Kejadian yang satu ini mungkin menjadi pembelajaran untuk kita para orangtua agar selalu mengawasi anak-anak kita agar hal ini tidak terjadi. Seperti yang terjadi di Dusun Cuwulang, Desa Daditunggal, Kecamatan Plos, Jombang, Jawa Timur.
Kepala bocah satu ini malah terjepit di antara dua tiang rumah tetangganya. Warga pun langsung heboh dan beramai-ramai untuk menyelematakan bocah tersebut.
Hati Hati yang punya Anak kecil, Awasi Klo bermain. Kepala Anak kecil terjepit tiang rumah di dusun cuwalang, Desa daditunggal, Kecamatan Ploso, Jombang,” bunyi caption akun @cctv_indonesia.
Tentu saja usaha para masyarakat tersebut berlansung secara dramatis. Diiringi isak tangis dari si bocah, proses pengeluarannya pun berlansung sekitar beberapa menit.
Tentu saja banyak netizen yang mempertanyakan bagaimana caranya kepala si bocah tersebut bisa tersangkut di tiang tersebut.