Film solo Joker tampaknya akan memberi para penonton tampilan yang luar biasa dari musuh bebuyutan Batman dan kisahnya sebelum menjadi gila.
Salah satu bintang film ini, Brian Tyree Henry mengatakan tentang bagaimana film ini akan menampilkan Joker sebagai karakter yang sangat manusiawi.
“Penjahat tidak pernah terlahir sejak awal, mereka sebernarnya diciptakan,” kata Henry kepada IndieWire.
Ada sesuatu yang terjadi dalam hidup mereka sehingga mereka melepaskan keyakinan mereka pada kemanusiaan. Mereka melihat kelemahan manusia dan merasa seperti mereka harus memperbaikinya.
Hilang Keyakinan Pada Rasa Kemanusiaan
Meskipun ia tidak merinci bagaimana Joker akan berusaha untuk memperbaiki kelemahan manusia, ia menambahkan bahwa film ini akan menjadikan penjahat sebagai sosok yang simpatik.
“Apa yang terjadi dengan Joker adalah, kamu bisa melihat bahwa dia benar-benar orang yang sangat bahagia,” kata Henry. “Dia benar-benar berusaha menemukan harapan ini dalam rasa kemanusiaan sampai itu menghancurkannya dan dia hanya harus menyerah dan membentuknya kembali.”
Henry menambahkan bahwa hubungan antara Joker dan ibunya, yang diperankan oleh Frances Conroy, akan menjadi salah satu hubungan inti film tersebut.
Disutradarai oleh Todd Phillips, Joker dibintangi oleh Joaquin Phoenix, Robert De Niro, Zazie Beetz, Bill Camp, Frances Conroy, Brett Cullen, Glenn Fleshler, Douglas Hodge, Marc Maron, Josh Pais dan Shea Whigham.
Film ini dijadwalkan rilis di bioskop pada 4 Oktober mendatang.