Dengan semakin meningkatnya popularitas, drama Thailand kini banyak dijadikan pilihan sebagai salah satu bentuk hiburan yang populer. Bagi kalian yang menyukai serial Thailand, daftar drama Thailand di Netflix 2024 berikut ini akan menawarkan berbagai konten yang menarik dan menghibur.
Dari kisah cinta yang mengharukan hingga narasi misteri yang penuh ketegangan, Thailand telah menetapkan tolok ukur baru dalam industri produksi televisi global. Berikut ini akan membahas beberapa serial Thailand di Netflix tahun 2024 yang berhasil menarik minat pemirsa.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Drama Thailand Terbaru 2024, Wajib Ditonton!
Drama Thailand Tayang di Netflix 2024
Drama Thailand menawarkan berbagai genre yang siap menghibur penontonnya. Dari komedi romantis, horor, fiksi ilmiah, hingga thriller, berikut adalah daftar judul-judulnya.
1. Blondie In An Ancient Time

Pertama, serial Netflix Thailand 2024 ini mengisahkan seorang wanita yang tiba-tiba terlempar ke abad kesembilan belas melalui sebuah ponsel misterius. Di sana, ia yang merupakan seorang pengusaha terpaksa menghadapi penipuan yang membuatnya menjadi seorang budak.
Ia berusaha mencari jalan untuk kembali ke masa sekarang sambil menghadapi berbagai tantangan besar dalam upaya bertahan hidup dan menjaga identitasnya di tengah era yang sangat berbeda.
2. Doctor Climax

Serial Doctor Climax menambah variasi genre dan narasi dalam deretan serial Thailand di Netflix di tahun 2024. Dengan mengangkat tema seksual, Doctor Climax salah satu serial Thailand yang berani untuk mengangkat isu-isu sosial yang baru dan unik bagi para penontonnya.
Doctor Climax adalah serial dengan bintang aktor veteran Thailand, Ter Chantavit, yang mengisahkan seorang dokter konsultasi seks di Thailand pada tahun 70-an. Serial ini juga menampilkan Praew Chermawee, Ton Tonhon, dan Goy Arachapon.
3. Ready, Set, Love

Selanjutnya, drama Thailand Ready, Set, Love berlatar di dunia paralel, di mana pandemi misterius menyebabkan jumlah bayi perempuan melebihi bayi laki-laki.
Di sebuah acara pemerintah bernama Ready, Set, Love, laki-laki dipandang sebagai “harta nasional.” Saat Day bergabung dalam kompetisi tersebut, ia bertemu dengan Son, seorang pria yang terkenal. Hubungan cinta mereka berkembang dan mengungkap sebuah konspirasi yang dapat membahayakan dunia.
4. Master of The House

Setelah mencapai ketenaran lewat film The Medium, Yada Narilya akan muncul dalam serial Netflix berjudul สืบสันดาน (Master of the House) pada tahun 2024. Serial ini mengusung tema keluarga dengan genre thriller dan akan mengisahkan tentang persaingan untuk mendapatkan harta warisan.
Dengan berbagai kejutan plot dan momen yang mendebarkan, สืบสันดาน (Master of the House) mengisahkan kematian misterius seorang kepala keluarga yang memiliki usaha di bidang berlian. Pertarungan sengit untuk mendapatkan warisan pun berlangsung antara para ahli waris dan seorang pembantu yang merupakan istri muda dari kepala keluarga itu.
5. Love Lesson

Love Lesson 010 menceritakan tentang Non, seorang pria yang terkenal sebagai penggila wanita dan suka melakukan one night stand, meskipun ia sudah memiliki hubungan dengan Kanta.
Kanta memergoki Non bersenang-senang dengan perempuan lain, yang menyebabkan mereka bertengkar. Dalam kemarahannya, Kanta mengutuk Non, dan kutukan itu menjadi kenyataan, membuat Non mengalami impotensi dan tidak bisa lagi bermain dengan perempuan.
Baca Juga: 13 Drama BL Thailand yang Seru, Sayang Untuk Dilewatkan
6. Bangkok Breaking

Selanjutnya, Bangkok Breaking: ฝ่านรกเมืองเทวด adalah spin-off dari serial Bangkok Breaking: มหานครเมืองลวง yang telah tayang pada 2021, dan merupakan satu-satunya film Thailand yang akan tayang di Netflix pada 2024.
Film action dan thriller “Bangkok Breaking: ฝ่านรกเมืองเทวด” menampilkan Weir Sukollawat sebagai pemeran utama dan Mind 4EVE sebagai pemeran pendukung. Dengan adegan yang lebih intens dan menegangkan, film ini wajib ditonton bagi penggemar serialnya.
7. The Believers

Selanjutnya, drama The Believers bercerita tentang tiga pengusaha muda yang penuh ambisi, yang menghadapi berbagai rintangan setelah usaha startup mereka mengalami kegagalan dan terjebak dalam utang yang besar. Di tengah keputusasaan, mereka menemukan sebuah kesempatan yang tidak terduga.
Mereka memanfaatkan kepercayaan agama untuk menipu masyarakat demi keuntungan finansial cepat, namun semakin terjebak dalam kebohongan, mereka mulai merasakan dampak moral dan konsekuensi dari tindakan mereka.
8. Don’t Come Home

Kisah penuh misteri yang dipenuhi dengan momen-momen menakutkan akan diperlihatkan dalam seri berjudul อย่ากลับบ้าน (Don’t Come Home). Ini merupakan serial horor orisinal kedua dari Thailand yang akan tayang di Netflix pada tahun 2024.
Dibintangi oleh aktris terkenal Nune Woranuch dan Pear Pitchapa, film Don’t Come Home mengisahkan seorang ibu yang mengunjungi sebuah rumah misterius bersama putrinya. Dalam perjalanan mereka, berbagai peristiwa aneh yang berbahaya mulai mengancam nyawa mereka.
9. Tomorrow and I

Tomorrow and I adalah serial Thailand bertema sci-fi yang menggambarkan sebuah kota dengan teknologi canggih. Setiap episode akan mengeksplorasi berbagai cara untuk menghidupkan kembali orang-orang dari kematian, termasuk melalui kloning dan penggunaan robot seks yang pintar.
10. Tuesday Khumpong: Extreme

Terakhir, serial horor Thailand “อังคารคลุมโปง : เอ็กซ์ตรีม (Tuesday Khumpong: Extreme)” akan tayang di Netflix pada 2024. Dibintangi oleh aktris muda seperti Cherpang Areekul, Music Praew, dan Pat Chayanit, serial ini diangkat dari kisah nyata.
Menariknya, serial horor berjudul อังคารคลุมโปง : เอ็กซ์ตรีม (Tuesday Khumpong: Extreme) akan terdiri dari delapan episode dan disutradarai oleh delapan sutradara terkenal dari Thailand. Serial ini mengadaptasi dari cerita dalam sebuah program radio populer di negara tersebut.
Itulah 10 drama Thailand terbaru 2024 yang tayang di platform Netflix. Semoga membantu!
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Death Whisperer, Film Horor Thailand