Free Fire selalu punya cara tersendiri untuk terus membuat komunitas para pemain setianya atau yang di sebut dengan survivors merasa puas dengan apa yang mereka berikan. Baik dengan cara melakukan update game secara berkala, merilis konten-konten baru seperti skin kostum karakter dan senjata. Dan tentu saja memperbarui event–event yang ada.
Ngomongin soal event di game Free Fire, pada akhir minggu pertama di tahun 2024 ini. Garena merilis event Bonus Top Up lainnya lagi. Dimana per tanggal 6 Januari ini event tersebut sudah tersedia pada dalam gamenya.
Apa saja hadiah-hadiah yang di hadirkan dalam event Bonus Top Up terbaru dalam game Free Fire ini? Tanpa berlama-lama lagi, langsung saja kita segera menuju ke pembahasannya sekarang juga.
Daftar Hadiah Event Bonus Top Up Terbaru
Bisa kalian lihat pada gambar di atas, Event Bonus Top Up terbaru ini menghadirkan dua hadiah utama yang bisa kalian klaim. Dimana hadiah biasanya adalah Diamond dengan jumlah yang beragam. Mulai dari 10 sampai 1000 Diamond. Dan hadiah paling terakhirnya adalah sebuah kendaraan Motorbike Urban Scooter.
Untuk jumlah minimum Top Up nya Event Bonus Top Up Free Fire kedua ini cukup fair. Dimana kalian bisa melakukan Top Up mulai dari 50 Diamond sampai 140 Diamond. Tidak seperti di event Bonus Top Up sebelumnya yang mana kalian perlu Top Up sampai 240 Diamond.
Event Bonus Top Up Free Fire kedua ini akan hadir selama seminggu ke depan. Yaitu di mulai pada hari ini (6 Januari 2024) hingga tanggal 12 Januari 2024 mendatang. Kalian bisa mencoba mendapatkan hadiah yang ada atau justru mengabaikannya. Karena event Bonus Top Up ini bukanlah event yang mempengaruhi progress dari akun kalian.
Nah, itulah tadi sedikit yang bisa kami bahas pada event Bonus Top Up terbaru yang hadir per hari ini. Bagi kalian sendiri, hadiah-hadiah di atas worth it enggak nih untuk di dapetin, survivors? Komen di bawah ya.