ikatan mereka yang semula hanya bersifat profesional mulai berubah setelah mereka menyadari bahwa mereka tinggal di kawasan yang sama. Melalui beberapa pertemuan yang tidak terduga, perasaan di antara mereka mulai tumbuh.
2. The White Olive Tree (2025)
Genre: | Militer, romansa, aksi |
Tahun rilis: | 2025 |
Jumlah episode: | 38 |
Pemeran: | Chen Zhe Yuan, Liang Jie |
Platform streaming: | iQIYI |
Berlatar konteks misi jurnalistik yang berlangsung di East Country yang sedang mengalami konflik. Seorang reporter wanita bernama Song Ran, dari stasiun TV satelit Kota Liang menemui banyak tantangan yang berbahaya.
Beruntungnya, ketika Li Zan menyelamatkannya dari bahaya ledakan bom. Li Zan, seorang insinyur peledak asal Tiongkok yang memutuskan untuk menjadi relawan di daerah tersebut. Ketulusan dan sifatnya yang penuh kelembutan membuat Song Ran tertarik pada Li Zan.
Sementara itu, melalui interaksi mereka yang semakin intens, Li Zan juga mulai melihat sisi lain dari Song Ran. Meskipun ia tampak rapuh secara fisik. Sebenarnya, Song Ran adalah sosok yang berani dan berjiwa kuat. Ia juga, memiliki semangat keadilan dan kebaikan.
3. The Witch Part 1 (2018)
Genre: | Horor, misteri, aksi, supernatural |
Tahun rilis: | 2018 |
Jumlah episode: | |
Pemeran: | Kim Da Mi, Jo Min Soo, Park Hee Soon, Choi Woo Shik |
Platform streaming: | iQIYI |
Sepuluh tahun lalu, Ja Yoon melarikan diri dari sebuah fasilitas pemerintah setelah mengalami insiden misterius yang membuatnya kehilangan seluruh ingatan. Meski tidak mengetahui identitasnya, seorang pasangan tua dengan baik hati memberikan tempat tinggal untuknya.
Lalu, Ia tumbuh menjadi seorang pelajar sekolah menengah yang cerdas. Ia juga, memutuskan untuk mengikuti audisi yang tayang di televisi nasional. Ia berharap, dapat memenangkan hadiah utama untuk membantu keluarganya yang sedang menghadapi kesulitan.
Namun, saat ia muncul di layar televisi, berbagai sosok aneh mulai memasuki hidupnya. Seorang pria yang terkenal dengan sebutan Nobleman terus mengawasi gerak-geriknya. Sementara dua orang lainnya, Dr. Baek dan Mr. Choi, sudah lama mencarinya sejak kepergiannya.
4. Our Secret (2021)
Genre: | Romansa, remaja, kehidupan |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 24 |
Pemeran: | Chen Xhe Yuan, Rainbow Xu |
Platform streaming: | iQIYI, Mango TV |
Drama ini, mengisahkan perjalanan hidup dua tokoh utama, Ding Xiang (Rainbow Xu), dan Zhou Siyue (Chen Zheyuan). Mereka adalah teman duduk semasa bangku sekolah yang tengah menghadapi tantangan untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat universitas.
Meskipun telah bersahabat sejak kecil, karakter mereka sangat kontras. Ding Xian, sebagai seorang gadis cantik yang cenderung pendiam dan memiliki sikap keras kepala. Sedangkan, Zhou Siyue adalah pria tampan yang menarik perhatian banyak orang.
Ketika mendekati waktu ujian masuk universitas, mereka saling memberikan dorongan dan dukungan. Seiring waktu, perasaan cinta mulai berkembang di antara keduanya. Akhirnya, Zhou Siyue mengungkapkan perasaannya kepada Ding Xiang.
5. Dating in The Kitchen (2020)
Genre: | Komedi, romansa, bisnis |
Tahun rilis: | 2020 |
Jumlah episode: | 24 |
Pemeran: | Lin Yu Shen, Zhao Lu Si |
Platform streaming: | iQIYI, WeTV |
Drachin modern Dating in The Kitchen juga tayang di iQIYI. Di Hotel Zijing, Gu Sheng Nan bekerja sebagai komisaris yang seringkali tidak mendapatkan penghargaan yang seharusnya, terutama di lingkungan dapur.
Namun, ia menemukan cara untuk mengekspresikan diri melalui masakannya. Selain itu, ia juga terus mengembangkan kemampuannya sebagai koki. Situasi semakin rumit, ketika kesalahpahaman membuatnya berkonflik dengan calon atasannya.
Lu Jin, seorang CEO yang terkenal dengan ketegasan dan keberaniannya dalam mengambil keputusan sulit. Meskipun awalnya, berencana untuk menghentikan aktivitas Hotel Zijing, Lu Jin mengubah pandangannya.
Setelah merasakan salah satu hidangan khas Sheng Nan yang membawa kebahagiaan. Sebagai pecinta kuliner sejati, Lu Jin sangat terkesan dengan keahlian memasak Sheng Nan dan segera menyadari potensinya.
6. Northwards (2024)
Genre: | Remaja, kehidupan, misteri |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 40 |
Pemeran: | Bai Lu, Ou Hao, Qi Xiang, Gao Zhi Ting, Chu Shuan Zhong, Vandra Margraf |
Platform tayang: | iQIYI |
Drachin modern iQIYI ini, mengisahkan tentang kehidupan penuh misteri dari Ma Si Yi. Gadis misterius ini muncul di Flower Street yang terletak di sepanjang kanal pada musim panas tahun 2000.
Delapan tahun setelah meninggalkan kampung halaman, Ma Si Yi akhirnya bertemu lagi dengan Xie Wang He, Xing Chi, dan Hai Kuo. Pertemuan yang penuh drama ini membawa serta berbagai tekanan persaingan dan rasa kebingungan di antara mereka.
7. Road Home (2023)
Genre: | Romansa, kehidupan, metropolitan |
Tahun rilis: | 2023 |
Jumlah episode: | 30 |
Pemeran: | Jing Bo Ran, Tan Song Yun |
Platform tayang: | iQIYI |
Road Home mengisahkan tentang dua mantan kekasih, Gui Xiao dan Lu Yan Chen, yang bertemu kembali setelah sepuluh tahun berpisah. Hubungan mereka berakhir karena Lu Yan Chen harus mendaftar di akademi kepolisian. Sementara keluarga Gui Xiao, mengalami perubahan besar yang memisahkan mereka.
Setelah delapan tahun berlalu, mereka bertemu lagi dan menyadari bahwa perasaan yang mereka miliki belum sepenuhnya padam. Dua tahun setelah pertemuan itu, Gui Xiao dan seorang temannya terjebak di sebuah kota perbatasan yang diselimuti salju.
8. The Knockout (2023)
Genre: | Kriminal, kehidupan, thriller |
Tahun rilis: | 2023 |
Jumlah episode: | 39 |
Pemeran: | Zhang Yi, Zhang Songwen, Li Yitong, Zhang Zhijian, and Wu Gang |
Platform tayang: | iQIYI, CCTV |
Drama ini berkisah tentang An Xing, seorang polisi kriminal di Kota Jinghai, yang berusaha melawan kekuatan gelap. Polemik muncul ketika tim politik dan hukum nasional Provinsi Linjiang melakukan perbaikan dan mengirimkan kelompok pengarah ke Jinghai.
Sebagai dampak dari perubahan tersebut, ia perlu berkolaborasi dengan departemen kejaksaan, hukum, dan keadilan untuk memberantas korupsi yang terjadi di dalam tim politik dan hukum.
9. Mr. Bad (2022)
Genre: | Romansa, fantasi, sejarah, kehidupan |
Tahun rilis: | 2022 |
Jumlah episode: | 24 |
Pemeran: | Chen Zhe Yuan, Shen Yue, Luo Ming Jie |
Platform tayang: | iQIYI |
Drama China ini menampilkan bintang-bintang seperti Chen Zhe Yuan, Shen Yue, dan Luo Ming Jie. Mr. Bad menceritakan tentang Nan Xing yang bertemu dengan karakter yang ia ciptakan dalam tulisannya, yaitu Xiao Wu Di. Namun, karakter tersebut adalah seorang penjahat yang cerdas, narsis, dan sangat licik.
Ini membuat Nan Xing bingung tentang bagaimana cara mengembalikan tokoh buatannya ke dunia asalnya. Untuk bisa kembali seperti semula, Xiao Wu Di ingin menemukan cinta sejatinya. Di sinilah berbagai kejadian seru, lucu, dan tak terduga hadir, membuat drama ini wajib ada dalam daftar tontonan kalian.
10. A Lonely Hero’s Journey (2024)
Genre: | Misteri, sejarah, perang, kehidupan |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 40 |
Pemeran: | Joseph Zeng, Zhang Song Wen, Chen Du Ling, Wang Yu Wen, Zhang Feng Yi, Zhou Yi Wei |
Platform tayang: | iQIYI, CCTV |
Rekomendasi drama terbaik di iQiYi selanjutnya adalah A Lonely Hero’s Journey. Secara umum, cerita ini mengikuti Gu Yizhong, seorang anggota dari keluarga ternama yang terjerat dalam sebuah konspirasi Jepang. Namun, ia mengalami kegagalan dalam misinya untuk mengungkapkan hubungan dengan organisasi rahasia.
Karena dianggap sebagai pengkhianat, Gu Yizhong memutuskan untuk menyusup ke dalam kelompok kolaborator Jepang. Kemudian, ia berharap bisa membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah sekaligus berperan sebagai agen rahasia. Cerita ini pun akan penuh dengan berbagai intrik yang menarik.
11. Flight to You (2022)
Genre: | Romansa, bisnis, kehidupan |
Tahun rilis: | 2022 |
Jumlah episode: | 39 |
Pemeran: | Wang Kai, Tan Songyun |
Platform tayang: | iQIYI, WeTV, CCTV |
Flight to You adalah salah satu drama terbaik di iQIYI yang pasti akan membuat kamu tertarik untuk menontonnya. Cerita ini mengikuti perjalanan Gu Nanting (Wang Kai), yang menjabat sebagai Wakil Direktur Departemen Penerbangan Pesawat Penumpang di Lu Airline.
Selain itu, ada juga Cheng Xiao (Tan Songyun), seorang pilot wanita yang mengemudikan pesawat kargo. Mereka sebagai individu dengan karakter yang berbeda. Gu Nanting terkenal sebagai sosok yang tegas dan disiplin. Sedangkan Cheng Xiao, terkenal sebagai sosok yang nakal dan sulit untuk diatur.
12. Jinxed at First (2022)
Genre: | Fantasi, romansa, kehidupan |
Tahun rilis: | 2022 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Na In Woo, Seohyun |
Platform tayang: | iQIYI |
Jinxed at First adalah salah satu drama terbaru yang direkomendasikan di iQIYI pada tahun 2022. Drama Korea ini dibintangi oleh Na In-Woo dan Seohyun dengan mengusung genre fantasi dan romansa. Cerita Jinxed at First berfokus pada Gong Soo-Gwang, seorang pria yang selalu terjebak dalam berbagai kesialan.
Ia memiliki sebuah toko ikan yang bernama Toko Keberuntungan. Sebelumnya, Gong Soo-Gwang bertemu dengan seorang gadis bernama Lee Seul-Bi yang ternyata memiliki kemampuan istimewa. Ia bisa melihat masa depan seseorang hanya dengan menyentuh tangan mereka. Lee Seul-Bi bisa mengetahui apa yang akan terjadi, baik itu hal buruk maupun kebahagiaan.
Setelah bertemu dengan Gong Soo-Gwang, Seul-Bi merasa sangat bahagia dan memutuskan untuk melarikan diri dari rumahnya. Kehidupan barunya pun dimulai bersama Gong Soo-Gwang. Meskipun penuh dengan berbagai peristiwa yang tidak terduga dan menegangkan.
13. Nothing But You (2022)
Genre: | Romansa, bisnis, metropolitan |
Tahun rilis: | 2022 |
Jumlah episode: | 38 |
Pemeran: | Wu Lei, Zhou Yu Tong |
Platform tayang: | iQIYI, CCTV |
Drama ini adaptasi dari sebuah novel China yang sangat terkenal, berjudul He Came Against The Light. Mengisahkan tentang kehidupan dua saudara kembar, Bi Xiao dan Jiang Li, yang memiliki karakter yang sangat berbeda satu sama lain.
Bi Xiao memiliki sifat yang cenderung dingin, sementara Jiang Li dikenal sangat ramah dan hangat. Sayangnya, sebuah kecelakaan menimpa Bi Xiao. Sehingga, Jiang Li harus melanjutkan hidup sebagai Bi Xiao. Dari sinilah kisah konyol mulai muncul dalam drama ini.
14. Unforgettable Love (2021)
Genre: | Romansa, komedi, kehidupan, keluarga |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 24 |
Pemeran: | Wei Zhe Ming, Lennon Sun, Hu Yi Xuan |
Platform tayang: | iQIYI, Mango TV |
Unforgettable Love dibintangi oleh aktor terkenal Wei Zhe Ming, Lennon Sun, dan Hu Yi Xuan. Drama Unforgettable Love bercerita tentang seorang CEO yang diterpa rumor bahwa ia memiliki seorang putra bernama Xiao Bao. Meskipun dikelilingi oleh skandal terkait keberadaan anaknya, He Qiao Yan sangat mencintai Xiao Bao. Selain itu, ia berusaha mencari dokter pribadi agar anaknya mendapatkan perawatan yang terbaik.
Di sini, ia bertemu dengan Qin Yi Yue, seorang dokter psikiater anak. Mereka memutuskan untuk bekerja sama, dan berbagai kejadian lucu serta seru pun muncul antara sang CEO dan dokter. Terlebih lagi, Xiao Bao berusaha mencari seorang ibu untuk ayahnya. Kedekatan mereka berdua terlihat begitu manis dan menggemaskan.
15. Forever and Ever (2021)
Genre: | Romansa, kehidupan |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 30 |
Pemeran: | Ren Jia Lun, Bai Lu |
Platform tayang: | iQIYI |
Forever and Ever adalah drama China yang tayang pada tahun 2021. Drama ini dibintangi oleh Bai Lu dan Allen Ren. Forever and Ever menceritakan tentang cinta antara Shi Yi dan Zhou Sheng Chen. Mereka jatuh cinta pada pandangan pertama, dan hubungan mereka semakin kuat hingga memutuskan untuk melanjutkan ke tahap yang lebih serius.
Namun, sayangnya, semua rencana yang telah mereka susun tidak berjalan lancar. Shi Yi mengalami koma selama beberapa waktu, yang mengubah segalanya. Meskipun kekasihnya berada dalam kondisi koma, Zhou Sheng Chen tetap setia di samping Shi Yi. Ia tidak pernah meninggalkannya dan terus menunggu hingga kekasihnya terbangun.
16. My Roommate is A Gumiho (2021)
Genre: | Komedi, romansa, fantasi |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Jang Ki Yong, Kang Han Na |
Platform tayang: | iQIYI, tvN |
Drama My Roommate is A Gumiho menyuguhkan cerita tentang legenda rubah berekor sembilan dalam nuansa yang lebih kontemporer. Karakter utama, Shin Woo Yeo, adalah gumiho yang sudah hidup selama 999 tahun dan memiliki impian untuk menjadi manusia. Untuk mencapai keinginannya itu, ia harus mendapatkan kelereng pusaka.
Namun, kelereng tersebut secara tidak sengaja ditelan oleh Lee Dam, seorang mahasiswi sejarah. Woo Yeo dan Lee Dam terpaksa harus tinggal bersama sampai kelereng itu bisa dikeluarkan. Drama ini penuh dengan momen-momen romantis dan menarik, sehingga sangat cocok untuk kamu tonton.
17. Dear Archimedes (2024)
Genre: | Misteri, romansa, kehidupan |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 30 |
Pemeran: | Oh Se Hun, Xu Ling Yue, Leo Yang, Wang Zi Xuan, Li Jiu Lin, Leo Liang |
Platform tayang: | iQIYI, Youku |
Dear Archimedes, adalah sebuah karya yang menyuguhkan kisah yang menarik tentang Yan Su, seorang jenius dalam bidang logika. Ia tinggal di sebuah kastil yang penuh misteri dan terisolasi dari dunia luar.
Dalam drama China ini, fokus cerita terletak pada kerja sama Yan Su dengan Zhen Ai, seorang ahli biologi yang pintar. Saat mereka berusaha untuk memecahkan sebuah kode rahasia dan mencari tahu keberadaan saudara laki-laki Zhen Ai yang hilang.
Seiring berjalannya waktu dan melalui sejumlah pertemuan yang tidak terduga, hubungan antara Yan Su dan Zhen Ai semakin erat. Sehingga, membuka tabir rahasia masa lalu yang mengaitkan Yan Su dengan saudara laki-laki Zhen Ai.
18. Go Ahead (2020)
Genre: | Keluarga, melodrama, romansa, komedi |
Tahun rilis: | 2020 |
Jumlah episode: | 46 |
Pemeran: | Tan Song Yun, Song Wei Long, Zhang Xin Cheng, Tu Song Yan, Zhang Xi Lin |
Platform tayang: | iQIYI, Netflix, Viu, Vidio, Mango TV |
Drachin modern terbaik selanjutnya Go Ahead, adalah sebuah kisah yang menggambarkan dinamika hubungan antara tiga saudara yang tidak memiliki hubungan darah. Ling Xiao, He Zi Qiu, dan Li Jian, meskipun tidak terlahir dari orang tua yang sama, telah tumbuh dan hidup bersama sebagai saudara.
Mereka berharap, untuk memiliki kehidupan keluarga yang utuh dan normal. Sesuatu yang mereka rasakan tidak ada di dalam keluarga biologis mereka.
Setelah menyelesaikan pendidikan menengah, mereka kembali ke keluarga masing-masing. Beberapa tahun berlalu, mereka bertemu kembali dan harus menghadapi kenangan serta situasi dari masa lalu yang masih membekas dalam ingatan mereka.
19. Bing Zi Feng Zhong Lai (2024)
Genre: | Aksi, drama, thriller, militer |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 30 |
Pemeran: | Liu Yi Jun, Ou Hao, Lan Ying Ying, Li You Bin, Xie Xin, Johnny Huang |
Platform tayang: | iQIYI, Tencent Video, WeTV |
Dalam drama Bing Zi Feng Zhong Lai, mengajak kalian mengikuti kisah menarik tentang Xu Lingjun. Ia adalah seorang komandan Brigade Sintetis ke-396 yang baru saja mendapatkan promosi. Di bawah komando Liang Beihua, mereka menghadapi tantangan besar.
Mereka akan melakukan perubahan struktural dalam organisasi militer mereka agar bisa beradaptasi dengan tuntutan zaman modern. Cerita ini, lebih mendalam menyoroti perjalanan Guo Zijian, komandan Batalyon 1.
Ia mengalami transformasi signifikan setelah terlibat dalam sebuah kecelakaan saat latihan militer. Konfrontasi dramatis antara Brigade ke-396 dan Brigade Biru menjadi momen puncak yang menegangkan dalam alur cerita ini.
20. Moments of Youth (2024)
Genre: | Komedi, kehidupan, remaja |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 24 |
Pemeran: | Wu Yu Heng, Zhou Yan Chen, Yang Xi Zi, Lam King Kong, Li Xin Meng, Sun Kai |
Platform tayang: | iQIYI, CCTV |
Moments of Youth, menawarkan narasi yang menarik mengenai perjalanan seorang mahasiswa bernama Chen Ting, yang akrab dipanggil Sick Cat. Dalam upayanya untuk menentang keinginan ayahnya, Chen Ting memutuskan untuk meninggalkan dunia memasak dan beralih ke bidang perbaikan mobil.
Bersama dengan teman-temannya, termasuk Li Hao yang terkenal sebagai Page Boy Hao dan She Zhen Zhen yang terkenal dengan nama Shark Zhen. Mereka menghadapi berbagai tantangan yang sering dihadapi oleh remaja.
Cerita ini, menggambarkan hubungan persahabatan yang rumit dan proses pencarian jati diri. Sengan menonjolkan interaksi yang kuat di antara para tokoh utama, seperti Wu Yu Heng, Zhou Yan Chen, dan Yang Xi Zi.
21. Dark Night and Down (2024)
Genre: | Komedi, thriller, aksi, kehidupan |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 38 |
Pemeran: | Chen Zhe Yuan, Nie Yuan, Xing Fei, Yao An Na |
Platform tayang: | iQIYI, CCTV |
Drachin modern terbaik di iQIYI ini, mengisahkan pada tahun 1943. Saat itu, terjadi sebuah ledakan hebat di Shanghai yang memicu pertarungan pertama antara Lu Zhengyang, anggota bawah tanah Komunis, dan Lin Shaobai, seorang polisi.
Setelah Shanghai, berhasil bebas enam tahun kemudia. Lu Zhengyang, yang bekerja di biro keamanan publik, merekrut Lin Shaobai setelah melewati proses seleksi yang ketat. Keduanya, bekerja sama dengan baik dan berhasil memecahkan beberapa kasus yang rumit.
Mereka akan mengungkap agen-agen musuh yang beroperasi di kegelapan. Selama perjalanan mereka, sifat tabrakan mereka berubah menjadi persahabatan yang kuat dan saling mempercayai. Sehingga, membuktikan bahwa mereka adalah kawan yang setia bahkan dengan risiko nyawa.
22. All About Secret (2017)
Genre: | Komedi, kehidupan, remaja, romansa |
Tahun rilis: | 2017 |
Jumlah episode: | 24 |
Pemeran: | Chen Zhe Yuan, Li Lan Di, Yu Zhi Hui, Liu Jian Yu |
Platform tayang: | iQIYI |
Drama China All About Secret, mengisahkan tentang Duan Bo Wen. Bo Wen, adalah seorang siswa yang sangat terkenal dan juga menjadi bintang di tim basket sekolah. Walaupun hidupnya tampak sempurna, ia menghadapi berbagai masalah keluarga.
Masalah tersebut, semakin rumit karena perselisihan yang terus terjadi antara ayahnya dan ibu tirinya yang usianya jauh lebih muda. Yu Chi Zi dan temannya, Si Jia Li, berusaha memberikan dukungan kepada Bo Wen.
Namun, Jia Li merasa cemburu dengan kedekatan Chi Zi dengan Bo Wen. Jia Li, berusaha keras untuk mendekati Bo Wen. Tetapi, tidak ada yang bisa membuat Bo Wen menyukainya meskipun Jia Li sudah berusaha keras.
Nah, itulah rekomendasi drama China modern di iQIYI. Dengan begitu, kamu bisa lebih mudah menikmati berbagai hiburan hanya dari genggaman tanganmu!
Baca juga: