Android merupakan salah satu sistem operasi yang kini banyak digunakan oleh HP. Seiring berjalannya waktu tentunya android ini semakin populer, apalagi di kalangan orang yang suka bermain game. Karena sistem operasi menyediakan berbagai game termasuk game edukasi untuk anak-anak. Nah berbicara soal game edukasi anak, kali ini Dafunda ingin berbagi rekomendasi game edukasi anak android terbarik.
Sesuai dengan kategorinya, game edukasi merupakan game yang bisa menghibur anak-anak sekaligus memberi pelajaran. Dengan begitu anak-anak bisa terus belajar tanpa bosan karena adanya hiburan.
BACA JUGA:
- 10 Rekomendasi Game Musik Terbaik di Console Game
- 17 Rekomendasi Game Offline Android Perempuan Terbaik
- 15 Rekomendasi Game Petualangan Android Terbaik!
Berikut Rekomendasi Game Edukasi Anak Android Terbaik
Penasaran bukan rekomendasi game edukasi anak di Android apa saja yang akan kita bahas? Kalau begitu mari kita simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.
1. Khan Academy Kids

Game edukasi anak android yang pertama adalah Khan Academy Kids. Buat kalian yang belum tau, aplikasi ini mencakup ribuan kegiatan interaktif untuk balita, anak-anak prasekolah, dan taman kanak-kanak.
Di dalam aplikasi ini, anak-anak bisa belajar membaca, bahasa, menulis, matematika, perkembangan sosial-emosional, keterampilan pemecahan masalah, dan pengembangan motorik. Tentunya materi yang ada di aplikasi ini dikemas sedemikikian rupa supaya anak-anak betah.
2. Block! Hexa Puzzle

Game edukasi anak android selanjutnya adalah Block! Hexa Puzzle. Buat kalian yang tau belum, aplikasi ini merupakan game edukasi yang membuat anak-anak menyusun potongan balok warna-warni yang harus ditempatkan ditempatnya.
Nah tantangan dari game ini yaitu blok tersebut tidak bisa diputar, jadi sang anak-anak harus berfikir bagaimana caranya menyesuaikan blok tersebut dengan tempat yang sudah disediakan. Tentunya game ini membantu sang anak untuk berfikir.
3. Cooking Mama: Let’s Cook!

Game edukasi anak android berikutnya adalah Cooking Mama: Let’s Cook. Selain pembelajaran seperti menggambar, menghitung dan sebagainya, tentunya bakat minat terhadap anak-anak perlu.
Nah Cooking Mama: Let’s Cook ini merupakan game masak-masakan, mengetahui ini merupakan game memasak, tentunya cocok untuk anak perempuan. Namun anak laki-laki juga kalau memiliki minat dalam bidang memasak, bisa mencoba game ini.
4. Dr. Panda Town

Kemudian ada game Dr. Panda Town. Jadi aplikasi ini merupakan game edukasi untuk anak-anak yang ingin mengetahui tentang dunia luar. Soalnya game ini memiliki banyak permainan seperti melihat pekerjaan sebagai polisi, mengelola salon, dan mengunjungi berbagai tempat berbeda. Tentunya game ini sangat cocok untuk mengetahui minat terhadap anak.
5. Disney Coloring World

Game edukasi anak android selanjutnya yaitu Disney Coloring World. Sesuai dengan namanya game ini mengajak anak-anak untuk mewarnai berbagai karakter dari Disney dan Pixar.
Tentunya game ini bertujuan untuk mengasah kemampuan kreativitas anak dalam mewarnai. Bukan cuman asal mewarnai saja, tapi aplikasi ini memiliki fitur seperti pilihan alat untuk mewarnai.
6. Kids Preschool

Game edukasi anak android berikutnya yaitu Kids Preschool. Jadi aplikasi ini merupakan game edukasi khusus untuk anak usia di bawah 8 tahun di Android sebagai sarana untuk mendukung perkembangan anak.
Tentunya aplikasi game ini memiliki banyak fitur sehingga anak tidak bosan memainkan game ini, fiturnya itu adalah memainkan piano, menyelesaikan puzzle, mewarnai, menghitung sampai membaca.
7. Safety for Kid

Kemudian ada Safety for Kid. Aplikasi yang satu ini merupakan salah satu game edukasi yang terbilang cukup unik. Soalnya game ini menghadirkan banyak kehidupan untuk mengantisipasi bila terjadinya insiden yang tidak terduga.
Aplikasi ini menyediakan berbagai insiden lengkap dengan respon yang harus anak pilih. Contoh situasi yang ada di dalam game ini seperti keadaan ketika sendirian di rumah, terpisah dari keluarga di keramaian, bahkan sampai kondisi ketika terluka juga ada.
8. Pictoword

Game edukasi anak android selanjutnya adalah Pictoword. Jadi buat kalian yang belum tau aplikasi ini melatih sang anak untuk menebak satu kata yang diwakili oleh dua gambar atau lebih. Bahasa yang digunakan oleh game ini yaitu bahasa Inggris
Sebagai contoh, nanti muncul gambar Cangkir (Cup) dan gambar Kue (Cake), kalau kedua gambar disatukan akan menjadi Cupcake. Aplikasi game yang satu ini tentunya sangat cocok untuk mengajari anak-anak bahasa Inggris.
9. Word Cookies

Game edukasi anak android berikutnya yaitu Word Cookies. Mendengar namanya sebagian dari kalian pasti berfikir kalau game ini merupakan game memasak atau membuat kue. Namun ternyata bukan game memasak atau membuat kue.
Jadi Word Cookies merupakan game yang di mana anak-anak harus kata dan huruf dalam bentuk kue. Huruf tersebut harus dirangkai menjadi kata, tentunya game ini sangat bagus untuk anak-anak belajar membaca.
10. Flow Free

Game Flow Free ini bertujuan untuk memperkenalkan warna kepada anak-anak. Jadi konsep dari game ini yaitu menghubungkan dua warna yang terpisah oleh jarak. Namun tidak boleh ada kotak yang kosong, sehingga sang anak harus berfikir untuk membuat jalur koneksi untuk setiap warna yang ada.
11. Toca Life World

Toca Life World adlah game edukasi khusus anak di android untuk mendorong kreativitas mereka. Sebagai game simulasi, anak-anak dapat membangun dunia dan karakter sesuai dengan imajinasi mereka. Terdapat banyak karakter lucu yang bisa dimainkan dan didesain sesuai keinginanmu.
12. Puzzle Kids – Animals Shapes and Jigsaw Puzzle

Puzzle Kids – Bentuk Hewan dan Jigsaw Puzzle adalah game edukasi khusus untuk anak di Android, sehingga orang tua bisa ikut bersenang-senang bersama mereka. Game ini menawarkan 4 kategori mini game yang meliputi mencocokkan bentuk, menyusun objek, menebak gambar, dan teka-teki jigsaw.
Mini-game ini menantang anak-anak untuk menemukan dan memanipulasi bentuk, memecahkan teka-teki gambar, serta mengenali hubungan bentuk dengan gambar yang lebih besar. Semua itu tersaji dengan tampilan berwarna dan mudah anak gunakan, cocok untuk tangan kecil mereka.
Demikianlah rekomendasi game edukasi anak Android terbaik. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira nih dari daftar game yang kita bahas, kalian suka game yang mana? Terus jangan lupa untuk selalu mengunjungi Dafunda.