Berita TVTV

Netflix Konfirmasi Castlevania S4 Bakal Dibuat

Di tengah wabah penyakit Coronavirus yang mematikan ini, banyak sudah studio atau perusahaan film yang melakukan penundaan untuk proyek yang sedang mereka kembangkan. Bahkan ada juga yang sampai merelakan filmnya diundur untuk menunggu waktu yang lebih baik lagi. Salah satu layanan streaming terbesar, Netflix juga melakukan hal demikian. Mereka menunda produksi salah satu franchise anyar mereka, Stranger Things S4.

Tapi di balik setiap kabar buruk, pasti bakal ada kabar baiknya. Netflix akhirnya mengumumkan bahwa mereka akan mengerjakan serial animasi populer, Castlevania S4. Bagaimana pengumuman resminya? Ayo cek ulasannya di bawah ini.

Diumumkan Lewat Twitter

Netflix hari ini mengumumkan bahwa Castlevania akan kembali untuk musim keempatnya. Serial ini merupakan adaptasi dari seri video game populer dengan nama yang sama, tetapi ceritanya dari dari game. Selama tiga musim terakhir, mereka telah memperkenalkan banyak penggemar baru ke alam semesta Castlevania.

Pengumuman ini disampaikan lewat akun Twitter resmi Netflix, dengan memberikan gif dari Sir Mirror, sebuah cermin dalam seri ini yang bisa menunjukkan lokasi apapun. Nah, saat penggemar menekan tombol putar dari GIF ini, penggemar bisa melihat tulis “Season Four Is Coming.”

Sir Mirror sendiri memainkan peran besar di musim terbaru Castlevania, yang mulai bisa streaming di Netflix bulan ini, jadi masuk akal bahwa itu akan terlibat dalam peluncuran musim berikutnya.

Seri yang Populer

Castlevania Seri Netflix Populer
Castlevania Seri Netflix Populer | Netflix

Castlevania sendiri pertama kali dibuatkan menjadi animasi pada tahun 2017. Melihat antusiasme dari penonton, akhirnya Castlevania dibuatkan hingga 3 season. Menurut data yang kami dapatkan, sampai season 2 jumlah penonton sudah mencapai lebih dari 30 juta. Ditambah musim ketiga yang baru saja dirilis, ada kemungkinan penonton dari seri ini akan meningkat tajam.

Ditambah pengumuman untuk season 4 ini, sepertinya Netflix akan terus membuat adaptasi video game berjaya di layar kaca. Bagaimana menurut mu tentang kabar baik yang satu ini? Apakah kamu salah satu penggemar Castlevania? Udah nonton season terbarunya belum? Jangan lupa komen di bawah ya.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks