Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMCUMovie

Siapakah Aktor Pemeran Namor di Black Panther 2?

Siapakah sosok aktor pemeran Namor di film Black Panther 2 alias Black Panther: Wakanda Forever (2022). Langsung simak guys!

Siapakah sosok aktor pemeran Namor di film Black Panther 2 alias Black Panther: Wakanda Forever (2022).

Bagi kita yang fanboy MCU atau memang selalu update dengan berbagai berita film atau yang nerdy-nerdy. Pastinya banyak dari kamu yang sudah menyaksikan cuplikan trailer perdana Black Panther: Wakanda Forever.

Namun apabila belum, langsung saja kamu saksikan cuplikan trailer-nya tersebut berikut ini.

Ya seperti yang kamu lihat. Trailer Black Panther: Wakanda Forever menampilkan banyak adegan seru, mengharukan, dan bikin gak sabaran untuk segera menyaksikan filmnya ini. Nah salah satu faktor utama yang membuat kita gak sabaran adalah beberapa adegannya yang membuat penasaran.

Dan dua dari sekian banyak adegan yang bikin penasarannya adalah sosok yang akan menjadi Black Panther barunya. Lalu sosok karakter superhero akuatik ikonik Marvel, Namor. Nah untuk Namor, mungkin rasa penasaran kita terhadap superhero ini sudah muncul dari sekarang.

Spesifiknya, semenjak menyaksikan trailer-nya ini. Kita bahkan sudah merasa penasaran dengan sosok aktor yang memerankannya. Jadi ya, siapakah sosok aktor pemeran Namor di Black Panther 2 ini?

Tenoch Huerta

Well, apabila kita melansir halaman IMDB filmnya. Sosok aktor pemeran Namor di Black Panther: Wakanda Forever, adalah Tenoch Huerta. Huerta adalah aktor kelahiran Meksiko yang kini sudah berusia 41 tahun.

Dan apabila kita melihat halaman IMDB Huerta. Tercatat kalau ia telah berakting sejak tahun 2006. Tentunya pada awal-awal karirnya ini. Ia lebih banyak tampil dalam film dan seri-seri Meksiko.

aktor namor black panther
Tenoch Huerta | Hola

Nah debut internasionalnya adalah melalui film produksi UK, Stand Clear of the Closing Doors (2013). Ia juga memerankan Roldano Brother dalam film Escobar: Paradise Lost (2014). Namun awal keterkenalannya adalah ketika memerankan Carlos Mamani dalam film  The 33 (2015).

Ia kian menancapkan namanya di rana Hollywood dengan tampil dalam film Spectre (2015) dan The Forever Purge (2021). Walau demikian tak memungkiri kalau aktor ini baru benar-benar diketahui namanya setelah memerankan Namor di Black Panther 2 mendatang.

Nah apakah Huerta nantinya akan tampil keren sebagai Namor di Black Panther: Wakanda Forever? Bagaimana nih menurut kalian guys?

7 Years working on various entertainment / lifestyle online media / website company Graduated from STIKOM LSPR Jakarta Entertainment savvy

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.