Usai penayangan lengkap delapan episode di Netflix, drama Korea The Trauma Code: Heroes on Call berpotensi mendapatkan season 2. Informasi ini disampaikan oleh penulis webtoon Trauma Center: Golden Hour, Lee Nak Joon.
Lee Nak Joon menjadi bintang tamu di program radio YTN NewsFM, di mana ia membahas drama adaptasi novelnya yang dibintangi oleh Ju Ji Hoon. Dalam The Trauma Code: Heroes on Call, ia menyampaikan pentingnya menghargai kehidupan dan perlunya investasi dalam perawatan trauma di Korea Selatan.
Lee Nak Jun, yang juga seorang dokter, selanjutnya mengulas karakter Baek Kang Hyuk yang dimainkan oleh Ju Ji Hoon. Ia menghubungkan karakter tersebut dengan sosok nyata, yakni seorang dokter bernama Lee Guk Jong, yang terkenal karena keterlibatannya dalam perawatan pasien trauma.
Baca Juga: Sinopsis The Trauma Code: Heroes on Call, Drakor Medis Terbaru
Kemungkinan The Trauma Code: Heroes on Call Season 2
Lee Nak Joon menyatakan bahwa belum ada kepastian mengenai The Trauma Code: Heroes on Call season 2, karena keputusan ada di tangan Netflix. Namun, ia bersedia membagikan alur cerita jika musim kedua benar-benar perlu berlanjut.
Musim pertama berakhir dengan tim kecil yang bersiap untuk melakukan operasi besar, meskipun menghadapi berbagai masalah. Pengenalan helikopter yang beroperasi 24 jam sehari menimbulkan keluhan, termasuk dari pasien rumah sakit, sehingga mereka berencana melakukan kampanye opini publik untuk mengatasi situasi ini.
Lee Nak Joon menjelaskan bahwa dalam operasi trauma berbahaya, sering kali tidak dilakukan tes darah seperti pada operasi biasa, yang merupakan bagian dari tugas seorang dokter bedah trauma.
Baca Juga: 7 Fakta Menarik Drama Korea Medis The Trauma Code Heroes on CallBaca Juga:
Sekilas tentang The Trauma Code: Heroes on Call
Serial The Trauma Code: Heroes on Call merupakan adaptasi dari webtoon terkenal yang berjudul Trauma Center: Golden Hour. Cerita ini berfokus pada perjalanan seorang ahli trauma, Baek Kang Hyuk, yang mendirikan pusat trauma di sebuah rumah sakit universitas.
Walaupun tidak berasal dari universitas terkenal, Baek Kang Hyuk merupakan seorang ahli trauma yang cerdas dan memiliki daya tarik. Ia memulai karirnya sebagai traumatologis dengan membentuk tim khusus untuk menangani kasus trauma berat.
Kedatangan tim Baek Kang Hyuk di rumah sakit membawa dampak campur aduk. Meskipun mereka berhasil menyelamatkan banyak pasien, rumah sakit justru mengalami kerugian finansial. Ia sering terlibat konflik karena percaya pada tindakannya, berusaha menekankan pentingnya tim trauma sambil berhadapan dengan tantangan politik dan keuangan.
The Trauma Code: Heroes on Call telah tayang di Netflix dengan delapan episode dan langsung menjadi serial terpopuler. Penggemar kini menanti dengan antusias musim keduanya. Apakah kamu juga sangat menantikan drama Korea The Trauma Code season 2? kita tunggu berita selanjutnya.