6. Joseph Mengele
Joseph Mengele adalah seorang yang berprofesi sebagai dokter. Mengele juga orang yang bertanggung jawab akan meninggalnya ratusan dan bahkan ribuan pria. Berkat aksinya itu, Mengele diberi julukan Angel of Death.
Ketika masih bekerja untuk Nazi, Mengele membunuh para buruh yang tidak lagi cock untuk diperkejakan. Ia juga menunjuk korban lain yang digunakan untuk sebagai bahan ekperimen medisnya yang tidak manusiawi. Dimana semua kelinci percobaannya itu berakhir dengan kematian yang menyedihkan.
7. Jeffrey Dahmer
Daftar psikopat terkenal kurang lengkap apabila tidak memasukan nama si kanibal, Jeffrey Dahmer. Pada masa hidupnya, Dahmer menangkap memperkosa dan bahkan membunuh sebanyak 15 pria muda. Semua korban Dahmer dimasukkan ke dalam kotak yang berisikan cairan asam.
Selain itu diketahui juga bahwa Dahmer melakukan tindakan kanibalisme dengan memakan daging dari para korbannya. Dahmer ditangkap oleh polisi yang memenukan sejumlah tulang manusia dan mayat di dalam rumahnya. Terbukti bersalah, Dahmer kemudian dihukum penjara selama umur hidupnya.
8. Bela Kiss
Bela Kiss adalah seoarang pria asal Hungaria yang dikenal sebagai salah satu psikopat paling terkenal di dunia sekaligus pembunuh berantai. Diperkirakan bahwa Kiss telah membunuh 24 wanita muda yang kebanyakan mati karena racun dan dicekik. Semua korbannya itu dimasukkan ke dalam drum besar. Kiss mengatakan pada orang sekitar bahwa drum tersebut berisi bensin yang akan digunakan untuk perang dunia I.
Aksi sadisnya tersebut diketahui setelah seorang detektif melakukan investigasi terhadap drum yang Kiss katakan berisi bensin tersebut. Setelah dibuka, ternyata drum tersebut berisikan mayat wanita yang mati dicekik. Pada drum lainnya ditemukan hal yang serupa yang tak kalah sadis. Kiss diketahui tidak pernah berhasil ditangkap. Namun beberapa saksi mengatakan bahwa mereka pernah melihat Kiss di beberapa tempat di dunia, salah satunya di New York Subway.
9. Gary M. Heidnik
Heidnik adalah seorang psikopat sadis yang menargetkan para perempuan sebagai korban kesadisannya. Di rumahnya, Heidnik mempunyai sebuah gudang bawah tanah yang biasa ia gunakan untuk mengurung para perempuan untuk yang kemudian disiksa.Diketahui bahwa Heidnik mengurung 6 orang perempuan muda di gudang tersebut. Para perempuan itu selalu disiksa di hadapan para korban lainnya.
Kesadisan Heidnik tidak hanya disitu saja, pada malam hari, perempuan itu dilempar ke parit yang telah diisi dengan benda tajam. Heidnik memberi makan mereka dengan makanan anjing, menyiimpan anggota tubuh mereka ke dalam lemari es dan melabelinya dengan tulisan makanan anjing. Setelah korbannya meninggal, Heidnik kemudian memasak kepala dan tulang rusuk mereka.
10. Adolf Hitler
Siapa orang di dunia ini yang tidak mengenal Adolf Hitler? Seorang psikopat dan juga pemimpin terburuk di dunia sepanjang masa, tidak ada hal buruk yang tidak pernah ia lakukan selama ia menjadi pemimpin Nazi. Dibawah kepemimpinan Hitler, Nazi menjadi satu-satunya partai yang berkuasa di Jerman saat itu.
Dengan kediktatorannya, Hitler dengan kejam menghabisi seluruh orang Yahudi di Jerman dan menciptakan orde baru dimana orde baru ini bertujuan untuk sebagai counter atas ketidakadilan yang ia lihat ketika masa perang dunia I.
Meskipiun dikenal sebagai pemimpin kejam dan seorang psikopat sadis, Hitler berhasil meningkatkan perekonomian Jerman dengan sangat cepat. Hitler beserta istrinya mengakhiri hidup mereka dengan cara bunuh diri pada tahun 1945 yang kemudian mayat keduanya dibakar. Hal tersebut dilakukan agar Hitler tidak ditangkap oleh pasukan musuh.