TVBerita TVMCU

Maria Hill Secret Invasion, Jadi Apa Benar-Benar Tewas?

Maria Hill Secret Invasion (2023). Jadi apakah ia memang benar-benar tewas di episode pertamanya? Langsung simak nih ya!

Maria Hill Secret Invasion (2023). Jadi apakah ia memang benar-benar tewas di episode pertamanya? Langsung simak nih ya!

Sebelum memulai seluruh pembahasan ini, gue hanya ingin mengingatkan kalau artikel ini mengandung SPOILER dari episode 2 seri Secret Invasion. Jadi yang belum nonton, berhati-hatilah!

Maria Hill Secret Invasion

Oke, jadi seperti yang kita ketahui di episode pertama Secret Invasion minggu lalu, ending serinya menampilkan mantan agen sekaligus deputy director S.H.I.E.LD favorit, Maria Hill (Cobie Smulders), tewas.

Ia tewas ditembak oleh villain utama serinya, Gravik (Kingsley Ben-Adir). Nah ketika melihat ini, seperti di argumen yang gue tuliskan di salah satu artikel Dafunda kemarin, tak ayal gue pribadi menajdi bertanya. Apakah Maria Hill di Secret Invasion memang benar-benar tewas?

Dan akhirnya pertanyaan tersebut kurang lebihnya, terjawab di episode 2 serinya yang tayang pada tanggal 28 Juni 2023 di Disney+ Hotstar.

Maria Hill Tewas

maria hill secret invasion
Juliet Stevenson sebagai Elizabeth Hill (Marvel Studios)

Ya jadi seperti yang diperlihatkan di salah satu adegan awalnya, terkonfirmasi kalau Hill memang tewas dari tembakan jarak dekat Gravik.

Jasad Maria lantas dimasukkan ke dalam peti dan diberikan treatment pemakaman ala militer. Lalu setelahnya kita untuk pertama kalinya melihat sosok ibunda Maria, Juliet Hill. Ia lantas melakukan percakapan dengan Nick Fury (Samuel L. Jackson) yang menghadiri pemakamannya.

Dari pembicaraannya, Juliet menanyakan ke Fury bagaimana putri tercintanya bisa tewas, dan apakah ketika tewas Fury juga berada di lokasi. Singkat kata, setelah mengetahui jawabannya, Juliet meminta ke Fury agar pada esensinya ia bisa membalaskan kematian Maria.

The Marvels

Maria Hill Secret Invasion
Wikipedia/Cobie Smulders

Nah sekali lagi, jika kita menyaksikan episodenya dan berdasarkan keterangan di atas, maka memang bisa kita pastikan banget kalau Hill memang sudah 100% tewas.

TAPI coba kamu lihat screenshot penyerta di atas yang diambil dari halaman Wikipedia Smulders. Ya seperti yang kamu lihat, proyek film layar lebar Smulders selanjutnya adalah film MCU The Marvels. Yang mana filmnya dijadwalkan rilis pada tanggal 10 November, 2023.

maria hill secret invasion
IMDB/Cobie Smulders

Nah tapi coba deh kamu lihat screenshot selanjutnya di atas. Screenshot tersebut diambil dari halaman IMDB Smulders.

Dan seperti kita lihat di menu upcoming alias proyek akting selanjutnya yang akan dilakoni Smulders hanya ada 2. Pertama seri Secret Invasion yang kini sedang berlangsung, kedua adalah film rom-com Cupid & Me yang kini sedang menjalani proses syuting.

THAT’S IT! Nah melihat perbedaan dari halaman Wikipedia dan IMDB-nya tersebut, tak ayal kita pun kembali bertanya: “Jadi apakah ini tandanya Maria Hill benar-benar sudah tewas atau memang masih hidup?

Well begini saja deh, untuk lebih pastinya mari kita tunggu dan lihat saja lagi di sisa 4 episode Secret Invasion dan juga film The Marvels di bulan November mendatang. Kalau menurutmu sendiri bagaimana nih?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks