Drama China When Destiny Brings the Demon, menghadirkan sinopsis cerita tentang perjalanan cinta mendalam antara Sima Jiao dan Liao Ting Yan yang melintasi tiga dunia yang berbeda. Drama tersebut, berawal dari sebuah novel berjudul Xiang Shi Zu Xian Shang Xian Yu karya Fu Hua.
Bersama arahan sutradara Wen De Guang, serial ini menghadirkan kisah yang kaya akan konflik dan emosi. Dalam proyek ini, Chen Fei Yu dan Wang Ying Lu memerankan karakter utama, membawa kehidupan ke dalam cerita yang penuh nuansa.
When Destiny Brings the Demon, menyajikan sebuah narasi yang menarik dan menyentuh hati penonton. Serial ini, adalah penampilan kedua Chen Fei Yu di tahun 2025, setelah sebelumnya memenangkan perhatian luas melalui film Eat Run Love yang dibintanginya bersama Sabrina Zhuang.
Berikut kami sajikan informasi sinopsis, daftar pemain, dan jadwal tayangnya.
Sinopsis Drama China When Destiny Brings the Demon

Serial terbaru dari China ini, menampilkan sosok Sima Jiao (Arthur Chen). Setelah Interaksi dengan Sima Jiao, sosok dari Gengchen Immortal Mansion yang telah lama terkurung di pegunungan selama lima abad.
Liao Tingyan (Wang Ying Lu), tiba-tiba muncul di dunia keabadian perlahan-lahan mengatasi sifat pasif dan keinginannya yang jauh dari ambisi. Pada awalnya, ia tampak sebagai sosok yang pasif dan tidak menunjukkan keinginan kuat.
Tetapi seiring waktu, Liao mulai membimbing Sima Jiao menuju transformasi pribadi yang lebih baik. Ia berupaya secara bertahap, mengubah dirinya sendiri, melalui perjalanan yang penuh tantangan dan pembelajaran.
Sepanjang perjalanan tersebut, keduanya mengalami hubungan yang penuh warna. Keterlibatan yang penuh rasa cinta, sekaligus ketegangan dan konflik. Sehingga, membangun sebuah kisah cinta dan antagonisme yang mendalam.
Mereka terjun ke dalam sebuah cerita yang melintasi tiga dunia. Dunia para dewa, dunia iblis, dan dunia manusia, cinta mereka tumbuh dan berkembang. Pada akhirnya, mereka memutuskan untuk mempertahankan hubungan asmara dan menjaga kedamaian di ketiga alam.
Daftar Pemain dan Jadwal Tayang

Dalam drama China When Destiny Brings The Demon, kita akan menyaksikan penampilan dari sejumlah tokoh dan pemeran utama yang memegang peran penting dalam membentuk cerita. Mereka, akan menghidupkan alur cerita melalui interaksi yang menegangkan.
Berikut informasi mengenai daftar para pemain dan karakter yang akan mereka perankan.
- Arthur Chen memerankan karakter Sima Jiao
- Wang Ying Lu memerankan karakter Liao Ting Yan
- Wang Yi Ting memerankan karakter Ye Ling / Hong Luo
- Gao Han memerankan karakter Hei Nian Ju
- Wu Yu Heng memerankan karakter Feng Qi
- Wang Ya Jia memerankan karakter Zhi Ming
When Destiny Brings the Demon, merupakan serial drama yang akan mengudara di platform Youku mulai tanggal 14 Agustus 2025. Mengusung sebanyak 40 episode dengan durasi sekitar 45 menit setiap episodenya, serial ini menampilkan kualitas produksi yang tinggi.
Keunggulan visual, seperti efek dunia dewa dan iblis menjadi daya tarik utama yang menambah suasana magis dan keindahan cerita. Diproduksi langsung oleh Youku, karya ini menjanjikan pengalaman menonton yang penuh imajinasi dan keajaiban visual.
Demikian informasi mengenai sinopsis, daftar pemain, dan jadwal tayang drama China terbaru berjudul When Destiny Brings the Demon. Jangan lupa saksikan setiap tayangan episodenya!
Baca juga: