Setiap tahun, tvN selalu menjadi salah satu stasiun TV terkemuka di Korea Selatan yang menayangkan berbagai drama populer, seperti beberapa rekomendasi drama Korea terbaik yang tayang di tvN ini. Setiap drama ini biasanya dibintangi oleh aktor-aktor terkenal.
Selain itu, drakor ini juga melibatkan sutradara, penulis skenario, dan tim produksi yang sudah berpengalaman di bidangnya. tvN, adalah saluran TV kabel nasional Korea yang CJ E&M miliki. Setiap hari, tvN menayangkan berbagai program menarik, mulai dari acara variety hingga serial.
Banyak drama Korea romantis dari tvN yang berhasil meraih popularitas tinggi. tvN siap memuaskan harapan kalian, para penggemar drama Korea di seluruh dunia, dengan berbagai pilihan genre yang menarik.
Berikut ini beberapa rekomendasi drama Korea terbaik yang tayang di tvN.
Rekomendasi Drama Korea Terbaik tvN
1. When The Stars Gossip (2025)

Genre: | Komedi, romantis, fiksi ilmiah |
Tahun rilis: | 2025 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Lee Min Ho, Gong Hyo Jin, Oh Jung Se, Han Ji Eun |
Platform tayang: | tvN, Netflix |
Drama romansa luar angkasa pertama di Korea ini, menceritakan tentang pertemuan yang tak terduga antara seorang astronot wanita, Eve Kim (Gong Hyo Jin). Serta, ada seorang dokter kandungan bernama Gong Ryong (Lee Min Ho)
Kisah ini, membawa penonton dalam perjalanan emosional melalui dunia luar angkasa yang menawan. Selain itu, sambil menjelajahi hubungan yang terjalin antara dua karakter yang berasal dari latar belakang yang sangat berbeda.
Eve Kim, meluncur ke luar angkasa untuk menjalani misi pertamanya sebagai seorang komandan. Sementara itu, Gong Ryong, yang berprofesi sebagai dokter spesialis kandungan, memiliki misi rahasia. Kemudian, ia menerima tawaran yang menggiurkan untuk bergabung dengan stasiun luar angkasa sebagai turis, yang juga memberikan imbalan finansial.
2. Study Group (2025)

Genre: | Komedi, aksi, remaja, thriller |
Tahun rilis: | 2025 |
Jumlah episode: | 10 |
Pemeran: | Hwang Min Yun, Han Ji Eun, Cha Woo Min, Shin Soo Hyun |
Platform tayang: | tvN, TVING |
Study Group, adalah drama Korea terbaru yang sangat dinanti pada tahun 2025. Cerita ini, berfokus pada Yoon Ga Min, seorang pelajar yang lebih terkenal karena keterampilan bertarungnya daripada pencapaian akademisnya.
Ia memiliki semangat yang tinggi untuk belajar. Tetapi, Yoon Ga Min sering kali terjebak dalam berbagai konflik akibat lingkungan sekitarnya. Drama ini, berasal dari webtoon yang sangat terkenal. Menampilkan Hwang Min Hyun dan Han Ji Eun sebagai bintang utama.
3. My Dearest Nemesis (2025)

Genre: | Komedi, romantis, bisnis |
Tahun rilis: | 2025 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Mun Ka Young, Choi Hyun Wook, Im Se Mi, Kwak Shi Yang |
Platform tayang: | tvN |
Baek Soo Jung (Mun Ka Young), adalah pemimpin tim perencanaan di Yongsung Department Store. Setelah 16 tahun terpisah, ia bertemu kembali dengan Ban Joo Yeon (Choi Hyun Wook). Joo Yeon, kini menjadi bos sekaligus penerus pemilik department store tersebut.
Dulu, mereka pernah berkenalan melalui sebuah game online. Joo Yeon, mengungkapkan perasaan cinta kepada Soo Jung. Namun sayangnya perasaan itu ditolak. Pertemuan mereka yang kembali di lingkungan kerja membuat kenangan pahit dari masa lalu kembali menghantui mereka. Menghadirkan momen-momen yang tak terlupakan.
4. Devil Judge (2021)

Genre: | Misteri, kriminal, kehidupan |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Ji Sung, Kim Min Jung, Park Gyu Young |
Platform tayang: | tvN |
Drama Korea berjudul Devil Judge ini bercerita tentang seorang hakim yang mengubah suasana ruang pengadilan menjadi mirip dengan reality show. Di tengah situasi yang penuh kekacauan, ia tanpa ragu menghukum para penjahat.
Karakter utamanya termasuk jaksa Kang Yo Han (Ji Sung), direktur eksekutif Jung Sun A (Kim Min Jung), jaksa muda Kim Ga On (Jinyoung) dari GOT7, serta detektif Yoon Soo Hyun (Park Gyu Young).
5. Mouse (2021)

Genre: | Thriller, mister, psikologi |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 20 |
Pemeran: | Lee Seung Gi, Lee Hee Joon |
Platform tayang: | tvN |
Rekomendasi drama Korea tvN terbaik selanjutnya adalah Mouse. Drama Korea Mouse bercerita tentang Jung Ba Reum (Lee Seung Gi). Ia adalah seorang polisi muda yang memiliki sifat polos dan jujur.
Namun, kehidupannya berubah drastis ketika dia harus menghadapi seorang pembunuh psikopat. Dalam perjalanan tersebut, ia bekerja sama dengan Go Mu Chi (Lee Hee Joon), seorang detektif yang sangat ingin membalas dendam.
6. Navillera (2021)

Genre: | Keluarga, kehidupan, melodrama |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Park In Hwan, Song Kang |
Platform tayang: | tvN |
Navillera bercerita tentang Sim Deok Chool (Park In Hwan), seorang pria berusia 70 tahun, yang memiliki impian menjadi penari balet. Saat itu, ia mulai berusaha mengejar mimpinya, Sim Deok Chool bertemu dengan Lee Chae Rok (Song Kang), seorang penari balet muda berusia 23 tahun.
7. Jiri Mountain (2021)

Genre: | Petualangan, misteri, kehidupan |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Jun Ji Hyun, Ju Ji Hoon |
Platform tayang: | tvN |
Drama Korea Jiri Mountain, menceritakan tentang dua penjaga hutan yang berusaha menyelamatkan orang-orang di Taman Nasional Gunung Jiri. Salah satunya adalah Seo Yi Gang (Jun Ji Hyun), seorang penjaga hutan handal yang hampir mengetahui segalanya tentang daerah itu. Di sisi lain, ada Kang Hyun Jo (Ju Ji Hoon), seorang penjaga hutan baru yang menyimpan sebuah rahasia.
8. You Are My Spring (2021)

Genre: | Romansa, kehidupan |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Seo Hyun Jin, Kim Dong Wook, Yoon Park, Nam Gyu-Ri |
Platform tayang: | tvN |
Rekomendasi drama Korea tvN terbaik selanjutnya berjudul You Are My Spring. Drakor ini bercerita tentang empat karakter yang memiliki sifat kekanakan meskipun mereka sudah dewasa.
Keempat tokoh utama tersebut adalah Kang Da Jung (Seo Hyun Jin), Joo Young Do (Kim Dong Wook), Chae Joon (Yoon Park), dan An Ga Young (Nam Gyu-Ri). Mereka semua tinggal di Gedung Gugu, yang menjadi lokasi terjadinya sebuah kasus pembunuhan.
9. Vincenzo (2021)

Genre: | Romansa, komedi, thriller |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 20 |
Pemeran: | Song Joong Ki, Jeon Yeo Been |
Platform tayang: | tvN |
Vincenzo merupakan salah satu drama Korea terbaik dari tvN yang mengusung genre aksi,dengan aktor dan aktris oleh Song Joong Ki dan Jeon Yeo Been. Cerita dalam Vincenzo mengikuti perjalanan seorang pengacara yang juga merupakan anggota mafia, bernama Vincenzo. Selanjutnya, ia kembali ke Korea Selatan untuk mencari emas yang tersembunyi di bawah Geumga Plaza.
Di sisi lain, ada seorang pengacara dari Firma Wusang bernama Hong Cha Young yang bekerja untuk Babel Group. Cerita dalam drama ini berfokus pada kolaborasi antara Vincenzo dan Hong Cha Young, bersama dengan karakter lainnya, untuk melawan kejahatan yang Babel Group lakukan.
10. Doom at Your Service (2021)

Genre: | Romansa, kehidupan |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Seo In Guk, Park Bo Young |
Platform tayang: | tvN |
Drama Korea berjudul Doom at Your Service menceritakan tentang Myeol Mang (Seo In Guk). Ia adalah seorang perantara antara Tuhan dan manusia, terkenal sebagai biang kerok karena semua yang ia sentuh akan menghilang. Suatu hari, Myeol Mang muncul secara tiba-tiba dalam hidup Dong Kyeong (Park Bo Young), seorang editor novel web.
11. Mine (2021)

Genre: | Kehidupan, keluarga, thriller, misteri |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Lee Bo Young, Kim Seo Hyung |
Platform tayang: | tvN |
Mine adalah drama Korea yang tayang di tvN pada tahun 2021 dan dibintangi oleh Lee Bo Young serta Kim Seo Hyung. Drama ini mengusung genre thriller misteri, menceritakan tentang kehidupan seorang perempuan yang menikah dengan seorang suami yang merupakan konglomerat.
Namun, ketika ia dalam rumah mewah tempat ia tinggal bersama keluarga besar suaminya. Ia berhadapan dengan berbagai situasi tak terduga yang penuh dengan kebohongan.
12. L.U.C.A.: The Beginning (2021)

Genre: | Misteri, thriller |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Kim Rae Won, Lee Dae Hee |
Platform tayang: | tvN |
Drama Korea L.U.C.A.: The Beginning bercerita tentang Ji O (Kim Rae Won). Ia adalah seorang pria dengan kemampuan khusus, tetapi sayangnya, ia mengalami kehilangan ingatan. Dalam perjalanannya, Ji O terus dikejar oleh sosok misterius dan akhirnya bertemu dengan Goo Reum (Lee Dae Hee). Goo Reum adalah satu-satunya orang yang bisa mengingat Ji O dan juga bekerja sebagai detektif.
13. Hospital Playlist Season 2 (2021)

Genre: | Medis, sahabat, kehidupan |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Jo Jung Suk, Yoo Yeon Seok, Kim Dae Myung, Jung Kyung Ho, Jeon Mi Do |
Platform tayang: | tvN |
Hospital Playlist Season 2 kembali bercerita tentang lima dokter yang telah bersahabat sejak mereka masuk sekolah kedokteran pada tahun 1999. Kini, mereka berpraktik di rumah sakit yang sama dan sering menghabiskan waktu luang dengan bermain musik bersama.
14. Frightening Cohabitation (2021)

Genre: | Romansa, kehidupan, fantasi |
2021Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Jang Ki Young, Hyeri |
Platform tayang: | tvN |
Drama Korea 2021 yang menarik selanjutnya adalah Frightening Cohabitation. Cerita ini mengikuti Shin Woo Yeo (Jang Ki Yong), seorang profesor tampan yang sebenarnya adalah rubah berekor sembilan. Suatu ketika, dia bertemu dengan Lee Dam (Hyeri) dari Girl’s Day. Tanpa sengaja, Lee Dam menelan manik-manik milik Shin Woo Yeo, sehingga mereka terpaksa tinggal bersama.
15. Little Women (2022)

Genre: | Keluarga, kehidupan, bisnis |
Tahun rilis: | 2022 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Kim Go Eun, Nam Ji Hyun, Park Ji Hu |
Platform tayang: | tvN |
Little Women bercerita tentang tiga saudara perempuan yang berasal dari keluarga miskin dan terlibat dalam intrik keluarga kaya. Oh In Joo (Kim Go Eun) adalah kakak tertua yang bekerja sebagai karyawan di sebuah perusahaan. Ia meyakini bahwa satu-satunya cara untuk meraih kebahagiaan adalah dengan memiliki uang.
Oh In Kyung (Nam Ji Hyun) adalah putri kedua dalam keluarganya dan seorang reporter yang berkomitmen untuk mengejar kebenaran. Sementara itu, adik bungsunya, Oh In Hye (Park Ji Hu), berhasil masuk ke sekolah seni bergengsi berkat usaha keras kakaknya.
16. Military Prosecutor Doberman (2022)

Genre: | Militer, thriller, aksi |
Tahun rilis: | 2022 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Ahn Bo Hyun, Jo Bo Ah |
Platform tayang: | tvN |
Drama Korea tvN yang bergenre aksi kali ini mengangkat tema hukum militer, Bunda. Cerita ini mengikuti Do Bae Man (Ahn Bo Hyun), seorang pengacara yang beralih menjadi jaksa militer hanya untuk mendapatkan uang.
Bae Man berjumpa dengan Cha Woo In, seorang jaksa militer yang terlihat memiliki banyak tugas rahasia. Awalnya, Bae Man tidak begitu peduli dengan keadilan, namun akhirnya ia mulai bekerja sama dengan Woo In untuk mengungkap berbagai kejahatan yang terjadi di lingkungan militer.
17. Twenty-Five Twenty-One (2022)

Genre: | Romansa, thriller, kehidupan |
Tahun rilis: | 2022 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Kim Tae Ri, Nam Joo Hyuk |
Platform tayang: | tvN |
Drama Korea dari tvN ini, yang dibintangi oleh Kim Tae Ri dan Nam Joo Hyuk, mengusung genre komedi romantis yang mengisahkan kehidupan remaja di tahun 1998, setelah krisis IMF. Karakter utama, Na Hee Do, adalah seorang atlet anggar yang sering kali dianggap remeh karena keterampilannya yang belum berkembang.
Namun, meskipun menghadapi berbagai tantangan, ia tetap menjalani hidupnya dengan semangat dan penuh impian. Baek Yi Jin adalah seorang mahasiswa yang harus menghentikan studinya dan mengambil pekerjaan serabutan setelah keluarganya mengalami kebangkrutan. Pertemuan antara Hee Do dan Yi Jin membawa kebahagiaan baru bagi keduanya dalam hidup mereka.
18. Tale of The Nine Tailed 1938 (2023)

Genre: | Thriller, aksi, kehidupan |
Tahun rilis: | 2023 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Ryu Kyung Soo |
Platform tayang: | tvN |
Ryu Hong Joo adalah pemilik restoran mewah Myoyeongak yang terletak di Gyeongseong pada tahun 1938. Di sisi lain, ada Cheon Mu Young (Ryu Kyung Soo), yang sebelumnya merupakan roh penjaga gunung di bagian timur.
Dia memiliki persahabatan dengan Lee Yeon dan Ryu Hong Joo. Namun, sebuah kejadian membuat hubungan mereka menjadi tegang dan bermusuhan, terutama antara Cheon Mu Young dan Lee Yeon. Kisah menarik mereka akan terungkap di tahun 2023 yang akan datang.
19. Crash Course on Romance (2023)

Genre: | Remaja, kehidupan |
Tahun rilis: | 2023 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Jeon Do Yeon, Jung Kyung Ho |
Platform tayang: | tvN |
Dalam cerita ini, Nam Haeng Soon (Jeon Do Yeon) adalah seorang mantan atlet nasional yang kini mengelola toko lauk pauk. Ia mengambil langkah baru dengan memasuki dunia pendidikan privat. Di perjalanan ini, dia akan banyak berinteraksi dengan Choi Chi Yeol (Jung Kyung Ho), yang terkenal sebagai instruktur jenius bagi siswa-siswa yang sedang mempersiapkan ujian masuk universitas.
20. See You in My 19th Life (2023)

Genre: | Fantasi, romansa, komedi |
Tahun rilis: | 2023 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Shin Hye-Sun, Ahn Bo-Hyun |
Platform tayang: | tvN, TVING |
Moon Seo Ha kecil harus menghadapi kenyataan hidup yang penuh kepahitan. Ia kehilangan orang-orang terkasihnya, termasuk Yoon Joo Won. Sejak kehilangan itu, Moon Seo Ha bertekad untuk tidak menjalin hubungan dengan siapa pun.
Namun, segalanya berubah ketika Yoon Joo Won terlahir kembali sebagai Ban Ji Eum di kehidupannya yang ke-19. Ban Ji Eum sepenuhnya menyadari keberadaan Moon Seo Ha dan berusaha mendekatinya kembali dengan penuh kasih sayang.
21. Arthdal Chronicles (2023)

Genre: | Fantasi, sejarah, romansa |
Tahun rilis: | 2023 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Jang Dong-Gun, Lee Joon-Gi, Shin Se-Kyung, Kim Ok-Vin, Lee Joon-Gi |
Platform tayang: | tvN |
Musim kedua dari drama Arthdal Chronicles telah lama ditunggu-tunggu oleh para penggemar. Drama ini akan hadir dengan wajah baru untuk karakter Eun Seom dan Tan Ya, yang sebelumnya diperankan oleh Song Joong Ki dan Kim Ji Won.
Kini, karakter utama tersebut dimainkan oleh Lee Joon Gi dan Shin Se Kyung di musim keduanya yang tayang pada tahun 2023. Di musim ini, Arthdal Chronicles 2 akan mengisahkan berbagai peristiwa yang terjadi 8 tahun setelah cerita di musim pertama.
22. Queen of Tears (2024)

Genre: | Romansa, komedi, kehidupan, bisnis |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Kim Ji Won, Kim Soo Hyun |
Platform tayang: | tvN |
Drama Korea tvN dengan rating tertinggi adalah Queen of Tears, yang berhasil mengalahkan Crash Landing on You. Pemeran drama ini adalah oleh Kim Ji Won dan Kim Soo Hyun, dan mengisahkan kehidupan pasangan suami-istri yang berasal dari latar belakang yang berbeda, penuh dengan konflik dan gejolak.
Hong Hae In (Kim Ji Won) adalah putri dari keluarga kaya yang mengelola Queens Group. Dia menikah dengan Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun), seorang lulusan hukum dari Universitas Seoul yang berasal dari latar belakang desa. Sayangnya, hubungan mereka semakin memburuk setelah menghadapi berbagai masalah yang datang silih berganti.
23. Someday Wise Resident Life (2024)

Genre: | Medis, komedi, kehidupan |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Go Youn Jung, Shin Shi Ah, Han Ye Ji, Kang Yoo Seok, Jung Joon Won |
Platform tayang: | tvN |
Someday Wise Resident Life adalah sebuah spin-off dari drama yang sangat terkenal, Hospital Playlist. Drama ini disutradarai oleh Lee Min Soo, yang sebelumnya menggarap Heartbeat, sementara naskahnya yang Kim Song Hee tulis. Sutradara Shin Won Ho dan penulis Lee Woo Jung, yang juga terlibat dalam Hospital Playlist, akan berperan sebagai kreator untuk spin-off ini.
24. Wedding Impossible (2024)

Genre: | Romansa, kehidupan, bisnis |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Jeon Jong Seo, Moon Sang Min |
Platform tayang: | tvN, TVING |
Wedding Impossible adalah sebuah drama romantis dari webtoon terkenal dengan judul yang sama. Cerita ini berfokus pada Ah Jeong (Jeon Jong Seo), seorang aktris berbakat yang sayangnya masih belum dikenal luas. Suatu ketika, ia memilih untuk berpura-pura menikahi pacarnya.
Namun, rencana pernikahan ini mendapat penolakan dari iparnya, Lee Ji Han (Moon Sang Min), yang merupakan bagian dari generasi ketiga keluarga konglomerat dan sedang menyembunyikan identitas aslinya.
25. Carry Sun Jae and Run (2024)

Genre: | Romansa, kehidupan |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 12 |
Pemeran: | Byun Woo Seok |
Platform tayang: | tvN |
Carry Sun Jae and Run adalah sebuah drama yang diambil dari webtoon terkenal berjudul Tomorrow’s Best karya Kim Bbang. Cerita ini akan mengikuti perjalanan Ryu Sun Jae (Byun Woo Seok), seorang bintang terkenal yang memiliki segalanya, mulai dari wajah tampan hingga bakat luar biasa. Namun, sayangnya, dia meninggal di usia yang sangat muda.
26. Captivating the King (2024)

Genre: | Sejarah, kerajaan, romansa |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Jo Jung Suk, Shin Se Kyung |
Platform tayang: | tvN |
Captivating the King, menjadi drama pembuka tvN di tahun 2024 dan tayang perdana pada 21 Januari. Drama ini mengisahkan cinta yang gelap di era Joseon, antara Raja Lee In (Jo Jung Suk) dan seorang mata-mata bernama Kang Hae Soo (Shin Se Kyung).
Proyek ini merupakan hasil kolaborasi antara sutradara Jo Nam Guk, yang terkenal lewat The Model Detective, dan penulis naskah Kim Sun Deok, yang sebelumnya menulis The Crowned Clown.
27. Marry My Husband (2024)

Genre: | Perselingkuhan, keluarga, bisnis |
Tahun rilis: | 2024 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Park Min Young, Lee Yi Kyung |
Platform tayang: | tvN |
Dalam drama Korea Marry My Husband, Park Min Young berperan sebagai seorang wanita yang sangat sabar. Ia adalah tulang punggung keluarga, sementara suaminya tidak bekerja dan terjebak dalam utang. Tak lama kemudian, dia menerima diagnosis menderita kanker.
Lawan main Lee Yi Kyung dalam drama Korea Marry My Husband akan membuat penonton merasa marah. Ia berperan sebagai suami Park Min Young yang berselingkuh dengan sahabat istrinya. Bahkan, ia merencanakan untuk memanfaatkan uang asuransi yang akan ia terima setelah istrinya meninggal.
28. Crash Landing on You (2019)

Genre: | Militer, komedi, romansa |
Tahun rilis: | 2019 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Hyun Bin, Son Ye Jin, Seo Ji Hye, Kim Jung Hyun |
Platform tayang: | tvN, Netflix |
Drama populer Crash Landing on You, tayang pada tahun 2019. Mengisahkan tentang seorang pengusaha dari Seoul yang terjebak di Korea Utara.
Selama masa tinggalnya di Pyongyang, ia tinggal bersama seorang kapten militer yang berperan penting dalam membantunya untuk kembali ke Korea Selatan.
29. Hometown Cha-Cha-Cha (2021)

Genre: | Romansa, komedi, kehidupan, medis |
Tahun rilis: | 2021 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Shin Min Ah, Kim Seon Ho, Lee Sang Yi |
Platform tayang: | tvN, Netflix |
Cerita drama ini, berfokus pada Yoon Hye Jin, seorang dokter gigi yang diperankan oleh Shin Min Ah. Ia mengambil langkah besar, dengan pindah ke Desa Gongjin untuk membuka praktik klinik baru. Hye Jin, adalah seorang wanita yang berasal dari lingkungan perkotaan.
Sehingga, cara pandangnya sangat berbeda dari penduduk desa yang lebih tradisional. Sementara itu, ada Hong Du Sik (Kim Seon Ho). Ia adalah seorang pria yang tidak memiliki pekerjaan tetap dan tinggal di Desa Gongjin.
Masyarakat desa, mengenalnya dengan sebutan Kepala Hong karena kepiawaiannya dalam banyak hal. Meskipun tidak memiliki pekerjaan resmi, ia tampak selalu aktif. Ia juga, terlihat bergerak di berbagai tempat di desa, menunjukkan sikap yang sangat proaktif.
30. Guardian: The Lonely and Great God (2016)

Genre: | Romansa, fantasi, kehidupan |
Tahun rilis: | 2016 |
Jumlah episode: | 16 |
Pemeran: | Gong Yoo, Kim Go Eun, Lee Dong Wook, Yoo In Na, Yook Sung Jae |
Platform tayang: | tvN, Viu |
Cerita drama ini, merupakan sebuah drama fantasi yang mengikuti kisah seorang jenderal perang dari zaman Dinasti Goryeo. Namun, i terjebak dalam kutukan menjadi makhluk abadi, yang terkenal sebagai Goblin.
Untuk mengakhiri hidupnya dan bebas dari kutukan tersebut, ia harus menemukan seorang pengantin yang memiliki kemampuan untuk menarik pedang yang tertancap di tubuhnya. Pengantin yang ditakdirkan untuknya adalah Ji Eun Tak. Ji Eun Tak, adalah seorang siswa sekolah menengah atas yang optimis dan penuh semangat, yang takdirnya terjalin erat dengan jenderal tersebut.
Nah, itulah rekomendasi drama Korea terbaik yang tayang di tvN. Drama-drama tersebut, bisa kalian jadikan pilihan hiburan di rumah. Selamat menyaksikan setiap alur ceritanya!
Baca juga: