Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita GameGame

PewDiePie Telah Dibanned di China!

Pewdiepie secara resmi telah dibanned dari beberapa layanan online di Cina, Berita tersebut dikonfirmasi langsung oleh sang YouTuber melalui video terbarunya yang berjudul “PewDiePie is Banned in China“.

Melalui video tersebut pula, Felix yang merupakan nama asli dari akun PewDiePie mengetahui bahwa itu akan terjadi. Larangan tersebut dilakukan karena dukungannya terhadap protes pro-demokrasi Hong Kong dan ejekannya terhadap pemimpin Partai Komunis Tiongkok Xi Jinping.

“Saya tahu itu akan terjadi,” ungkap Pewdiepie dalam videonya. Felix juga meminta maaf untuk penggemarnya di China karena tidak bisa menonton videonya lagi.

PewDiePie Sempat Menyesal Karena Dibanned di China

Walau pun menyesal dengan tindakan tersebut, Felix tidak terlalu mengambil pusing. Ia hanya sekedar memberitakan kepada penggemarnya bahwa dia telah di banned di China, selebihnya ia melanjutkan videonya seperti biasa.

Anehnya, Pewdiepie tidak menyebutkan mengapa dua topik berbeda tersebut dimasukkan dalam satu video.

Belum ada berita jelas sampai kapan PewDiePie akan dibanned di China. Selain itu belum juga belum ada konfirmasi apakah PewDiePie juga dilarang mengunjungi China seperti tokoh publik lainnya dalam beberapa pekan terakhir.

Awal Mula Masalah ada Pada Video PewDiePie Berjudul “Hong Kong vs Joker”

Screenshot 39 1

Lebih jelasnya lagi, video pada 16 Oktober lalu yang berjudul “Hong Kong vs Joker Berakhir Fortnite [MEME REVIEW]” menjadi awal mula ia di banned.

Dalam video tersebut, Pewdiepie membahas mengenai larangan Blizzard terhadap pemain Hearthstone Blitzchung atas pernyataan pro-Hong Kongnya di streaming.

Selain itu, ia juga berbicara tentang episode South Park baru-baru ini yang mengkritik Hong Kong. Dan terakhir, Pewdiepie bercanda tentang presiden Tiongkok Xi yang dibandingkan dengan Winnie the Pooh.

Menurut kalian, apakah hal tersebut layak menjadi hukuman bagi PewDiePie yang dianggap kelewatan dalam bercanda? Semoga larangan dan masalah tersebut segera selesai dan penggemar di China dapat kembali menonton video PewDiePie dengan normal.

Penulis di Dafunda #Games, Mahasiswa tua yang suka dengan berita game. Kamu bisa bertegur sapa melalui sosial Media

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.