GameGame ListMobileTips

10 VPN Terbaik untuk Call Of Duty (COD) Mobile

Dafunda Game kali ini akan memberikan rekomendasi 10 VPN  terbaik untuk Call of Duty Mobile (COD) untuk kalian semua, jadi pantengin terus ya.

Call of Duty Mobile merupakan game FPS sekaligus battle royale besutan Activision. Pemakaian senjata modern dalam perang adalah keunggulan dari game ini. Hingga akhirnya memiliki jutaan pemain sampai sekarang. Kamu juga dapat memainkannya bersama orang lain dengan mode multiplayers.

Namun, sayangnya untuk bermain dengan orang berbeda negara belum memungkinkan. Karena ada pembatasan region untuk memainkan game ini. Tapi, masalah ini dapat kamu atasi dengan menggunakan VPN. Sesuai janji tadi, Dafunda Game akan membagikan 10 VPN terbaik untuk memainkan game Call of Duty Mobile. Berikut ulasannya.

10 VPN Untuk Bermain Call of Duty Mobile Anti Lag

1. NordVPN

Nord Vpn
Nord VPN | Nord VPN

Aplikasi VPN pertama yang dapat kamu gunakan adalah NordVPN. VPN ini sangat kami rekomendasikan karena memiliki sistem keamanan yang tinggi serta akses unlimited. Hal-hal yang memperlambatkan kamu bermain game seperti lah atau lelet akan hilang.

Untuk membuka lebih banyak server, kamu dapat berlangganan secara premium. Pastinya kualitas premium akan lebih meningkatkan performa kamu dalam bermain COD Mobile.

2. CyberGhost

Cyberghost Vpn 1
Cyberghost VPN| Cyberghost VPN

Pengalaman bermain COD Mobile kamu akan bertambah jika menggunakan VPN ini. Yang jelas aplikasi ini sangat aman untuk kamu gunakan. Jika kamu sudah berlangganan, VPN ini menyediakan unlimited-bandwitch dan kecepatan super dalam bermain Call of Duty Mobile (COD). Untuk awal kamu dapat mencobanya secara gratis selama 7 hari.

3. Proton VPN

Protonvpn
ProtonVPN | ProtonVPN

Berikutnya ada namanya Proton VPN, aplikasi ini bagus untuk permainan COD Mobile. ย Untuk mendapatkan akses gratis kamu harus membuat akun terlebih dahulu seelum menggunakannya.ย  Hal ini akan memberikanmu akses gratis selama 7 hari. Jika ingin akses gratis lagi, kamu hanya perlu membuat akun baru lagi.

4. VyprVPN

Vypr Vpn
VyprVPN | VyprVPN

Aplikasi VPN ini memiliki 700 sever dari 70 negara yang tersedia, sehingga kamu dapat bermain banyak orang dari berbagai negara. Tentunya pengalaman akan lebih asyik, karena dapat bertemu dengan pemain luar. Kecepatannya tidak diragukan lagi, kamu perlu mencobanya sendiri. Tidak hanya COD Mobile, berbagai game lainnya seperti PUBG Mobile, Mobile Legends dapat kamu mainkan menggunakan VPN ini.

5. RusVPN

Rus Vpn
Rus VPN | RusVPN

Mungkin nama ini masih asing dalam telinga, namun jangan salah sangka. Aplikasi VPN ini dapat membantu kamu bermain Call Of Duty Mobile (COD) dengan lancar. Keunggulan VPNย  iniย  ada pada bagian kecepatan, keamanan, dan jaringan server yang besar, Tenang saja, ada 300-san server dari 45 negara yang siap digunakan kapan saja kamu inginkan.

6. UVO VPN Basic

Ufo Vpn Basic
UVO VPN Basic | UVO VPN Basic

Aplikasi berikutnya adalah UFO VPN Basic, seperti namanya kecepatan VPN ini seperti pesawat UFO yang terbang dengan kecepatan cahaya. Kamu dapat menggunakannya untuk bermain game seperti COD Mobile. UFO VPN Basic memberikan akses gratis, namun kamu perlu menonton 1 iklan untuk mendapatkan waktu penggunaan 10-15 menit. Meskipun begitu, aplikasi VPN ini patut untuk kamu coba.

7. Express VPN

Express Vpn 1
Express VPN | Express VPN

Tidak hanya soal kecepatan yang tersedia dalam Express VPN, namun proses koneksi dan penggunaannya sangat sederhana. Sehingga orang yang baru awam dapat menggunakannya. Dengan aplikasi VPN ini, kamu dapat bermain Call of Duty Mobile dengan server dari 94 negara berbeda. Tidak usah khawatir, aplikasi ini memiliki masa trial selama 7 hari. Waktu yang cukup lama untuk dapat mengaksesnya secara gratis.

8. IPVanish VPN

Ip Vanis Vpn
IPVanish VPN | IPVanish VPN

Jika kamu mencari VPN dengan kecepatan yang luar biasa, jumlah server yang banyak, dan keamanan canggih, mungkin kamu dapat mencoba IPVanish VPN. Selain itu juga tersedia 40.000 alamat IPS yang siap untuk digunakan. Kamu dapat mencobanya secara gratis tanpa harus mengeluarkan uang selama 7 hari.

9. Surfshark VPN

Surfshark Vpn
Surfshark VPN | Surfshark VPN

Selanjutnya Surfshark VPN,ย  aplikasi VPN yang khusus untuk bermain game seperti Call of Duty Mobile. Menyediakan 1040 Server dari 61 negara adalah keunggulan dari VPN ini. Semua game mobile akan dapat berfungsi tanpa lag menggunakan aplikasi ini. Surfshark VPN juga mengutamakan keamanan pengguna dalam bermain, koneksi jaringan pribadi kamu akan terlindungi jika menggunakan VPN ini.

10. Turbo VPN

Turbo Vpn 1
Turbo VPN | Turbo VPN

Aplikasi terakhir namanya Turbo VPN, aplikasi ini memiliki logo hewan kelinci. JAdi sangat mudah untuk kamu kenali. Nah, apliaksi ini mungkin yang paling terbaik dan gratis dari semua aplikasi VPN yang kami rekomendasikan. Kamu dapat mengakses semua server VPN yang tersedia secara gratis, namun akan ada beberapa iklan yang muncul nantinya.


Jika kamu juga sedang mencari aplikasi VPN untuk Mobile Legends kami juga telah menyediakannya, kalian dapat membacanya pada link berikut ini:

Nah, itulah tadi beberapa aplikasi VPN untuk bermain COD Mobile. Dari semua itu, kamu berminat menggunakan yang mana? Tulis pendapatmu pada kolom komentar ya. Dan jangan lupa untuk selalu kunjungi terus Dafunda Game untuk mendapatkan tips-tips COD Mobile lainnya.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks