Berita GameGame

Setelah di Nerf, 725 Shotgun Call of Duty Modern Warfare Dinilai Lebih OP!

Salah satu senjata Call of Duty: Modern Warfare 725 shotgun mendapatkan nerf pada update terbaru game. Namun ada hal aneh, biasanya senjata akan mengalami penurunan performa saat mendapatkan nerf. Tetapi tidak untuk 725, Senjata ini malah dinilai jauh lebih baik setelah di nerf.

Sejak dirilis pada bulan lalu, senjata shotgun ini menjadi andalan bagi banyak pemain. Bahkan ada terdapat hal aneh pada senjata yang satu ini, senjata bertipe shotgun dapat digunakan untuk menembak dalam jarak jauh layaknya sniper.

Hal tersebut membuat Infinity Ward melakukan beberapa perubahan keseimbangan dan telah diterapkan pada patch terbaru. Namun, 725 shotgun malah dinilai mendapatkan buff bukannya nert.

Tingkat Bidikan Pada 725 Shotgun Malah Lebih Meningkat Setelah di Nerf

Video uji coba senjata 735 Shotgun

Dalam video Youtube, pembuat konten TheXclusiveAce menguji 725 setelah mendapat nert dari Infinity Ward. Pengembang mengklaim telah mengurangi bidikan senjata yang dinilai seperti sniper. Dalam video tersebut, sang Youtuber menunjukkan bahwa pellet spread saat membidik diperketat.

Hal ini malah meningkatkan bidikan di mana pemain dapat membunuh lawan dengan sekali tembakan saja. 725 shotgun bukan satu-satunya pembaruan yang ditambahkan. Perubahan juga dilakukan pada 725, M4, dan beberapa senjata lain. tetapi sebagian besar perubahan penting ada pada permainan umum.

Suara Langkah Kaki juga Mendapatkan Perbaikan Pada Update Patch ini

Call Of Duty Modern Warfare Mempertimbangkan Fitur Permintaan Penggemar

Dalam update terbaru, termasuk di dalamnya peningkatan stabilitas sehingga permainan tidak mudah crash seperti yang terjadi pada beberapa pemain. Paling penting, penyesuaian cara permainan menangani suara langkah kaki. Sekarang, suara langkah kaki lebih nyata saat membungkuk, menunduk, atau bergerak perlahan.

Namun, beberapa masalah masih muncul di Modern Warfare. Sebuah posting reddit menemukan bahwa hitbox dalam game gagal mendaftar dengan benar. Infinity Ward belum mengomentari masalah ini secara resmi, tetapi terus melakukan perbaikan pada game.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks