Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita GameGameHardwareTekno

Mau Makin Jago Main Valorant? Pilih Mouse Gaming yang Tepat Dulu dong!

Riot selaku developer game baru saja merilis game berbasis FPS (first person shooter) terbarunya, yaitu Valorant. Banyak yang mengatakan game tersebut merupakan perpaduan antara Counter Strike dan Overwatch yang juga bergenre FPS.

Seperti yang kita tahu, memainkan game berbabasis FPS tidak cukup hanya mengandalkan skill.  Pemilihan mouse gaming sebagai hardware yang tepat juga dapat menunjang performa permainan dan harus menjadi perhatian oleh setiap pemain.

Untuk mendapatkan pengalaman bermain game lebih seru, sebaiknya pilihlah mouse gaming yang tepat dan sesuai. Beberapa fitur pada mouse gaming yang menjadi pembeda seperti tombol makro, perbedaan berat dan bobot serta perbedaan sensitivitas.

Selain itu mouse gaming bertujuan untuk pemakaian yang ekstrem, mouse gaming memiliki ketahanan yang lebih kuat dan bertahan dalam waktu cukup lama jika membandingkan dengan mouse standar atau biasanya. Sehingga memilih menggunakan mouse gaming merupakan pilihan yang sangat tepat untuk para gamer.

Dalam bermain game Valorant,  membidik target yang cepat dan akurat adalah hal yang paling penting. Sehingga pastikan mouse gaming yang menjadi pilihan sesuai dengan karakteristik genre game ini.

Berikut ini adalah 3 nama mouse gaming yang dapat kamu pilih sesuai dengan kebutuhan kamu untuk bermain game valorant!

1. Logitech G402 Hyperion Fury Untuk Main Valorant

G402 Hyperion Furywireless Logitech G
G402 Hyperion Fury | Foto: Logitechg.com

G402 Hyperion Fury merupakan mouse gaming yang memiliki peforma yang sangat akurat. Mouse ini memadukan sensor optik berteknologi Logitech Delta Zero dengan sensor Hybrid Fusion Engine™ eksklusif sehingga menghasilkan kecepatan tracking melebihi 500 IPS.

Dengan nilai IPS yang cukup  tinggi tersebut maka peegerakan kursor akan lebih cepat dan lancar. Hal tersebut sangat berguna bagi pemain game Valorant karena akurasi bisa menentukan kemenangan maupun kekalahan dalam pertempuran.

Selain itu kamu juga dapat mengatur nilai DPI yang sesuai dengan game melalui software G HUB. Untuk game Valorant, idealnya mouse kamu harus memiliki setidaknya 4.000 DPI dan G402 Hyperion Fury sendiri mempunyai fitur DPI yang dapat adjustable hingga 5 pengaturan, serta memiliki jarak resolusi antara 240 hingga 4.000 DPI. Sehingga pemain dapat memilih pengaturan yang sesuai dengan kebutuhan game dan jenis perangkat.

Mouse ini memiliki desain dengan bentuk dan ukuran yang cukup canggih dan terlihat sangat menarik. Dengan berat sekitar 108g dan terbuat dari plastik berkualitas tinggi serta punya warna hitam doff dan garis dengan efek glossy membuat mouse ini cukup menarik. Harga yang Logitech G tawarkan sangat terjangkau yaitu sekitar 500 ribu.

2. Logitech G502 Hero

G502 Wireless Logitech G
G502 Wireless | Foto: Logitechg.com

Mouse Logitech G502 Hero merupakan salah satu mouse gaming berkabel terbaik yang pernah ada dan Logitech mengklaim mouse ini sebagai mouse gaming dengan penjualan No.1 di dunia (berdasarkan data penjualan independent pada bulan Februari 2019-2020 pada beberapa negara). Mouse ini sudah menggunakan sensor Logitech yang paling akurat saat ini yaitu sensor Hero™ 25K yang dapat mendukung hingga 25.600 DPI dan memiliki 400 IPS sehingga menjadikannya mouse yang sangat cepat dan akurat.

G502 Hero memiliki desain dengan 11 tombol yang nantinya bisa pengguna ubah sesuai dengan keinginan penggunanya lewat software G HUB. Pengguna mouse ini juga bisa mengatur berbagai pengaturan seperti mengatur LIGHTSYNC RGB yang memiliki 16,8 juta warna dan juga DPI yang akan pengguna pakai pada tombol shortcut untuk pengaturan DPI lewat software tersebut. Hal tersebut sangat berguna untuk game bergenre FPS seperti Valorant, salah satunya untuk menyesuaikan senjata yang akan pengguna gunakan.

Mouse ini memiliki bentuk yang lebih besar dengan bobot yang cukup berat yaitu 121 gram dengan terdapat lima keping pemberat yang masing-masing memiliki bobot 3,6 gram yang dapat kamu pasangkan pada bagian bawah mouse sesuai preferensi. G502 Hero punya harga yang cukup worth-it dengan kualitas nya yaitu 859 ribu.

3. Logitech G Pro Wireless Gaming Mouse

G Pro Wireless Logitech G
G Pro Wireless| Foto: Logitechg.com

Logitech G Pro Wireless merupakan mouse gaming tanpa kabel untuk para professional gamers atau bagi yang ingin merasakan menjadi seperti professional gamers. Mouse ini memiliki Sensor Optik Hero™ 25K. Sensor tersebut mampu bereaksi dengan sangat cepat karena memiliki kecepatan 400 IPS dengan resolusi gerakan hingga 25.600 DPI. Dengan fitur tersebut, terbilang bahwa mouse ini sangat cocok sekali untuk bermain game Valorant. Bahkan bisa dikatakan bahwa ini adalah mouse gaming terbaik dikelasnya saat ini.

Mouse gaming tanpa kabel tentu saja memiliki kenyamanan yang berbeda jika membandingkan dengan mouse berkabel. Eits, apakah aman dan tidak ada latency? Nah, dengan teknologi LIGHTSPEED dari Logitech, mouse ini terjamin low-latencynya dan sudah teruji serta mendapat pengakuan oleh professional e-Sports kelas dunia, seperti Shox (G2, CS:GO), Bjergsen (Team SoloMid, LoL), dan Tucks (Chiefs eSports Club, CS:GO).

Logitech G Pro Wireless punya desain dengan motif matte yang membuat bodinya cukup halus dan nyaman. Desain ramping dan berat yang hanya 80 gram membuat mouse ini sangat pas untuk tangan dan mudah penggerakannya. Hal tersebut sangat menguntungkan saat bermain game. Namun, tombol pengaturan DPI yang berada pada bawah mouse membuat pemain tidak bisa mengubah pengaturan dengan cepat. By the way, buat kamu para left handed, mouse ini bakal cocok banget buat kamu. Bentuk ambidextrous nya memungkinkan untuk digunakan pada pemakaian tangan kiri, lho! Untuk harganya sendiri, Logitech G Pro Wireless ini punya harga 2 juta rupiah.

Jadi, Pilih Mouse Apa Untuk Bermain Valorant?

Itulah rekomendasi mouse gaming terbaik yang dapat kamu pilih sesuai dengan kebutuhan bermain Valorant. Setiap mouse yang ada memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Jika kamu sedang membutuhkan mouse gaming dengan kualitas dan daya tahan yang baik dengan harga yang terjangkau, kamu dapat memilih G402 Hyperion Fury.

Lalu, jika kamu ingin memiliki mouse dengan bobot yang lebih berat dan berbodi besar, kamu dapat memilihG502 Hero dengan berbagai fitur, sensor terbaik saat ini, serta performanya yang maksimal dengan 11 tombol yang dapat deprogram.

Terakhir, bagi yang menyukai mouse gaming tanpa kabel alias wireless, serta memiliki sensor terbaik saat ini, dan sudah mendapat pengakuan oleh para professional gamers anda bisa memilih Logitech G Pro Wireless. Sebab, mouse ini dapat dikatakan sangat sempurna di kelasnya.

Kembali lagi, pilihan kamu. Punya pendapat lain? Tuliskan pada kolom komentar yuk!

Related Posts

1 of 22
Enable Notifications OK No thanks