Ternyata Sadie Sink (Fear Street) awalnya bukanlah sosok aktris yang dipertimbangkan untuk memerankan Max Mayfield di seri Stranger Things (2016-sekarang).
Tak memungkiri bahwa semenjak debut di musim keduanya pada tahun 2017. Karakter gadis remaja 80an, Max Mayfield, langsung menjadi karakter yang mencuri perhatian. Bahkan pada dua musim selanjutnya, karakter ini menjadi bagian yang sangat integral terhadap plot-nya.
Spesifiknya lagi, pada musim ketiga, kakak tiri laki-lakinya, Billy Hargrove (Dacre Montgomery) menjadi host utama dari Mind Flyer.
Namun pada akhirnya, Billy pun tewas oleh Mind Flyer setelah ia mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan Max beserta geng Eleven (Millie Bobby Brown). Dan juga tentunya, untuk menyelamatkan seluruh kota Hawkins.
Dan tentunya pada musim keempat yang tayang pada tanggal 27 Mei dan 1 Juli 2022 lalu. Sosok Max menjadi karakter sentral setelah ia menjadi salah satu target kematian dari villain musimnya, Vecna (Jamie Campbell Bower).
Nah kekerenan dan juga alasan mengapa karakter ini menjadi begitu disukai fans bukan hanya semata karena pengembangan karakternya saja. Tapi juga karena kharisma dan juga penampilan menakjubkan dari Sink.
Bisa kita pastikan kalau bukan Sink yang memerankan karakternya. Mungkin karakter Max gak akan sesukses sekarang ini. Akan tetapi tahu gak sih guys? Ternyata hal ini hampir kejadian loh!
Dianggap Terlalu Tua
Spesifiknya, ternyata awalnya Sadie Sink bukanlah pilihan awal untuk memerankan Max di Stranger Things. Hal ini terlansir langsung dari aktris 20 tahun ini beberapa waktu yang lalu ketika melakukan sesi wawancara dengan Fashion Magazine.
Jadi menurut Sink. Awalnya tim casting seri ini spesifiknya lagi, casting director, ragu banget untuk men-cast Sink sebagai Max. Alasannya, aktris asal Brenham, Texas, A.S. ini dianggap kelewat tua untuk perannya ini. Padahal kala itu, ia masih berusia 14 tahun.
Namun bukannya sakit hati. Sink terus-menerus memohon-mohon agar ia terus diberikan materi-materi naskah serinya. Kegigihan aktris yang juga tampil dalam film pendek, All Too Well: The Short Film milik Taylor Swift (2021) ini, nyatanya berbuah baik.
Pasalnya seperti kita ketahui, pada akhirnya Sadie Sink berhasil mendapatkan peran Max Mayfield di seri Stranger Things. Lalu kitapun bertanya lagi, mengapa Sink begitu gigih banget untuk bisa mendapatkan peran Max ini?
Well, simpelnya Sink merasa yakin banget kalau peran Max adalah untuknya. Pokoknya ia merasa yakin banget bisa menghidupkan karakter ini. Dan yap, keyakinannya ini terbukti banget bukan?
Nah sekarang, bagaimana nih pendapatmu setelah mengetahui fakta unik dari Sadie Sink dengan peran Max Mayfield di seri Stranger Things ini?