Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMovie

John Cena Minta Maaf Karena Sebut Taiwan Sebagai Sebuah Negara

Mantan petarung WWE sekaligus aktor, John Cena mengungkapkan permintaan maafnya setelah menyebut Taiwan sebagai sebuah Negara saat mempromosikan film F9.

Mantan petarung WWE sekaligus aktor, John Cena mengungkapkan permintaan maafnya setelah menyebut Taiwan sebagai sebuah Negara saat mempromosikan film F9.

F9 merupakan film ke 9 dari franchise Fast Furious dan merupakan salah satu film yang paling di nanti perilisannya. F9 telah rilis di beberapa negara seperti Hong Kong dan Korea Selatan. Review awal dari film tersebut pun sangat positif dengan banyak penggemar yang memuji plot dan adegan aksi yang luar biasa.

John Cena Sebut Taiwan Sebagai Negara

John Cena sedang berada di sebuah konferensi pers untuk mempromosikan F9. Dalam sebuah pernyataannya, Cena mengatakan bahwa Taiwan adalah “Negara” pertama yang bisa menyaksikan film ini.

Setelah mengatakan Taiwan sebagai sebuah Negara, John Cena langsung meminta maaf dalam bahasa mandarin melalui media sosial yang kemudian di re-upload oleh akun twitter Joe Xu.

Permasalahan Antara China-Taiwan Jadi Isu Yang Sensitif Untuk Di Bahas

Meskipun Taiwan merupakan sebuah negara yang berdiri sendiri sejak tahun 1949, China masih menganggap bahwa Taiwan masih menjadi bagian dari wilayah kekuasaannya. Ketegangan antar kedua pemerintahan China-Taiwan tidak bisa dihindarkan. Terlebih Presiden Taiwan dan Partainya menuntut kemerdekaan dari China.

Kontroversi China Taiwan
Kontroversi China Taiwan | pinterest

Taiwan adalah topik yang sangat sensitif di China. Jika ada yang membahas tentang isu tersebut dipastikan bakal langsung jadi sebuah kontroversi.

Sejauh ini sepertinya pernyataan John Cena tersebut tidak terlalu berpengaruh terhadap pembukaan box office F9 di China. F9 sukses meraup keuntungan sebesar $135.6 juta dan menjadi film dengan pembukaan terbesar setelah pandemi.


Gimana nih pendapat kalian tentang kontroversi John Cena yang mengatakan Taiwan sebagai Negara? Komen di bawah ya.

Pastikan untuk selalu kunjungi Dafunda atau instal aplikasinya di playstore agar kalian tidak ketinggalan update terbaru dari kami seputar dunia Game, Movie, Anime dan Pop Culture.

Related Posts

1 of 16
Enable Notifications OK No thanks