Berita GameGame

Thief VR: Legacy of Shadow Siap Rilis 4 Desember

Thief VR: Legacy of Shadow akan rilis pada 4 Desember 2025 untuk PlayStation VR2, SteamVR, dan Quest 2 & 3.

Publisher Vertigo Games bersama developer Maze Theory akhirnya mengumumkan tanggal rilis resmi untuk game aksi siluman berbasis realitas virtual, Thief VR: Legacy of Shadow. Game ini akan hadir pada 4 Desember 2025 dan bisa kamu mainkan melalui PlayStation VR2, SteamVR, serta Meta Quest 2 dan 3.

Judul ini menjadi kebangkitan baru waralaba klasik Thief yang telah lama terkenal sebagai pelopor genre stealth modern. Dalam versi VR-nya, pemain akan masuk ke dunia gelap dan penuh intrik bernama The City, sebuah kota steampunk dengan jalanan sempit, gedung tinggi, dan atmosfer kelam yang penuh tiran Baron Ulysses Northcrest. Para penjaga kota berpatroli tanpa henti untuk menegakkan kekuasaan sang Baron dan menumpas pemberontakan sejak dini.

Pemain berperan sebagai Magpie, seorang pencuri ulung yang menjadi yatim piatu akibat kekejaman Northcrest. Ia hidup di jalanan keras dan menggunakan keahliannya mencuri demi bertahan hidup. Namun segalanya berubah ketika Magpie menemukan sebuah artefak legendaris yang menyimpan rahasia masa lalu dan membuka jalan menuju konspirasi besar yang mengancam seluruh kota.

Pengalaman Stealth Klasik di Thief VR: Legacy of Shadow

PlayStation/Youtube

Thief VR: Legacy of Shadow menawarkan pengalaman siluman klasik dalam bentuk baru yang lebih imersif. Pemain bisa mencopet penjaga, membobol kunci, memanjat atap, hingga menyerang musuh dari balik bayangan dengan interaksi fisik penuh. Sistem cahaya dan bayangan juga berperan penting, memungkinkan pemain memilih pendekatan sembunyi-sembunyi atau langsung menghadapi bahaya.

Fitur utamanya meliputi interaksi VR realistis, gameplay stealth generasi baru, serta kebebasan strategi dalam setiap misi. Pemain bebas menentukan cara menjalankan aksi pencurian, menghindari konfrontasi atau menaklukkan lawan dengan alat dan panah berteknologi steampunk.

Dengan dunia yang atmosferik dan gameplay mendalam, Thief VR: Legacy of Shadow siap menjadi salah satu rilisan VR paling gamer nantikan menjelang akhir tahun 2025.

Baca Juga:

Enable Notifications OK No thanks