Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
DramaTV

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nangis!

Dafunda TV – Serial drama korea sudah tidak asing lagi dikalangan remaja ataupun orang tua sekalipun, karena terlebih lagi drama korea juga sangat berhubungan dengan dunia hiburan seperti k-pop di Korea Selatan. Karena hal itu, drama korea menjadi semakin populer dikalangan manapun. Kali ini dafunda akan memberikan Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik atau Rekomendasi Drakor Melodrama Terbaik.

Terlebih lagi setiap drama korea, diperankan oleh aktor dan aktris yang tampan dan cantik, yang membuat drama korea semakin menarik untuk ditonton oleh siapapun. Serial televisi dari negeri ginseng Korea Selatan memang cukup populer di negara lain sejak tahun 90-an terutama drama seri dengan berbagai genre.

Kualitas drama korea memang terbilang lebih unggul dimana karena persaingan untuk meraih rating setinggi-tingginya, maka para sineas di korea berkompetisi untuk menciptakan produk berupa drama dengan kualitas alur cerita dan sinematografi yang mempuni.

Nah, berbicara mengenai hal tersebut, kali ini kami komunitas Dafunda ingin memberikan setidaknya 10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik. Tentu rekomendasi kali ini sudah kami pilih dan memang memiliki tema yang bisa memainkan emosi anda dan hal menarik lainnya yang sangat berhubungan.

Tidak hanya itu, kali ini juga kami akan memberikan informasi dan spoiler yang cukup bagi kalian yang penasaran dengan hal itu sebelum menonton seri drama korea ini. Penasaran dengan hal itu? Berikut ini 10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Dijamin Bikin Kamu Nanggis! Cek di bawah ini.

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Dijamin Bikin Kamu Nanggis!


1. Uncontrollably Fond

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! Dafunda TV

Rekomendasi Pertama Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah Uncontrollably Fond. Ya, drama yang rilis pada tahun 2016 ini sukses besar membuat para penonton mengeluarkan air mata. Duet antara Bae Suzy dan Kim Wo Bin serasa nyata dan memang benar-benar realistis. Wajar saja jika drama ini menjadi salah satu drama terbaik yang memainkan emosional para penonton. Terlebih lagi, sad ending yang enggak bisa kita bayangkan. Cocok banget buat kalian yang suka Melodrama.


Sinopsis Tentang Uncontrollably Fond:

Ketika masih kecil No Eul yang di perankan oleh Bae Suzy dan juga Shin Joon-Young yang di perankan Kim Woo-Bin di pisahkan dan akhirnya mereka berdua sangat sedih ketika itu. Namun di kala itu setelah mereka sudah dewasa akhirnya dapat bertemu kembali.

Hoo-Young kini telah menjadi seorang penyayi populer Korea dan juga aktor terkenal. Ia sangat cerdas, tampan dan juga menarik sedangkan No Eul sekarang menjadi seorang PD dokumenter, Dia juga sangat menghargai sekali uang lebih dari sebuah keadilan.


JudulHambooro Aeteuthage
PemeranBae Suzy, Kim Woo Bin
GenreDrama, Romance, Comedy
PenulisLee Kyoung Hee
SutradaraPark Hyung Suk

2.  I Can Hear Your Voice

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! I Can Hear Your Voice

Rekomendasi Kedua Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah I Can Hear Your Voice. Ya, I Can Hear Your Voice adalah drama korea melodrama terbaik dengan rating tinggi yang sangat populer di tahun 2013. Drama berjumlah 18 episode ini dibintangi oleh oleh Lee Bo-young, Lee Jong-suk, and Yoon Sang-hyun. Mengisahkan tentang Jang Hye Sung (Lee-Bo-young), seorang pengacara yang awalnya pragmatis dan mementingkan dirinya sendiri.


Sinopsis Tentang I Can Hear Your Voice:

Hidupnya mulai berubah ketika dia bertemu Park Soo-ha (Lee Jong-suk), seorang anak SMA yang memiliki kemampuan untuk membaca pikiran orang lain. Ia memperoleh kekuatan tersebut setelah peristiwa kematian ayahnya. Dengan cerita yang erat kaitannya dengan hukum, ditambah bumbu romantis dan fantasy membuat drama Korea berjudul I Can Hear Your Voice ini banyak disukai oleh penggemar drakor di dunia.


Informasi Tentang I Can Hear Your Voice:

Judul I Hear Your Voice
PemeranLee Jong Suk, Lee Bo Young
GenreRomance, Comedy, Fantasy
PenulisPark Hye Ryun
SutradaraJo Soo Won

3. Goblin

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! Goblin

Rekomendasi Ketiga Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah Goblin. Tentu ini adalah salah satu drama Melodrama yang sangat direkomendasikan. Bahkan, jika kalian suka drama korea, pasti sudah pernah mendengar nama drama satu ini. Di awal perilisannya saja, drama ini sudah meledak dimana-mana. Bahkan, cerita yang sangat sulit ditebak dengan ending yang sangat sedih membuat emosi para penonton enggak karuan.


Sinopsis Tentang Goblin:

Akhirnya dia bangkit kembali dan menjadi Goblin yang tidak bisa mati. Satu-satunya cara agar Goblin tewas adalah dengan mencabut pedang yang menusuk tubuhnya, dan orang yang bisa melakukan itu hanyalah Pengantin Goblin. Setelah menunggu ratusan tahun akhirnya sang Goblin bertemu dengan gadis SMA bernama Ji Eun-Tak, gadis tersebut diketahui adalah sang Pengantin Goblin yang bisa membunuhnya.

Namun, keduanya malah saling jatuh cinta dan tidak ingin meninggalkan satu sama lain. Menariknya, jika pengantin Goblin tidak mencabut pedangnya, maka dialah yang kemudian akan mati. Lantas, bagaimana kelanjutan kisahnya? Kamu dapat menontonnya sendiri dalam drama korea melodrama terbaik ini.


Informasi Tentang Goblin:

JudulGuardian: The Lonely and Great God
Pemeran Gong Yoo, Lee Dong Wook, Kim Go Eun, Yo In Haa
Genre  Drama, Romance, Comedy, Fantasy
PenulisKim Eun Sook
SutradaraLee Eun-bok

4. My Love From The Star

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! My Love From The Star

Rekomendasi Keempat Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah My Love From The Star. Nah drama ini menceritakan tentang seorang aktris cantik yang diperankan oleh Jun Ji Hyun dengan alien yang sangat tampan yang diperankan oleh Kim Soo Hyun. Drama ini sangat kami rekomendasikan karena banyak sekali hal-hal yang bisa memainkan emosi kalian. Terlebih lagi, dengan ending yang bisa membuat air mata kalian keluar.


Sinopsis Tentang My Love From The Star:

My Love From The Stars menceritakan tentang seorang Alien tampan yang yang bernama Min Joon di perankan Kim Soo-Hyun yang melakukan pendratan di bumi 400 tahun yang silam pada saat masa dinasti Joseon.

Ketika itu Min Joon adalah salah satu alien yang memiliki penampilan paling sempurna kemampuan fisik yang dapat mendengar dari jauh dan dapat berjalan lebih cepat ketimbang manusia pada umumnya hingga dapat menghetikan waktu menjadi salah satu kekuatannya


Informasi Tentang My Love From The Star:

Judul별에서 온 그대
Pemeran Kim Hyun So, Jun Ji Hyun
Genre  Drama, Romance, Comedy
Penulis Park Ji Eun
SutradaraJang Tae Yoo

5. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! Moon Lovers Scarlet Heart Ryeo

Rekomendasi Kelima Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo. Drama ini menceritakan tentang seorang pewaris kekaisaran dan ada seorang wanita yang masuk ke zaman bersejarah. Singkat cerita, wanita yang kembali ke masa lalu tersebut diperankan oleh idol K-pop IU. Ia kembali ke masa lampau. Ia bertemu dengan pewaris tahta kekaisaran bernama Wang Soo yang diperankan oleh Lee Jong Gi. Cocok banget buat kalian yang suka Melodrama.


Sinopsis Tentang Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo:

Dalam serial drama “Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo” berkisah tentang seorang pewaris Kekaisaran yang bernama Wang Soo yang di perankan oleh Lee Joon-Gi namun Ia tak mengungkapkan jati dirinya ketika di muka umum dan tak suka sorotan terlalu berlebihan.

Wang Soo adalah sosok pria yang lahir dengan kepribadian dingin namun Ia tetap memiliki royaliti tinggi. Sementara itu ada wanita bernama jang Hyo yang pada sat ini tiba-tiba saja masuk ke dalam perjalanan kembali ke zaman bersejarah dan masa lampau.


Informasi Tentang Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo:

JudulMoon Lovers: Scarlet Heart Ryeo
PemeranLee Jong Gi, IU, Kang Ha Neul, Baekhyun EXO
GenreRomance, Comedy, Fantasy
PenulisTong Hua
SutradaraKim Kyu-Tae

6. Pinnochio

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! Pinnochio

Rekomendasi Keenam Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah Pinnochio. Ya, drama kali ini bisa dibilang yang paling kami rekomendasikan. Terlebih lagi, memiliki alur cerita yang sangat menarik untuk diikuti. Drama yang dibintangi oleh Lee Jong-Suk dan Park Shin-Hye ini mengisahkan tentang Choi In Ha (Park Shin Hye) seorang gadis yang memiliki karakter unik mirip Pinnochio dan Choi Dal Po (Lee Jong Suk) seorang wartawan muda yang belum berpengalaman.


Sinopsis Tentang Pinnochio:

Sejak kecil Choi In Ha memiliki ‘semacam’ sindrom Pinnochio, hal ini membuat ia selalu cegukan setiap kali berbohong atau berpura-pura akan sesuatu. Sementara Choi Dal Po dikenal sebagai orang yang kurang memperhatikan penampilannya sendiri, sehingga sering diremehkan oleh orang-orang di sekitarnya.

Pertemuan antara kedua karakter yang unik tersebut menjadi kisah menarik dalam drakor berjudul Pinnochio. Selain dipenuhi adegan romantis dan baper, Pinnochio juga memiliki banyak momen lucu yang membuat penontonnya ikut tersenyum.


Informasi Tentang Pinnochio:

JudulPinnochio
PemeranLee Jong Suk, Park Shin Hye
GenreRomance, Comedy, Fantasy
PenulisYoon Mi-Kyung
SutradaraKim Byung-Soo

7. It’s Okay, That’s Love

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! Its Okay, That Love

Rekomendasi Ketujuh Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah It’s Okay, That’s Love.  Ya, drama yang bergenre romantis komedi seperti Melodrama ini akan membuat anda tersenyum-senyum dengan tingkah laku para pemainnya. Drama ini dibintangi oleh Jo In Sung (Jang Jae yeol) dan juga Gong Hyo Jin (Ji hae Soo) dan memiliki 16 episode. Bahkan, senyuman kalian bisa menjadi sebuah air mata.


Sinopsis Tentang  It’s Okay, That’s Love:

Drama ini menceritakan kehidupan Jang Jae Yeol yang merupakan seorang penulis novel misteri dan juga seorang DJ Radio yang memiliki penyakit gangguan mental. Sedangkan Ji Hae Soo adalah seorang psikiater yang memiliki trauma ketika menjalin suatu hubungan.

Ia akan melewati tahun pertamanya di dalam ilmu penyakit jiwa di salah satu Universitas Hospital Korea. Kedua sejoli ini memiliki kekurangan masing-masing. Mereka selalu bertengkar, namun akhirnya dengan saling mengisi kekurangan satu sama lain di hubungan percintaan mereka.


Informasi Tentang It’s Okay, That’s Love:

JudulIt’s Okay, That’ is love
PemeranGong Hyo Jin, Jo In Sung, DO EXO
GenreRomance, Comedy, Melodrama, Medical
PenulisNoh Kyee Hyung
SutradaraKim Kyu Tae

8. Descendants Of The Sun

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! Descendants Of The Sun

Rekomendasi Kedelapan Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah Descendants of The Sun. Terlepas dari ulasan beragam yang diterimanya, tak bisa dipungkiri Descendants of the Sun muncul sebagai salah satu drama paling fenomenal pada tahun 2016. Bahkan, bisa kami bilang ini adalah salah satu drama korea terbaik sepanjang masa.

Mengambil tema militer, dibuat secara pra-produksi, melakukan syuting di luar negeri, serta mengunci dua aktor papan atas, drama ini benar-benar melakukan langkah berani. Terbukti kisah asmara Kapten Yoo Si-jin dan dokter Kang Mo-yeon sangat disukai fans di seluruh Asia, menjadikan mereka begitu ikonik.


Sinopsis Tentang Descendants Of The Sun:

Drama yang menceritakan tentang kisah cinta antara Yoo Shi Jin (Song Joong Ki), yang bertugas dalam pasukan perdamaian PBB dengan Kang Mo Yun (Song Hye Kyo), seorang relawwan dokter yang bekerja di lembaga Doctors Without Borders.


Informasi Drama Korea Descendants Of The Sun:

Judul태양의 후예
PemeranSong Joong Ki, Song Hye Kyo, Kim Ji-won, Jin Goo
GenreDrama, Melodrama, Romance
PenulisKim Eun Sook, Kim Won Suk
Sutradara Lee Eung Bok

9. The K2

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! The K2

Rekomendasi Kesembilan Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah The K2. Singkat cerita, Kim Je-Ha diperankan oleh Ji Chang-Wook adalah mantan prajurit bayaran. Dia juga disebut K2, Ia dipekerjakan sebagai pengawal oleh Choi Yoo- Jin diperankan oleh Song Yoon-A. Choi Yoo-Jin adalah istri seorang calon presiden dan putri dari keluarga chaebol (kaya raya). Sementara itu, Ko An-Na adalah putri rahasia harapan presiden. Dia juga seorang yang hidupnya menyendiri.


Sinopsis Tentang The K2:

Drama yang dibintangi Im Yoona dan Ji Chang Wook ini bercerita tentang seorang mantan prajurit yang sekarang menjadi pengawal bernama Kim Je Ha. Je Ha sendiri ditugaskan mengawal istri dari calon presiden Jang Se Joon. Je Ha bertemu dengan Go Ahn Na yakni putri dari calon Presiden Jang Se Joon. Ia suka menyendiri, depresi dan takut terhadap orang. Dan akhirnya Je Ha jatuh cinta dengan Go Ahn Na.


Informasi Tentang Drama Korea The K2:

JudulThe K2
PemeranJi Chan Wook, Yoona SNSD
GenreDrama,Action, Romance
PenulisJang Hyun Rik
Sutradara KO

10. The King In Love

10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik, Bikin Kamu Nanggis! The King In Love

Rekomendasi Kesepuluh Drama Korea Melodrama Terbaik Adalah The King In Love. Suka Melodrama yang bercampur dengan Saeguk? Pas banget, karena drama The King In Love menceritakan tentang kisah tentang lika liku percintaan segitiga di sebuah kerajaan. Tidak hanya itu, drama ini juga dibintangi oleh YoonNa Girl Generation. Tidak hanya YoonNa, tetapi juga Im Siwan dan  Hong Jonghyun.

Sesuai judulnya, drama yang tayang di MBC tersebut menceritakan kisah cinta sang raja di masa lalu ketika ia masih menjadi seorang putra mahkota. Tetapi, ending drama ini membuat para penggemar kecewa, kenapa begitu? Makannya tonton dulu. Bahkan, bisa membuat kalian nanggis.


Sinopsis Tentang The King In Love:

Setting drama ini akan di fokuskan pada masa kerajaan Goryeo. Won yang diperankan oleh Siwan merupakan Putra Mahkota Goryeo. Dia berwajah tampan bahkan karena ketampanannnya itu Dia nampak sangat cantik. Dia berteman dengan Wang Rin yang diperankan oleh Hong Jong-Hyun merupakan teman baiknya dari keluarga kerajaan dan pengawalnya.

Kecantikan seorang wanita bernaam Eun San diperankan oleh Yoona muncul di depan kedua pemuda tersebut. Dia merupakan putri dari orang terkaya di masa itu, ketiga orang tersebut menjadi teman baik, namun keadaan berubah setelah Wang Won dan Wang Rin sama-sama jatuh cinta terhadap Eun-San.

Wang Won terlahir sebagai putra mahkota yang dibenci rakyat karena merupakan keturunan bangsa Yuan. Banyak orang berusaha menjatuhkan tahtanya, namun ia tak ambil pusing karena tak tertarik pada kekuasaan. Hanya satu orang yang paling setia padanya, yaitu Wang Rin. Suatu hari ia berjumpa dengan Eun San, anak gadis seorang bangsawan yang memiliki trauma di masa lalu.


Informasi Tentang The King in Love:

Judul왕은 사랑한다
Pemeran Park Yoo Chun, Han Ji Min
Genre  Drama, Romance, Saeguk, History
PenulisLee Hee -Myung
SutradaraKim Yi-Ryung

Nah itulah 10 Rekomendasi Drama Korea Melodrama Terbaik Menurut kami Dafunda. Mungkin, bagi kalian para pecinta serial drama korea, tentu sudah menonton 1 atau pun 2 serial drama dari rekomendasi diatas. Tapi, tentu saja jika hanya satu kali itu sangatlah kurang. Nah, pilihlah salah satu dari deretan diatas untuk ditonton, dijamin bisa bikin kalian meneteskan air mata. 

Related Posts

1 of 139