Drama-drama misteri asal China, menghadirkan alur cerita yang kompleks dan berlapis. Tak heran, jika dapat mengundang penonton untuk terlibat dalam proses merangkai teka-teki dan mengungkap berbagai rahasia yang tersembunyi di setiap adegan.
Setiap episode, membawa pemirsa pada perjalanan yang penuh pertanyaan, secara perlahan mengungkap lapisan-lapisan misteri yang ada di balik kasus-kasus yang rumit. Cerita-cerita ini, mencakup berbagai tema, mulai dari misteri kuno hingga konsep yang lebih futuristik seperti loop waktu dan dunia virtual yang dapat membahayakan realitas yang kita kenal.
Dengan keberadaan plot twist yang mengesankan, drama-drama yang ini menjadi suatu pengalaman menonton yang unik dan berbeda dari jenis genre lainnya. Tidak mengherankan apabila banyak penonton merasa ketagihan.
Kami merangkum beberapa daftar drama China bergenre misteri yang siap menghibur di waktu luang dan liburan akhir pekan, sebagai berikut.
Rekomendasi Drama China Bergenre Misteri Investigasi
1. Mobius (2025)

| Genre: | Time loop, misteri, investigasi |
| Tanggal rilis: | 17 September 2025 |
| Jumlah episode: | 16 |
| Pemeran: | Bai Jing Ting, Janice Man |
| Platform tayang: | iQIYI |
Seorang detektif bernama Ding Qi (Bai Jing Ting), secara tak terduga menemukan bahwa ia memiliki kemampuan luar biasa untuk memutarbalikkan waktu. Hal tersebut, memungkinkan dirinya untuk mengulang siklus harian hingga lima kali.
Dengan memanfaatkan kekuatan unik ini, Ding Qi berhasil memecahkan berbagai kasus yang sulit dipecahkan sebelumnya. Suatu hari, muncul surat perintah pembunuhan yang dikeluarkan terhadap seorang tersangka bernama X.
Metode yang sangat terampil oleh X, dalam beberapa kasus sebelumnya membuat Ding Qi menduga bahwa tersangka tersebut mungkin juga memiliki kekuatan super serupa yang berkaitan dengan pengulangan waktu.
Ding Qi, lalu memimpin tim investigasi yang terlibat dalam penyelidikan kasus yang rumit ini. Selama proses penyelidikan, ia menemukan semakin banyak tanda tanya yang berkaitan dengan sekelompok peneliti genetika.
2. Double Track Puzzle (2025)

| Genre: | Kriminal, aksi, misteri |
| Tanggal rilis: | 5 September 2025 |
| Jumlah episode: | 20 |
| Pemeran: | Yang Xu Wen, Wang Yan Hui |
| Platform tayang: | Youku |
Berfokus pada Zhan Peng (Yang Xu Wen), tumbuh dengan kenangan akan ayahnya. Ayahnya, adalah seorang polisi kereta api yang terkenang sebagai pahlawan setelah mengorbankan hidupnya di saat tugas.
Penghormatan yang ia berikan kepada ayahnya memicu keinginan Zhan Peng untuk mengikuti jejaknya dan bertugas di stasiun kereta api yang sama. Namun, saat ia akhirnya tiba di Xiaotong untuk menjalani tugas kepolisian, ia menghadapi kenyataan yang jauh lebih pelik dari yang pernah ia bayangkan.
Pertemuan pertamanya dengan Xu Hongjiang (Wang Yan Hui), seorang polisi berpengalaman, mengundang ketidakpercayaan dari Zhan Peng. Banyak tingkah laku Tu Hongjiang yang mencurigakan. Terutama, dalam penanganan kasus narkoba, membuatnya mempertanyakan integritas polisi veteran ini.
Namun, seiring berjalannya waktu dan melalui berbagai kasus yang mereka selesaikan bersama, Tu Hongjiang menunjukkan bahwa ia tidak bersalah. Proses kerja sama ini, secara perlahan mengubah pandangan Zhan Peng, yang mulai menumbuhkan rasa hormat terhadap Tu Hongjiang.
3. Reborn (2025)

| Genre: | Kehidupan, misteri, romansa |
| Tanggal rilis: | 19 Juni 2025 |
| Jumlah episode: | 23 |
| Pemeran: | Zhang Jing Yi, Zhou Yi Ran |
| Platform tayang: | Tencent |
Drama romansa remaja yang penuh ketegangan ini, mengisahkan Qiao Qingyu (Zhang Jingyi), seorang siswi berusia 16 tahun yang baru pindah. Ia berusaha mengungkap misteri di balik kematian saudarinya yang penuh teka-teki.
Ia juga, bekerja sama dengan Ming Sheng (Zhou Yiran). Ming Sheng adalah seorang pemuda pemberontak yang menjadi idola di sekolah. Selain itu, Qingyu mengalami perubahan besar dalam hidupnya setelah keluarganya memutuskan untuk pindah dari desa kecil Shunyun ke kota besar Huanzhou.
Ketika Qiao Qingyu mengungkap fakta sebenarnya di balik pembunuhan saudara perempuannya oleh seluruh desa enam tahun yang lalu. Lalu, ia mendapatkan wawasan baru mengenai sosok saudara perempuannya dan ibunya.
Tragedi ini, bukan hanya menghancurkan keluarga mereka, tetapi juga meninggalkan bekas yang mendalam di hati Qing Yu dan ibunya. Di sekolah barunya, Qing Yu bertemu dengan Ming Sheng (Zhou Yi Ran). Ia adalah seorang pemuda yang pemberontak dan menyimpan masa lalu yang kelam.
Hubungan mereka sempat tegang di awal. Tapi pada akhirnya, mereka bersatu untuk mencari tahu kebenaran di balik kematian kakaknya. Bersama, mereka menyelidiki rahasia gelap yang melibatkan seluruh desa Shunyun. Mereka mengungkap luka lama, dan menemukan kebenaran mengejutkan yang sudah lama tersembunyi.
Selain itu, mereka juga belajar untuk memandang dunia dengan cara yang berbeda. Sehingga, membantunya dan orang lain untuk bangkit dari masa lalu mereka. Dalam perjalanan ini, Qiao Qingyu dan Ming Sheng saling menyelamatkan dan berkembang bersama.
4. Hide Games (2025)

| Genre: | Suspense, misteri, thriller |
| Tanggal rilis: | 21 Agustus 2025 |
| Jumlah episode: | 24 |
| Pemeran: | Wallace Huo, Bosco Wong, Kan Qing Zi |
| Platform tayang: | WeTV |
Cerita dalam drama ini, berawal dengan peristiwa mengejutkan mengenai kematian seorang polisi yang tergabung dalam unit anti-narkotika. Hal tersebut, terjadi dalam sebuah dunia alternatif yang penuh teka-teki.
Kejadian pembunuhan ini, terasa sangat aneh dan menyimpan banyak misteri. Pada saat yang bersamaan, beragam aksi kejahatan terus bermunculan tanpa henti. Sehingga, membuat pihak kepolisian terjebak dalam kepanikan.
Kematian polisi anti-narkotika tersebut, berfungsi sebagai jalinan yang menghubungkan berbagai kejahatan lain yang sedang terjadi. Permainan antara elemen kebaikan dan kejahatan, berlangsung tidak hanya dalam kehidupan sehari-hari.
Meskipun demikian, tidak ada tindakan kejahatan yang benar-benar sempurna. Selalu ada titik lemah yang dapat aparat manfaatkan, untuk melakukan penyelidikan dan mengungkap kebenaran di balik semua peristiwa itu.
5. Melodi of Golden Age

| Genre: | Sejarah, romansa, investigasi |
| Tanggal rilis: | 26 Agustus – 13 September 2024 |
| Jumlah episode: | 40 |
| Pemeran: | Ding Yu Xi, Deng En Xi |
| Platform tayang: | Mango TV |
Yan Xing adalah anak yang lahir dari istri kedua dalam keluarga Yan. Namun, sejak usia muda, ia mendapatkan pelatihan dari kepala inspektur di Kementerian Kehakiman. Ia mempelajari cara menyelidiki kasus serta mencari jawaban yang tersembunyi dalam barang bukti.
Dengan kecerdasan dan ketelitiannya, Yan Xing berhasil melewati ujian dan menjadi pejabat perempuan di Kementerian Kehakiman. Selain itu, dengan posisi barunya ini, Yan Xing semakin berkomitmen untuk menegakkan keadilan dan memberikan bantuan kepada masyarakat.
Saudara perempuannya tiba-tiba meninggalkan pernikahan yang diatur oleh Ibu Suri. Kemudian, Yan Xing pun terpaksa mengambil alih posisi saudaranya untuk melindungi keluarganya. Ia pun menikah dengan Shen Du, yang merupakan kepala pengawal kekaisaran.
Pada awalnya, mereka tidak saling suka dan sering terlibat dalam pertengkaran. Namun, ketika berbagai kasus misterius mulai bermunculan di ibu kota, mereka terpaksa mengesampingkan konflik dan mulai berkolaborasi.
Ketika mereka berhasil menyelesaikan kasus tersebut, hubungan di antara mereka semakin akrab. Selanjutnya, bersama tim, mereka berhasil mengungkap konspirasi dan memulihkan ketentraman di ibu kota.
6. Sword Rode (2025)

| Genre: | Politik, kriminal, mister |
| Tanggal rilis: | 28 Juli 2025 |
| Jumlah episode: | 33 |
| Pemeran: | Dilireba, Jin Shi Jia |
| Platform tayang: |
Hua Deng Yan (Dilraba Dilmurat), seorang polisi wanita yang penuh semangat. Deng Yan, memiliki hasrat yang besar untuk menjadi bagian dari tim anti-narkoba. Misinya, adalah untuk mengungkap rahasia di balik kematian tragis orang yang ia cintai.
Namun, kehidupan memiliki rencananya sendiri. Keberaniannya yang luar biasa, dalam sebuah misi penyelamatan penculikan bayi. Sehingga, membawanya mendapatkan promosi sebagai direktur sementara tim anti-perdagangan manusia di Kota Tianhai.
Sekarang, Hua Deng Yan memimpin sebuah tim yang terdiri dari enam anggota. Mereka perlu bersinergi, memanfaatkan kecerdasan dan tekad yang ada untuk menghadapi para penjahat berbahaya. Di awal, teman-temannya meragukan kemampuannya.
Namun, Deng Yan mampu membuktikan diri. Dengan kemampuan analisis yang tajam, penilaian yang tepat, serta keberaniannya yang berani mempertaruhkan nyawa. Akhirnya, timnya mulai menghormati dan mendukungnya.
Melalui rangkaian penyelidikan yang penuh liku, penangkapan yang menegangkan, dan misi penyelamatan yang berisiko tinggi, mereka menghadapi beragam tantangan. Mereka harus menghadapi bukti-bukti yang telah diputarbalikkan.
Selain itu, terdapat juga tuduhan yang tidak benar yang merusak nama baik mereka. Bahkan, ancaman pembunuhan yang membahayakan hidup mereka. Namun, meski begitu, mereka tetap bertahan. Pada akhirnya, mereka berhasil menangkap para pelaku dari sindikat kejahatan yang terorganisir.
7. Under the Skin (2022)

| Genre: | Kriminal, misteri, investigasi |
| Tanggal rilis: | 6 Maret 2022 |
| Jumlah episode: | 20 |
| Pemeran: | Tan Jian Ci, Jin Shi Jia |
| Platform tayang: | WeTV |
Seorang pelukis muda bernama Shen Yi, membuat keputusan mengejutkan untuk meninggalkan Akademi Seni Rupa. Dengan cara yang misterius, ia bergabung dengan Biro Keamanan Umum Haicheng.
Tindakan ini, membuat Kapten Interpol Du Cheng sangat marah. Ia menegaskan, bahwa ia tidak akan menerima orang-orang yang terlibat dalam kematian rekannya di kepolisian. Lima tahun yang lalu, saat masih menjadi mahasiswa, Shen Yi sedang asyik melukis di tepi jalan ketika seorang wanita datang menghampirinya.
Wanita tersebut, membawa sebuah gambar anak dan meminta Shen Yi untuk menggambarkan bagaimana rupa anak tersebut ketika sudah dewasa. Namun, permintaan tersebut berujung pada pengungkapan identitas detektif Haicheng, Lei Yi Fei, sebagai seorang agen rahasia, yang akhirnya mengakibatkan kematiannya.
8. Reset (2022)

| Genre: | Suspense, misteri, fantasi |
| Tanggal rilis: | 11 Januari 2022 |
| Jumlah episode: | 15 |
| Pemeran: | Bai Jing Ting, Zhao Jin Mai |
| Platform tayang: | WeTV |
Pada suatu pagi yang krusial, Li Shi Qing terbangun dan tanpa disangka, ia mendapati hidupnya akan mengalami perubahan yang permanen. Dalam rutinitas harian, Shi Qing menaiki Bus 45, bus yang menjadi pilihannya selama ini.
Namun, setelah terbangun dalam keadaan ketakutan, ia secara impulsif menuduh seorang penumpang di sampingnya, Xiao He Yun, telah melakukan tindakan kekerasan seksual. Dengan penuh rasa lega, ia berhasil turun dari bus yang terasa menakutkan itu.
Saat membuka matanya, ia mendapati dirinya kembali berada di dalam bus tersebut, terjebak dalam siklus waktu yang tak berujung, kecelakaan bus tak terhindarkan menunggunya. Dalam pencariannya untuk mendapatkan bantuan, Shi Qing menemukan Xiao He Yun, dan bersama-sama mereka berusaha untuk memastikan bus tersebut sampai ke tujuan dengan aman.
9. The Wanted Detective (2025)

| Genre: | Sejarah, misteri, investigasi |
| Tanggal rilis: | 1 Agustus 2025 |
| Jumlah episode: | 36 |
| Pemeran: | Wang Xing Yue, Xiang Han Zhi |
| Platform tayang: | iQIYI |
Di hari yang seharusnya penuh kebahagiaan, sebuah badai menghalangi momen pernikahan yang dinanti-nanti. Di tengah situasi yang kacau, Xiao Beiming, seorang detektif unggulan dari Daqi, mendapati dirinya terjerumus dalam skenario yang kelam.
Ia mendapat tuduhan sebagai Night Fury, sosok jahat yang bertanggung jawab atas kematian gurunya dan dianggap telah berkhianat. Setelah mengalami masa tiga tahun yang penuh pelarian, Xiao Beiming kembali ke ibu kota. Ia menemukan dukungan dan kepercayaan yang tulus dari adik perempuannya, Zhong Xueman.
Dalam suasana gelap yang menyelimuti, ia bersama sekelompok sahabat yang cerdas dan berani, bersiap untuk menghadapi risiko terbesar. Bahkan, mengorbankan nyawa mereka untuk mengungkap kebenaran di balik kematian yang mereka perjuangkan.
10. Detective Chinatown (2020)

| Genre: | Detective, misteri, komedi |
| Tanggal rilis: | 1 Januari 2020 |
| Jumlah episode: | 12 |
| Pemeran: | Wang Bao Qiang, Shang Yu Xian, Xiao Yang, Liu Hao Ran |
| Platform tayang: | iQIYI |
Serial ini mengisahkan perjalanan Lin Mo, seorang remaja yang berasal dari latar belakang keluarga berkelas atas. Ia mendapat didikan dan bimbingan dari Tang Ren, seorang detektif yang sangat dihormati di kawasan Chinatown.
Lin Mo dilengkapi dengan kemampuan deduksi yang mengesankan, dan ia bertekad untuk memecahkan berbagai kasus misterius yang muncul di lingkungan tersebut. Selama petualangannya, ia menjalin hubungan dengan Noda Koji, adik dari Noda Hiroshi. Keduanya kemudian berkolaborasi dalam mengungkap fakta-fakta yang tersembunyi di balik kasus-kasus rumit yang mereka hadapi.
Nah, itulah sepuluh rekomendasi drama China bergenre misteri investigasi, yang pastinya akan membuatmu tercengang dan tak terduga!
Baca juga:





