Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
TVBerita TVTV List

Daftar Pemenang Emmy Awards ke-76 (2024), Shogun Berjaya

Berikut adalah daftar lengkap pemenang Emmy Awards edisi ke-76 tahun 2024. Selain Shogun, The Bear juga memborong banyak piala.

Daftar lengkap pemenang Emmy Awards ke-76 tahun 2024 telah diumumkan, menyoroti para bintang TV terbaik dan terkemuka. Acara tersebut dipandu oleh pasangan ayah dan anak, Eugene dan Dan Levy, yang menyajikan monolog penuh dengan lelucon lucu satu sama lain serta reuni keluarga Schitt’s Creek.

Emmy Awards 2024 kembali terselenggara pada bulan September setiap tahunnya. Untuk edisi ke-76 ini, acara tersebut berlangsung di Peacock Theater yang terletak di Los Angeles, California, Amerika Serikat. Berbagai serial dari berbagai genre berkesempatan untuk meraih piala Emmy dari total 25 nominasi yang ada.

1. Serial Shogun Mendominasi

Emmy Awards Shogun
Image: televisionacad

Serial Shogun meraih kesuksesan di Emmy Awards 2024. Serial ini berhasil memenangkan 18 penghargaan dari keseluruhan nominasi yang ada. Di antara penghargaan tersebut termasuk Serial Drama Terbaik, Aktor Terbaik dalam Serial Drama, Aktris Terbaik dalam Serial Drama, serta Penyutradaraan Terbaik untuk Serial Drama.

Di sisi lain, serial The Bear yang mendapatkan 23 nominasi berhasil memenangkan 11 penghargaan di Emmy Awards 2024. Salah satu prestasi yang diraih oleh “The Bear” adalah kategori Penyutradaraan Terbaik dalam Serial Komedi.

Serial Baby Reindeer yang tayang di Netflix berhasil memenangkan penghargaan Emmy Awards. Mereka mendapatkan kemenangan di kategori Limited or Anthology Series. Selain itu, para aktornya, Richard Gard dan Jessica Gunning, juga meraih penghargaan.

Richard Gadd meraih kemenangan sebagai Aktor Utama dalam Seri Terbatas atau Film Antologi. Di sisi lain, Jessica Gunning mendapatkan penghargaan untuk Aktris Pendukung dalam Seri Terbatas atau Film Antologi. Berikut adalah daftar lengkap pemenang Emmy Awards 2024.

Baca Juga:

2. Daftar Pemenang Emmy Awards 2024

Pemenang Emmy Awards 2024
Image: televisionacad
  1. Outstanding Comedy Series: Hacks
  2. Outstanding Drama Series: Shogun
  3. Outstanding Limited or Anthology Series: Baby Reindeer
  4. Outstanding Reality Competition Program: The Traitors
  5. Outstanding Talk Series: The Daily Show
  6. Outstanding Scripted Variety Series: Last Week Tonight with John Oliver
  7. Outstanding Lead Actor in a Comedy Series: Jeremy Allen White – The Bear
  8. Outstanding Lead Actress in a Comedy Series: Jean Smart – Hacks
  9. Outstanding Lead Actor in a Drama Series: Hiroyuki Sanada – Shōgun
  10. Outstanding Lead Actress in a Drama Series: Anna Sawai – Shōgun
  11. Outstanding Lead Actor in a Limited or Anthology Series or Movie: Richard Gadd, “Baby Reindeer”
  12. Outstanding Lead Actress in a Limited or Anthology Series or Movie: Jodie Foster – True Detective: Night Country
  13. Outstanding Supporting Actor in a Comedy Series: Ebon Moss-Bachrach – The Bear
  14. Outstanding Supporting Actress in a Comedy Series: Liza Colón-Zayas – The Bear
  15. Outstanding Supporting Actor in a Drama Series: Billy Crudup – The Morning Show
  16. Outstanding Supporting Actress in a Drama Series: Elizabeth Debicki – The Crown
  17. Outstanding Supporting Actor in a Limited or Anthology Series or Movie: Lamorne Morris – Fargo
  18. Outstanding Supporting Actress in a Limited or Anthology Series or Movie: Jessica Gunning – Baby Reindeer
  19. Outstanding Directing for a Comedy Series: The Bear: “Fishes” – Christopher Storer
  20. Outstanding Directing for a Drama Series: “Shōgun,” Frederick E.O. Toye (episode: “Crimson Sky”)
  21. Outstanding Directing for a Limited or Anthology Series or Movie: Ripley – Steven Zaillian
  22. Outstanding Writing for a Comedy Series: Hacks: “Bulletproof” – Lucia Aniello, Paul W. Downs, dan Jen Statsky
  23. Outstanding Writing for a Drama Series: Slow Horses: “Negotiating with Tigers” – Will Smith
  24. Outstanding Writing for a Limited or Anthology Series or Movie: Baby Reindeer – Richard Gadd
  25. Outstanding Writing for a Variety Special: Alex Edelman: Just for Us – Alex Edelman

Acara Emmy 2024 ini sangat dinanti-nantikan, menghadirkan banyak kejutan serta kemenangan dari berbagai serial terkenal di dunia.

Salah satu hal menarik mengenai Emmy Awards ke-76 adalah bahwa ini merupakan acara Emmy kedua yang diadakan pada tahun 2024. Sebelumnya, Emmy Awards ke-75 juga berlangsung pada Januari 2024, padahal seharusnya terselenggara pada September 2023.

Penundaan jadwal ini karena aksi mogok yang dilakukan oleh penulis dan aktor Hollywood akibat tidak tercapainya kesepakatan antara serikat pekerja dan asosiasi studio mengenai UMR Hollywood 2023.

Kalau orang lain bisa, yaudah dia aja.

Related Posts